6 Kesalahan Cara Bermake up yang Membuat Anda Tampak Tua

Ditulis oleh Yunita Caroline

Berdandan atau mempercantik diri sudah menjadi hal yang alami bagi setiap wanita, tapi pertanyaannya apakah Anda sudah yakin dengan hasil make up yang sering Anda gunakan? Terkadang kita suka meniru gaya make up beberapa model dari majalah atau membeli produk kecantikan seperti yang digunakan oleh selebritis favorit kita.

Namun yang perlu disadari adalah setiap make up yang diulaskan pada wajah orang lain belum tentu cocok untuk kita. Maka dari itu dalam hal bermake up, kenali dahulu bentuk wajah, warna kulit, hingga jenis kulit kita sendiri.

Pasalnya ada beberapa macam kesalahan cara bermake up yang mungkin Anda lakukan tanpa menyadarinya. Salah satu efek dari kesalahan tersebut adalah Anda menjadi terlihat lebih tua. Siapa yang mau terlihat lebih tua dari umurnya sih?

Walaupun menjadi tua itu sudah menjadi hal yang sangat pasti tapi sepertinya hampir semua wanita menginginkan penampilannya selalu terlihat lebih muda. Nah untuk menghindari kesalahan menggunakan make up yang membuat Anda malah terlihat tua, berikut ini beberapa kesalahan yang kerap dilakukan namun tidak Anda sadari:

1. Menggunakan Alas Bedak yang Salah

Setting Powder

Untuk memilih alas bedak atau foundation, hal paling pertama yang wajib Anda ketahui adalah jenis kulit Anda. Apakah kering, berminyak, normal atau kombinasi? Ada baiknya jika Anda mengecek kulit Anda sebelum memilih alas bedak.

Setelah itu pilih warna yang cocok untuk warna kulit Anda. Anda dapat bertanya pada penjual produk kecantikan yang akan Anda beli karena biasanya mereka dibekali pengetahuan tentang make up sebelumnya. Namun jika Anda masih ragu-ragu, pilihlah satu tone di bawah warna kulit Anda.

Mengapa kesalahan memilih alas bedak dapat membuat Anda terlihat lebih tua? Karena jika salah jenis dan warna, wajah Anda akan terlihat seperti topeng dan kemungkinan akan terlihat pecah-pecah dan malah memperjelas garis halus di wajah Anda.

2. Menggunakan Bedak yang Berlebihan

bedak berlebihan

Memang yang berlebihan selalu tidak baik hasilnya, demikian juga dalam cara bermake up. Ada baiknya jika Anda tidak menggunakan bedak terlalu tebal khususnya bedak tabur, karena akan memperjelas garis-garis wajah Anda, khususnya pada area T wajah Anda; dahi, hidung dan dagu.

Hindari juga menggunakan bedak berlebih di sekitar area mata karena area mata tidak memproduksi minyak seperti bagian wajah lainnya. Maka dari itulah kenapa penuaan pertama kali terlihat dari sekitar area mata.

3. Blush on yang Berlebihan

kesalahan memakai blush on

Tujuan menggunakan blush on adalah membuat pipi Anda tirus sekaligus terlihat merona. Akan tetapi cara mengaplikasikan blush on juga jangan sampai salah dan berlebihan. Blush on yang benar adalah yang disapukan di tulang pipi Anda.

Tidak perlu tebal karena blush on hanya untuk bayangan pipi Anda, dan jika berlebihan maka Anda akan terlihat tua karena wajah Anda yang terlalu tirus. Anda juga perlu menyesuaikan bagaimana cara menyapukan blush on yang disesuaikan dengan bentuk wajah Anda. Anda juga dapat mengikuti tips-tisp di artikel ini untuk membuat pipi menjadi lebih tirus secara alami.

4. Keseringan Menggunakan Concealer

concealer jerawat

Jika Anda termasuk yang senang menutupi garis halus sekitar mata dengan menggunakan concealer maka Anda sudah keliru selama ini. Cara yang benar mengaplikasikan concealer adalah mencampurnya dengan pelembab terlebih dahulu sebelum dioleskan pada wajah.

Akan tetapi terlalu sering menggunakan concealer ternyata malah membuat kulit Anda kering dan keriput. Jadi lebih baik gunakan concealer dalam waktu-waktu tertentu saja ya, jika benar-benar dibutuhkan.

5. Alis yang Terlalu Tebal

kesalahan cara bermake up alis tebal

Alis merupakan frame dari wajah kita, maka dari itu alis bisa dibilang make up yang sangat menentukan bentuk serta ekspresi wajah kita. Nah, alis yang terlalu tebal dapat menimbulkan kesan tua pada wajah Anda. Pilihlah warna pensil alis yang sesuai dengan warna rambut Anda agar terkesan lebih natural.

Margot Grant Witz, beauty director dari Elizabeth Grant Skincare menyarankan, "Bersyukurlah dengan apa yang Anda punya dan eksplorlah gaya alis yang pantas untuk Anda. Belum tentu alis tebal selebritis yang Anda lihat di majalah cocok untuk penampilan Anda, ingat dandanan alis yang tebal itu cocok untuk wanita umur 45 tahun."

6. Lipstick Berwarna Gelap

lipstik warna hitam

Trend lipstick saat ini memang berwarna gelap seperti merah tua dan ungu, namun ternyata jika Anda tidak ingin terlihat tua maka Anda sebaiknya hindari warna tersebut. Khususnya jika Anda memang sudah berumur 40-an yang masih ingin terlihat muda, gunakanlah lipstick berwarna nude, coklat muda atau pink. Untuk hasil lebih baik lagi gunakan lipgloss sebagai ulasan akhir.

Sekarang Anda sudah tahu kan sedikitnya tentang beberapa kesalahan dasar dalam ber-make up yang bukannya membuat wajah Anda segar dan cantik malahan terlihat lebih tua. Nah, untuk Anda yang masih remaja, rawatlah kesehatan kulit wajah dan badan sedari dini. Mulai dari makanan yang sehat, tidur teratur dan juga perawatan luar yang secukupnya.

Sedangkan untuk Anda yang dapat dibilang sudah berumur, teruslah melakukan perawatan dari dalam dan luar. Di antaranya adalah dengan rajin menggunakan masker sayur dan buah-buahan. Karena sebenarnya menjadi cantik itu tidak sulit dan mahal kok, cukup hidup sehat dan rawatlah kulit wajah Anda dengan menggunakan bahan alami.

Semoga setelah membaca artikel ini, Anda dapat menjadi lebih jeli lagi dalam cara bermake up. Jangan sampai kesalahan kecil yang Anda ulaskan pada wajah merubah keseluruhan tampilan Anda menjadi terlihat lebih tua.

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram