Logo Kamini

Cara Mudah Mengukur Jari untuk Menentukan Size Cincin yang Pas

Ditulis oleh Suci Maharani R

Kaminiers! Apakah kamu sedang mencari cincin untuk menghiasi jari atau sebagai hadiah untuk orang tersayang? Selain memilih model cincin yang tepat, salah satu hal yang membingungkan saat membeli cincin adalah menentukan ukurannya.

Apalagi saat kita membeli cincin secara online, tidak jarang cincin yang datang ukurannya kebesaran atau kekecilan. Biar nggak bingung, Kamini punya beberapa cara untuk mengukur jari dan menemukan ukuran cincin yang pas. Yuk, simak caranya di bawah ini. 

1. Kenali Pedoman Ukuran Cincin 

Berikut adalah tabel ukuran cincin yang umum digunakan. Tabel ini bisa membantu Kaminiers menentukan ukuran cincin setelah mengetahui lingkar jari atau diameter jari Anda dalam milimeter.

Lingkar Jari (mm)Diameter Jari (mm)Ukuran Cincin (US)Ukuran Cincin (Indonesia)
44.214.134
45.514.53.55
46.814.946
48.015.34.57
49.315.758
50.616.15.59
51.816.5610
53.116.96.511
54.417.3712
55.717.77.513
57.018.1814
58.318.58.515
59.518.9916
60.819.39.517
62.119.71018
63.420.110.519
64.620.51120
65.920.911.521
67.221.31222
68.521.712.523

Sebelum mulai mengukur jari, sebaiknya Kaminiers memahami terlebih dahulu pedoman ukuran cincin yang tersedia. Pada tabel di atas, ukuran cincin untuk wanita dan pria sebenarnya sama, yaitu mulai dari skala 4 hingga 23. Namun, terdapat perbedaan skala antara ukuran cincin US dan Indonesia. 

2. Cara Mengukur Jari

@sucasucii

❓Bingung pilih ukuran cincin pas buat jari? Yuk, ikuti cara simple ini biar nggak salah beli! 💍👇 #MeasureYourRingSize 1️⃣ Siapkan tali/pita, lilitkan di jari yang diinginkan ✨ 2️⃣ Potong ujung saat pas, lalu ukur panjangnya pake penggaris 📏 3️⃣ Cek skala di pedoman ukuran cincin 🔍 Mudah kan? Jadi nggak khawatir lagi deh beli cincin online! #fyp #TipsCantik #CincinCantik #KaminiTips #CapCut #cincin

♬ APT. - ROSÉ & Bruno Mars

Setelah mengenal pedoman ukuran cincin di atas, Kaminiers bisa mencoba cara mengukur jari sederhana ini. Mulai dari tali, pita, kertas, penggaris dan meteran kain. Tenang saja, semua alat yang digunakan sangat mudah untuk ditemukan dan digunakan. 

1. Mengukur Jari Dengan Tali

Mengukur Jari Dengan Tali_

Tali menjadi alat pertama yang dapat Kaminiers gunakan untuk mengukur jari. Gunakan berbagai macam tali yang ada, kalau Kamini memakai tali rafia bekas pengiriman paket. Selain itu, siapkan juga penggaris dan gunting sebagai alat pelengkap. Bagaimana cara mengukurnya? 

  1. Lilitkan tali di jari dan pastikan ukurannya pas namun tetap nyaman.
  2. Potong tali saat kedua bagian ujungnya bertemu.
  3. Ukur panjang tali dengan penggaris dan samakan dengan skala ukuran cincin di pedoman di atas.  

2. Mengukur Jari Dengan Pita

Mengukur Jari Dengan Pita_

Tidak jauh berbeda dengan menggunakan tali, Kaminiers dapat menggunakan pita sebagai alternatif jika tidak memiliki tali di rumah. Cara mengukurnya sama seperti saat menggunakan tali. 

  1. Lilitkan tali di jari dan pastikan ukurannya pas namun tetap nyaman. 
  2. Potong tali saat kedua ujungnya saling bertemu. 
  3. Ukur panjang tali dengan penggaris dan sesuaikan ukurannya dengan pedoman ukuran cincin yang ada. 

3. Mengukur Jari Dengan Kertas

Mengukur Jari Dengan Kertas_

Jika tidak memiliki tali dan pita, gunakanlah kertas sebagai alternatif. Kaminiers dapat menggunakan kertas hvs, kertas dari buku, atau kertas bekas struk seperti yang Kamini lakukan. Ini sangat sederhana dan mudah dilakukan. Oh iya, siapkan juga alat pelengkap seperti penggaris dan spidol ya! Caranya ada di bawah ini:

  1. Potong atau lipat kertas agar ukurannya tidak terlalu besar.
  2. Lilitkan kertas ke jari, pastikan ukurannya pas tapi tidak terlalu sesak.
  3. Tanda kertas dengan spidol ketika bagian ujungnya saling bertemu. 
  4. Ukur panjang kertas dengan penggaris dan sesuaikan skalanya dengan pedoman ukuran cincin. 

4. Mengukur Jari Dengan Meteran Kain

Mengukur Jari Dengan Meteran Kain_

Jika tiga metoda di atas terasa agak ribet, Kaminiers bisa mencari jalan pintas dengan menggunakan meteran kain. Dijamin deh, hasilnya akan lebih akurat dan mudah. Berikut caranya: 

  1. Lilitkan meteran kain ke jari, pastikan ukurannya pas namun tetap nyaman. 
  2. Lihat ukuran yang tertera pada meteran dan sesuaikan dengan skala yang ada di pedoman ukuran cincin. 

3. Alat Pengukur Cincin Profesional

Selain cara-cara sederhana tadi, Kaminiers bisa mencoba beberapa alat pengukur cincin profesional. Biasanya alat ukur ini hanya tersedia di toko-toko perhiasan, namun sekarang ini ada beberapa alat yang dijual secara bebas di toko online. Berikut penjelasan lengkapnya: 

1. Finger Sizer

Finger Sizer_

Finger sizer merupakan alat ukur jari atau cincin yang biasanya tersedia di toko perhiasan. Alat ini terdiri dari beberapa cincin dengan berbagai ukuran. Kaminiers hanya perlu mencoba satu persatu cincin ini di jari hingga menemukan ukuran cincin yang sesuai. 

2. Ring Sizer Stick

Ring Sizer Stick_

Sesuai dengan namanya, ring sizer stick ini adalah alat berbentuk tongkat yang digunakan untuk menentukan ukuran cincin. Biasanya, ring sizer stick ini memiliki skala ukuran yang tertera di sepanjang stick-nya, dari ukuran kecil hingga besar. 

Untuk menggunakannya, Kaminiers hanya perlu membawa cincin yang biasa digunakan ke toko perhiasan. Nantinya, cincin akan ditempatkan pada stick dan biarkan meluncur hingga berhenti di titik tertentu. Dari sini, kamu bisa mengetahui berapa ukuran cincin yang diperlukan.

3. Ring Sizer Chart

Ring Sizer Chart_

Ring sizer chart adalah tabel diagram yang menunjukkan ukuran cincin berdasarkan diameter atau lingkar jari. Tabel ini dilengkapi dengan berbagai satuan ukuran, seperti ukuran AS (US), Inggris, Eropa, dan Indonesia. Bentuk aslinya berupa lembaran kertas atau gambar digital yang menampilkan berbagai ukuran cincin dalam bentuk lingkaran. 

Cara memakainya hampir sama seperti ring sizer stick, kamu hanya perlu membawa cincin lama dan tempatkan cincin di lingkaran pada ring sizer chart. Gulir cincin hingga menemukan diameter ukuran cincin yang pas. 

4. Ring Sizer Paper

Ring Sizer Paper_

Ring sizer paper atau penggaris kertas adalah alat ukur jari sederhana yang tersedia di berbagai toko perhiasan. Alat ini biasanya berupa kertas yang dicetak dengan skala ukur cincin atau garis penanda. 

Cara pakainya mirip dengan ring sizer stick dan ring sizer chart, Kaminiers bisa membawa cincin lama atau langsung memakainya ke jari. Lilitkan kertas pada jari, pastikan ukurannya ketat namun tetap terasa nyaman supaya ya! 

Semoga panduan ini dapat membantu Kaminiers menemukan ukuran cincin yang pas!

Terima kasih, sampai jumpa di artikel selanjutnya!
Suci-Maharani
Saya mulai menulis sejak saya kuliah di jurusan ilmu komunikasi – jurnalistik. Kegemaran saya pada beauty makeup dan fashion membuat saya sering menjadi fashion dan makeup advisor untuk keluarga dan sahabat saya. Sehingga saya tertarik untuk membagikan tips dan trik yang saya ketahui melalui tulisan.
Jika kamu memiliki pertanyaan mengenai artikel yang kami tulis, silakan tanyakan kepada kami di Instagram, atau Twitter/X. Kami akan dengan senang hati menjawabnya!
cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram