Logo Kamini

10 Cara Melupakan Orang yang PHP dan Mengecewakanmu

Ditulis oleh Aditya Putra

Dalam kehidupan sehari-hari, kita sebagai manusia seringkali salah menilai seseorang. Orang yang semula kita kira seperti ini ternyata seperti itu. Kita juga sering kecewa karena itu. Terutama kalau itu terjadi dalam hubungan asmara.

Sebelumnya dia adalah orang asing. Kemudian dia menawarkan semua kebaikan yang dia punya sampai kita memberi kesempatan dan membuka pintu hati. Dia melakukan itu lagi dan lagi sampai memberikan harapan-harapan yang membahagiakan. Namun pada akhirnya kita harus tahu kalau itu semua palsu.

Kecewa? Pasti. Peristiwa semacam itu bukan peristiwa yang bisa dianggap angin lalu dengan mudah. Itu juga bukan peristiwa yang bisa dianggap biasa saja karena jelas ada sakit-sakitnya. Namun, bukan berarti mustahil untuk dilupakan. Ada beberapa cara dari Kamini yang bisa kamu coba untuk melupakan orang PHP itu.

1. Menerima Rasa Kecewa

Menerima Rasa Kecewa Cara Melupakan Orang yang PHP
*

Bukan cuma kebahagiaan dan hal-hal yang menyenangkan yang harus kamu terima. Namun, hal-hal menyakitkan seperti rasa kecewa juga harus kamu terima. Ini bagian dari perjalanan hidup yang harus kamu hadapi. Bertemu dengan dia yang semula kamu kira akan membahagiakan tetapi malah mengecewakan.

Terimalah rasa kecewa itu beserta seluruh rasa sakitnya. Setelah kamu menerima kamu akan menemukan alasan untuk segera melupakan. Kamu juga akan lebih mudah berdamai dengan dirimu sendiri. Kalau kamu terus menerus menolak, perasaan itu nggak akan pergi ke mana-mana.

2. Nggak Usah Berusaha untuk Dia Lagi

Nggak Usah Berusaha Untuk Dia Lagi
*

Kamu pernah membuka ruang untuk dia dan dia menolak untuk menerima kebaikanmu yang itu. Dia lebih memilih untuk menjadi orang yang mengecewakan kamu dibanding menjadi orang yang membahagiakan kamu. Padahal, kamu sudah cukup berusaha untuk menerima dia.

Kamu sudah melakukan yang terbaik dan dia nggak membalas seperti seharusnya. Cukup memberi alasan supaya kamu nggak membuka ruang baru buat dia. Sayangi dirimu dengan menutup pintu hatimu untuk dia. Nggak seharusnya kamu berusaha terlalu keras ketika seharusnya kamu menyerah. Nggak semua hal yang kamu harapkan di dunia ini akan kamu dapatkan.

3. Bersikap Adil

Bersikap Adil
*

Kamu sudah tahu kalau dia itu PHP, namun bukan berarti semua orang yang mendekati kamu akan seperti dia. Hindari asumsi egois seperti, semua cowok sama aja. Kamu harus bersikap adil, jangan menghakimi sesuatu karena masa lalu yang terjadi padamu.

Kamu boleh menjadi orang yang lebih waspada dengan tujuan untuk menjaga dirimu sendiri dari kemungkinan buruk seperti sebelumnya. Namun, kamu juga harus tetap bersikap adil dengan membuka pintu hatimu untuk orang yang kamu anggap layak. Jangan langsung menolak semuanya karena ketakutanmu itu.

4. Sesuaikan Harapan

Sesuaikan Harapan
*

Kamu pernah berharap lalu kecewa karena harapan itu. Kejadian itu pasti memberikan pelajaran yang berharga untuk kamu. Mungkin sudah waktunya kamu menyesuaikan harapan. Berharaplah kepada yang bisa diharapkan.

Sebelumnya mungkin kamu membiarkan dirimu berharap begitu saja tanpa mengukur terlebih dulu. Setelah kejadian itu mungkin kamu bisa tahu mana yang bisa diharapkan mana yang nggak. Jadi akan lebih baik kalau kamu mengukur terlebih dulu sebelum berharap. Kamu nggak mau menggantungkan harapan kepada yang ternyata nggak bisa diharapkan sekali lagi kan?

5. Jangan Menyalahkan Diri Sendiri

Jangan Menyalahkan Diri Sendiri
*

Kadang-kadang, ada orang yang bisa menyalahgunakan kebaikan yang kita berikan. Seperti kamu yang sudah memberi dia kesempatan namun dia menolak menggunakan kesempatan itu dengan baik. Dia membuat kamu berharap lalu terluka karena harapan itu.

Mungkin kamu merasa bodoh karena sudah menjadi korban PHP, tetapi kamu harus percaya kalau itu bukan sepenuhnya salah kamu. Jangan menyalahkan diri sendiri karena itu. Cukup jadikan itu sebagai pelajaran supaya kamu menjadi manusia yang semakin matang.

6. Dia Bukan Satu-Satunya

Dia Bukan Satu-Satunya
*

Dia menolak memperlakukan kamu seperti seharusnya padahal kamu sudah memberinya kesempatan untuk melakukan itu. Akhirnya kamu kecewa dan gagal berbahagia Namun, di luar sana masih ada banyak orang yang sudah pasti bisa menggantikan dia.

Mungkin kamu pernah dibahagiakan sampai akhirnya kamu berani untuk menggantung harapan. Namun, kamu harus tahu kalau dia bukan satu-satunya orang yang bisa memberi kebahagiaan. Mungkin akan sulit karena kamu masih merasakan sakit, tetapi kamu harus mulai mencoba sedikit demi sedikit. Mencoba untuk percaya kalau tanpa dia kamu tetap akan bahagia.

7. Banyak Bergaul

Banyak Bergaul
*

Orang yang kecewa biasanya menutup diri dan sering menyendiri. Kalau kamu melakukan itu sama saja dengan kamu melukai dirimu sendiri. Kamu menghambat dirimu untuk tumbuh dan berkembang. Dunia ini nggak sesempit yang kamu kira, maka cobalah untuk bergaul. Izinkan dirimu melangkah sejauh mungkin.

Semakin luas kamu bergaul, semakin banyak juga orang yang kamu temui. Ini akan membantu kamu untuk mempelajari karakter dari orang-orang yang kamu temui. Dengan begitu kamu akan banyak mengetahui hal-hal baru. Mungkin juga mendapatkan kriteria pasangan idaman yang baru, yang tentu saja jauh lebih baik dari dia yang PHP itu.

8. Jangan Mengumbar Keburukan

Jangan Mengumbar Keburukan
*

Mungkin dia memperlakukan kamu dengan buruk, tetapi bukan berarti kamu harus mengumbarnya. Semakin sering kamu mengumbarnya, semakin sulit juga kamu melupakannya. Tanpa disadari, semua tentang dia nggak pernah pergi karena kamu yang terus menerus menahannya.

Membiarkan dirimu mengingat semua keburukan dia cuma akan menambah kebencian. Itu cuma membuat kamu semakin sulit melupakan. Maka, relakanlah. Biarkan dia pergi dan menjadi bukan siapa-siapa lagi buat kamu. Lepaskan semua kebaikan dan keburukan yang pernah dia berikan.

9. Menjaga Jarak

Menjaga Jarak
*

Kalau seandainya kamu masih sering bertemu dengan dia, jaga jarak. Lakukan sesuatu supaya dia tahu ada yang beda dari kamu. Dengan begitu, kamu menegaskan kalau kamu bukan seseorang yang bisa dia perlakukan sesuka hatinya. Dia sudah mengecewakan kamu, maka jarak itulah balasannya.

Menjaga jarak bukan berarti membangun permusuhan. Kamu cuma perlu membuat batas yang tegas. Setelah harapan palsu yang dia berikan, berarti nggak perlu ada lagi jalan bareng, makan bareng, atau pulang bareng. Kamu memberi batas kalau kamu nggak mau lagi dia masuk terlalu jauh ke dalam hidup kamu.

10. Izinkan Dirimu Bahagia

Izinkan Dirimu Bahagia
*

Mungkin kamu pernah berpikir kalau bersama dia kamu akan berbahagia. Namun, kamu harus tahu kalau dia bukanlah satu-satunya sumber kebahagiaan untuk kamu di dunia ini. Kamu telah gagal bersama dia bukan berarti kamu akan gagal berbahagia.

Penting untuk mengizinkan dirimu sendiri berbahagia tanpa dia. Jangan sampai karena kamu gagal mendapat kebahagiaan dari dia, kamu berpikir kalau kamu nggak akan bisa berbahagia lagi. Coba lihat sekeliling, ada teman, keluarga, dan mungkin orang-orang baru yang bisa digebet. Beri ruang untuk mereka mencoba membuatmu bahagia.

Orang PHP bisa jadi siapapun, bahkan orang yang nggak kita sangka sama sekali. Maka penting adanya untuk tahu cara-cara melupakan orang itu. Kalau cara-cara di atas masih kurang, kamu boleh membalasnya secara elegan dengan mengikuti tips membalas orang PHP ini.

Setelah dibaca, jangan lupa dicoba ya! Kamu juga boleh membagikan pengalaman kamu ketika berusaha melupakan dia. Nggak ada yang salah dengan berbagi cerita. Sebagai sesama manusia sudah sepantasnya kita saling berbagi cerita. Karena seperti itulah cara kita saling menguatkan satu sama lain.

Terima kasih, sampai jumpa di artikel selanjutnya!
aditya
I’m not a good writer, I just trying so hard to be.
Jika kamu memiliki pertanyaan mengenai artikel yang kami tulis, silakan tanyakan kepada kami di Instagram, atau Twitter/X. Kami akan dengan senang hati menjawabnya!
cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram