Logo Kamini

7 Cara Mengatur Waktu Bagi Pelajar, Tetep Bisa Me Time Meski Banyak Tugas

Ditulis oleh Kamini.id

Waktu itu ibarat uang! Kalau nggak dikelola dengan baik, tahu-tahu habis dan bikin panik. Nah, buat Kaminiers yang lagi jadi pelajar dan ngerasa hari-harinya chaos karena tugas, ujian, sampai ekskul, ini saatnya kamu kenalan sama manajemen waktu.

Mengatur waktu bukan soal ngatur jadwal doang, tapi juga ngatur energi, prioritas, dan belajar bilang “nggak” ke hal-hal yang nggak urgent. Yuk, kita bahas tipsnya satu per satu!

1. Buat Jadwal Harian yang Realistis

1. Buat Jadwal Harian yang Realistis_Sumber: in-future / Getty Images Signature

Mulailah dengan bikin to-do list harian. Tapi ingat, Kaminiers, jangan terlalu idealis. Jadwal yang terlalu padat malah bikin kamu burn out. Sisipkan waktu istirahat dan me time, ya. Misalnya, setelah 2 jam belajar, ambil 30 menit buat nonton atau jalan-jalan ringan.

2. Prioritaskan Tugas Berdasarkan Deadline

2. Prioritaskan Tugas Berdasarkan Deadline_Sumber: Monkey Business Images

Daripada bingung mau mulai dari mana, coba urutkan tugas-tugas berdasarkan deadline dan tingkat kesulitan. Tugas yang paling cepat harus dikumpulkan dan butuh waktu pengerjaan lama, kerjakan duluan.

Gunakan metode Eisenhower Matrix kalau mau lebih rapi. Bagi tugas jadi empat bagian: penting-darurat, penting-nggak darurat, nggak penting-darurat, dan nggak penting-nggak darurat. Simpel tapi efektif!

3. Hindari Multitasking

3. Hindari Multitasking_Sumber: Polina Tankilevitch / Pexels

Kelihatannya keren, tapi multitasking justru bikin otak kamu cepat capek dan hasilnya kurang maksimal. Lebih baik fokus kerjakan satu hal sampai selesai baru lanjut ke hal berikutnya. Misalnya, saat belajar, jauhkan HP biar nggak tergoda buka medsos.

4. Manfaatkan Teknologi dengan Cerdas

4. Manfaatkan Teknologi dengan Cerdas_Sumber: Keira Butron / Pexels

Gunakan aplikasi pendukung seperti Google Calendar, Notion, atau aplikasi reminder biar kamu nggak lupa jadwal dan tugas. Tapi ingat, jangan malah keasyikan ngulik aplikasinya sampai lupa tugas utama, ya! Cukup cari template yang lucu, lalu fokus untuk membuat jadwal sesuai kebutuhan mu.

5. Terapkan Teknik Pomodoro

5. Terapkan Teknik Pomodoro_Sumber: berkay08

Teknik ini udah terbukti ampuh untuk menjaga fokus. Caranya, belajar selama 25 menit tanpa distraksi, lalu istirahat 5 menit. Ulangi sampai 4 kali, lalu ambil istirahat lebih lama (15–30 menit). Cocok banget buat kamu yang sering ke-distract TikTok atau YouTube.

6. Belajar Bilang “Nggak Dulu, Ya”

6. Belajar Bilang “Nggak Dulu, Ya”_Sumber: laflor / Getty Images Signature

Kadang susah nolak ajakan nongkrong atau main game bareng temen. Tapi, kalau kamu tahu ada deadline atau agenda belajar, nggak ada salahnya bilang “nanti aja, ya.” Keseimbangan itu penting, tapi prioritas juga harus dijaga.

7. Evaluasi dan Refleksi Setiap Minggu

7. Evaluasi dan Refleksi Setiap Minggu_Sumber: GaudiLab / Getty Images

Luangkan waktu tiap akhir pekan buat nge-review apa aja yang udah kamu lakukan. Mana yang berhasil, mana yang harus diperbaiki? Dari situ kamu bisa tahu pola belajar yang paling cocok buat diri kamu sendiri.

Mengatur waktu bukan hal yang instan dikuasai, tapi bisa dilatih pelan-pelan. Kuncinya adalah konsistensi dan kemauan buat terus improve. Coba cari motivasi lain supaya Kaminiers bisa lebih semangat untuk belajar, entah iitu pengen dapet ranking 1 atau pengen masuk ke universitas impian.

Dengan waktu yang terkelola, hidup jadi lebih seimbang, nggak keteteran, dan kamu bisa punya waktu buat hal-hal yang kamu suka juga. Jadi, Kaminiers, siap jadi pelajar yang lebih teratur dan nggak gampang stress? Yuk, mulai dari sekarang!

Terima kasih, sampai jumpa di artikel selanjutnya!
Kamini.id
Jika kamu memiliki pertanyaan mengenai artikel yang kami tulis, silakan tanyakan kepada kami di Instagram, atau Twitter/X. Kami akan dengan senang hati menjawabnya!
cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram