Yuk, Ketahui 10 Karakter Golongan Darah B yang Unik Ini

Ditulis oleh Aditya Putra

Secara umum, golongan darah bisa membantu kita untuk sedikit membaca karakter seseorang, sama seperti zodiak yang biasa kita baca waktu ingin tahu sedikit tentang seseorang. Atau malah, ingin tahu lebih dalam tentang diri sendiri.

Sebelumnya sudah dibahas tentang karakter golongan darah A, sekarang penulis akan melanjutkan dengan membahas golongan darah B secara umum. Untuk beberapa hal, golongan darah B bertolak belakang dengan golongan darah A. Mari simak 10 karakter golongan darah B secara umum.

10 Karakter Unik Golongan Darah B

1. Nggak Suka Ikut Campur dan Nggak Mudah Terpengaruh

*

Golongan darah B cenderung cuek. Dia nggak suka ikut campur untuk sesuatu yang nggak menarik buat dia. Karakter ini bisa jadi baik atau buruk. Baik karena dia nggak akan mudah menghakimi sesuatu atau seseorang. Buruk karena mungkin orang lain akan menganggap dia apatis.

Nggak suka ikut campur berarti, dia cuma akan melibatkan diri untuk hal-hal penting buat dia. Karena itu, dia jadi sosok yang nggak mudah terpengaruh oleh hal-hal yang kurang penting seperti apa kata orang. Golongan darah B adalah sosok yang kuat dari dalam.

2. Nggak Teratur

*

Berbeda dengan golongan darah A yang suka keteraturan, golongan darah B cenderung nggak teratur. Dia nggak suka sesuatu yang berpola, berulang-ulang, atau monoton. Dia menyukai perubahan yang menyenangkan.

Sangat bertolak belakang dengan golongan darah A, golongan darah B cenderung mudah beradaptasi kepada hal baru. Dia akan memproses perubahan sebagai sesuatu yang menyenangkan. Keteraturan benar-benar bukan gayanya.

3. Total dalam Sesuatu yang Dia Suka

*

Mungkin kamu kenal seseorang yang selera musiknya adalah musik-musik lawas di era KPOP dan EDM ini? Bisa jadi dia bergolongan darah B. Karena, orang-orang bergolongan darah B nggak akan mengikuti tren. Dia nggak akan menyukai sesuatu cuma karena tren.

Dia akan total dalam hal yang disukainya. Karena itu, banyak orang bergolongan darah B terkesan nyentrik di pergaulan mereka. Dia nggak peduli apakah orang lain sepakat dengan dia atau tidak. Dia akan tetap menyukai hal itu meskipun banyak orang tidak menyukainya.

4. Nggak Romantis

*

Banyak orang menilai kalau orang bergolongan darah B itu kaku dan nggak romantis. Ini efek dari dia yang nggak suka pola dan keteraturan. Dia punya sisi romantisme sendiri yang mungkin bertolak belakang dengan tren romantisme pada umumnya.

Mungkin dia nggak kasih kamu bunga. Dia juga nggak membukakan pintu mobil waktu dia jemput kamu. Atau dia merasa jijik dengan panggilan-panggilan kesayangan yang umum dipakai untuk pasangan. Percayalah, kalau kamu benar-benar mengenal dia, kamu akan mendapatkan romantisme dengan cara lain. Tentunya cara yang dia sukai.

5. Pendiam

*

Ini terjadi karena dia nggak suka ikut campur. Jadi, dia cenderung menjadi sosok yang pendiam apalagi kalau orang-orang di sekitarnya nggak meminta dia untuk terlibat. Dia tidak akan berbicara kalau tidak ada yang bertanya. Dia bisa secuek itu.

Apalagi kalau dia harus berada di tempat yang nggak menarik minatnya, seperti di acara-acara formal atau acara-acara yang membosankan lainnya. Orang bergolongan darah B nggak suka sama prosedur, karena itu waktu dia harus ada di sana dia akan menjadi sosok yang pendiam.

6. Bebas

*

Dia suka kebebasan. Mungkin kamu pernah melihat orang bergolongan darah B begitu pendiam, pasti ada alasan dibalik diamnya dia waktu itu. Lain waktu, ketika dia mendapatkan kebebasan maka kamu akan melihat sosok dia yang sebenarnya.

Kebebasan adalah sesuatu yang membuat dia nyaman. Kalau kamu beri dia kertas berisi soal yang harus dijawab, mungkin dia nggak akan terlalu menyukai itu. Coba beri dia pensil dan selembar kertas kosong. Dia akan bisa membuatkan kamu sesuatu yang keren. Ya, buat dia kebebasan adalah kemewahan.

7. Terbuka

*

Banyak orang nyaman berbicara panjang lebar bersama orang-orang bergolongan darah B. Umumnya, mereka berpikiran terbuka. Karena itu, orang merasa nyaman berbagi cerita karena dia akan menerima cerita-cerita itu seutuhnya. Dia nggak akan menghakimi sebelum menerima semuanya.

Orang bergolongan darah B juga bisa menjadi rekan yang menyenangkan kalau kamu butuh lawan untuk diskusi. Karena keterbukaan pikiran, dia bisa menerima berbagai informasi tanpa menghakimi. Kamu punya teman curhat yang membuat kamu nyaman? Mungkin golongan darahnya B.

8. Banyak Ide

*

Ini kelanjutkan dari keterbukaan pikiran. Berpikiran terbuka memungkinkan dia untuk menampung banyak informasi. Menerima semuanya tanpa menolak. Semua yang masuk ke dalam dirinya bisa dia ubah menjadi ide-ide cemerlang. Makanya, dia menjadi sosok yang penuh dengan ide.

Konon, orang bergolongan darah B adalah yang paling kreatif dibanding golongan darah lainnya. Ini juga karena karakter-karakter lain yang dia miliki sangat mendukung kreativitasnya. Berpikiran terbuka, nggak teratur, dan menyukai kebebasan. Jadi, dia nggak tiba-tiba punya banyak ide. Ada hal lain yang membuat dia demikian.

9. Jujur dan Tulus

*

Kadang-kadang, dia dibenci orang lain karena ini. Kejujurannya nggak selalu menyenangkan untuk orang lain. Mungkin kamu kenal seseorang yang mulutnya pedas, tetapi kalau dipikir-pikir omongannya itu benar? Bisa jadi dia bergolongan darah B.

Dia cenderung jujur, baik atau buruk, karena dia nggak terlalu peduli kamu akan menerima kejujurannya atau menolak. Dia cuma tahu kalau dia harus menyampaikan itu tanpa peduli kamu akan senang atau kecewa.

Jangan salah, dia juga sosok yang tulus. Kalau kamu menerima satu kebaikan dari dia, dia nggak pernah berharap mendapat balasan, karena itulah orang-orang bergolongan darah B sangat menyenangkan dijadikan sahabat, meskipun pasti butuh waktu untuk memahami sosoknya yang bebas, nggak suka keteraturan, dan cenderung apatis dari luar.

10. Optimis

Optimis

*

Ini juga kebalikan dari golongan darah A. Orang-orang bergolongan darah B cenderung optimis, terutama soal masa depannya. Bahkan, meskipun dia sedang mengalami situasi yang buruk, dia akan tetap optimis, karena dia nggak percaya pada pola kalau situasi yang buruk akan berujung pada kegagalan.

Kalau yang lain menyiapkan dua rencana besar, plan A dan plan B maka orang bergolongan darah B mampu membuat lebih banyak dari itu. Seperti yang sudah dituliskan, dia banyak ide dan total dalam sesuatu yang disukainya. Ibaratnya, kalau dia nggak bisa masuk lewat pintu, dia bisa masuk lewat jendela. Kalau masih nggak bisa masuk, dia akan mencari cara lain sampai bisa masuk.

Kamu punya cerita menarik seputar orang-orang bergolongan darah B? Dia yang nyentrik, dia yang nggak bisa ditebak, atau dia yang menyebalkan. Kamu boleh berbagi di kolom komentar, nggak ada yang salah dengan berbagi.

Atau kamulah orang yang bergolongan darah B? Dari apa yang tertulis di atas, apa saja yang ada pada dirimu? Kalau ada yang belum tertulis, kamu boleh menambahkan, pasti masih banyak karakter yang belum disebutkan. Kamu boleh membantu pembaca sekalian dengan membagikan yang belum dituliskan.

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram