10 Cara Melepas Cincin yang Kekecilan Tanpa Rasa Sakit

Ditulis oleh Syuri

Masih selaras dengan artikel Cara Membersihkan Cincin, sekarang Kamini mau membahas masalah lainnya yang menyangkut cincin, yaitu cincin yang sulit dilepaskan dari tempatnya.

Ukuran jari kita mudah berubah, baik itu jadi lebih gemuk atau lebih kurus. Ketika jari kita menggemuk, cincin kadang jadi sulit dilepaskan, bukan? Bahkan ada yang cincinnya jadi sangat sempit hingga menghimpit peredaran darah di jari.

Jangan panik dulu! Ada, kok, sepuluh cara melepas cincin yang kekecilan. Bahkan kebanyakan di antaranya sangat mudah dilakukan. Bahan-bahan yang dibutuhkan pun tidak sulit dicari. Berikut adalah cara-caranya yang telah Kamini rangkum untuk Anda.

1. Mengangkat Tangan

Mengangkat Tangan cara melepas cincin yang kekecilan

Sebelum Anda melakukan cara melepas cincin yang kekecilan dengan bantuan alat atau bahan-bahan lainnya, lakukanlah hal ini terlebih dahulu. Dengan, mengangkat tangan ke atas, aliran darah akan turun ke jantung dengan lebih cepat. Hal ini akan membantu mengurangi pembengkakan di jari-jari tangan. Tahan gerakan ini selama 5 - 10 menit tergantung parahnya pembengkakan.

2. Air Dingin

Air Dingin

*

Selain mengangkat tangan ke atas, cara melepas cincin yang kekecilan lainnya adalah dengan merendam jari di air dingin. Anda bisa menggunakan air keran atau pun air yang dari kulkas, tapi tidak perlu ditambah es batu, ya. Rendam jari Anda yang bengkak di dalam air dingin selama sekitar 5 menit.

Suhu dingin dapat membuat jari "mengkerut" jadi lebih kurus daripada seharusnya. Hal ini dikarenakan air dingin dapat mengurangi kadar lemak dalam tubuh. Selain dengan merendam tangan dalam air dingin, mandi air dingin juga bisa Anda lakukan.

3. Tarik

Tarik cincin

Sekarang, mari membahas cara melepas cincin yang kekecilan. Cara ini tidak memerlukan bahan atau alat bantu lainnya sama sekali. Anda cukup memosisikan tangan yang satunya lagi di atas jari yang cincinnya mau dilepas. Lalu, cubit kulit jari yang ada di belakang atau di bawah cincin.

Ketika dicubit, jari Anda akan tertarik ke bawah sehingga memberikan sedikit ruang pada cincin untuk dapat bergerak. Setelah itu, tarik cincin perlahan-lahan sambil terus mencubit kulit jari yang ada di bawah cincin.

4. Putar

Putar cara melepas cincin yang kekecilan

Cara melepas cincin yang kekecilan nomor 4 adalah dengan memutar cincin. Langkah ini mirip seperti cara menarik cincin di atas, tapi kali ini cincinnya dikeluarkan dengan cara diputar-putar.

Pegang erat cincin menggunakan jari telunjuk dan ibu jari Anda, lalu putar-putar sambil di tarik ke arah atas. Lakukan gerakan ini dengan lembut agar tidak menimbulkan lecet atau pun memperparah bengkak. Selain ke kanan dan ke kiri, maju-mundurkan juga cincinnya agar lebih mudah keluar.

5. Sabun

Sabun

*

Cara melepas cincin yang sesak kali ini dengan menggunakan bahan lain, yaitu sabun. Anda bisa menggunakan sabun apa saja, tapi sabun cair akan lebih bagus daripada sabun batangan. Mau sabun cuci tangan, sabun mandi, sabun cuci piring atau pun baju bisa Anda gunakan, asal bentuknya liquid.

Tuangkan sabun cair secukupnya di atas cincin. Balurkan hingga merata. Anda bisa menambah sedikit air untuk membuat busa. Setelah itu, tarik cincin perlahan-lahan. Jika Anda melakukan ini di atas wastafel hati-hati cincinnya lompat dan masuk ke lubang pembuangan air, ya.

6. Body Lotion

Body Lotion

*

Sesuatu yang licin memang sangat bagus untuk membantu Anda melepas cincin kesempitan di jari. Anda bisa menggunakan body lotionhand cream, atau body butter untuk melepas cincin yang kesempitan di jari. Caranya, tuang lotion secukupnya pada area cincin, lalu ratakan. Jangan tegang! Supaya lebih cepat lepas, santai saja ketika Anda menarik cincinnya, ya.

7. Mentega / Minyak Goreng

Mentega / Minyak Goreng

Kali ini cara melepas cincin yang kekecilan akan menggunakan bahan-bahan dari dapur, yaitu mentega atau minyak goreng. Kedua bahan ini biasa dipakai menggoreng, menumis, dan memasak. Tapi kali ini mereka akan digunakan untuk mengeluarkan cincin yang tersangkut di jari.

Minyak bertekstur sangat licin, sehingga Anda bisa langsung menggunakannya. Tapi untuk mentega, Anda perlu membuatnya jadi lembek atau jadi cair terlebih dahulu. Anda bisa menyimpan mentega di tempat yang panas (dekat kompor atau belakang kulkas). Anda bisa juga mencairkan menteganya di atas kompor, tapi tunggu dingin dulu sebelum diaplikasikan ke jari, ya.

8. Petroleum Jelly

Petroleum Jelly

*

Petroleum jelly merupakan benda dengan 1001 manfaat. Benda ini bisa dipakai sebagai base riasan wajah, memperabaiki kulit kering, memanjangkan bulu mata, melebatkan alis, dan masih banyak lagi. Nah, petroleum jelly juga bisa dipakai dalam 10 cara melepas cincin yang kekecilan ini.

9. Benang Gigi

Benang Gigi

*

Kali ini cara melepas cincin yang kekecilan yang lumayan rumit. Anda memerlukan benang gigi untuk melakukannya. Pertama-tama, selipkan ujung benang gigi masuk ke bawah cincin. Jika sulit, gunakan tusuk gigi, jarum, atau peniti untuk memasukannya. Kedua, lilit benang gigi di sekeliling jari, mulai dari bagian dalam cincin hingga ke buku-buku jari.

Ketiga, kencangkan lilitannya. Tidak perlu terlalu kencang hingga jari Anda membiru, asal ketat saja. Keempat, lepaskan lilitan benang mulai dari pangkal jari. Sambil menarik lepas benang, cincin akan ikut terangkat dari jari. Jika belum berhasil, ulangi langkah dari awal lagi.

10. Pergi Ke RS / Klinik

Pergi Ke RS / Klinik

*

Jika seluruh cara melepas cincin yang kekecilan di atas sudah dilakukan namun tetap tidak membuahkan hasil, mungkin Anda harus meminta bantuan profesional. Apalagi jika jari bengkak karena cincin sudah sangat parah hingga jari Anda membiru, memerah, menghitam, atau mungkin berdarah. Segera pergi ke puskesmas, klinik, atau rumah sakit.

Itulah sepuluh cara melepas cincin yang kekecilan versi Kamini. Tips tambahan, jangan panik dan tidak sabaran ketika melakukan cara-cara di atas. Karena jika Anda terburu-buru, takutnya malah tidak akan berhasil dan justru jadi melukai jari Anda. Selamat mencoba! Jika Anda tahu cara lainnya, share di kolom komentar, ya.

Kategori:
Tag:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram