Manfaat Nutrishake Oriflame, Lebih dari Menjaga Berat Badan

Ditulis oleh Sera Serinda A

Mengonsumsi shake yang sehat adalah salah satu cara yang dapat ditempuh untuk menurunkan berat badan. Apalagi bila bahan-bahan shake dipilih dengan sebaik mungkin untuk mencukupi kebutuhan kalori harian. Sayangnya, tidak semua orang memiliki waktu lebih untuk mempersiapkan bahan-bahan shake yang sehat tersebut. Bahkan, kebanyakan orang lebih memilih sesuatu yang instan dan dapat disajikan dengan waktu singkat.

Kabar baiknya, Oriflame memiliki shake instan yang dapat menjadi pengganti shake sehat alami tersebut. Produk ini dinamakan Nutrishake. Minuman instan ini diklaim sebagai campuran bubuk nutrisi yang sangat sehat dan menawarkan nutrisi penting bagi tubuh dalam mendukung penurunan berat badan.

Sekilas Tentang Nutrishake dari Oriflame

Nutrishake Oriflame

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Minuman nutrisi yang diproduksi Oriflame ini memiliki beberapa varian rasa yang dapat dipilih sesuai dengan selera yaitu vanilla, strawberry dan chocolate. Ketiganya tentu sama-sama lezat kala dikonsumsi dan menawarkan manfaat yang serupa.

Produk ini diklaim oleh Oriflame terbuat dari bahan-bahan alami dan memiliki fungsi utama sebagai suplemen makanan. Nutrishake juga kaya akan serat, rendah indeks glikemik, memiliki tiga sumber protein alami dan bebas dari gluten, pewarna buatan serta bahan pengawet.

Cara menyajikan Nutrishake Oriflame juga sangat mudah yaitu dengan menuangkan 1 scoop (18 g) bubuk Nutrishake ke dalam 150 mL air matang. Campurkan keduanya dalam gelas shaker, lalu kocok hingga tercampur rata. Nutrishake pun siap untuk dikonsumsi.

Dalam tiap penyajiannya, Nutrishake menawarkan nutrisi 67 kkal energi, 7.7 g protein, 6.5 g karbohidrat serta 0.7 g lemak. Nutrisi ini sangat baik untuk melengkapi sarapan yang bergizi. Kamu dapat mengkonsumsinya 30 menit sebelum sarapan dan juga sebagai snack sehat diantara waktu makan.

Itulah sedikit informasi mengenai produk suplemen makanan dari Oriflame ini. Bila kamu penasaran apa saja manfaat yang dapat dirasakan ketika mengkonsumsi Nutrishake, yuk simak pemaparan berikut!

Manfaat Nutrishake Oriflame

Nah, kini kamu sudah tahu apa itu Nutrishake Oriflame dan sekarang saatnya untuk mengetahui manfaatnya. Kira-kira apa saja? Simak selengkapnya di bawah ini, ya!

1. Mengenyangkan dan Membantu Menurunkan Berat Badan

manfaat nutrisahke orflame_mengenyangkan

*

Minuman ini memiliki kemampuan dalam mengontrol konsumsi kalori karena dapat membuat kenyang. Meski demikian, kalori yang ditawarkan dari minuman ini tetap rendah. Menjadikannya produk yang tepat untuk dikonsumsi kala diet. Terutama bila dibarengi dengan olahraga yang tepat dan diet plan yang baik.

Meski memiliki kalori yang rendah, Nutrishake dari Oriflame terbuat dari berbagai bahan makanan alami yang dapat membentuk keseimbangan optimal antara protein, lemak dan karbohidrat. Hal ini yang menjadikan Nutrishake dapat memberikan asupan energi dan mengenyangkan tanpa membuat tumbuh mengalami kenaikan berat badan.

Tapi perlu dicatat, Nutrishake ini bukanlah pengganti makanan, melainkan berfungsi sebagai suplemen makanan. Sehingga tidak tepat bila kamu hanya mengkonsumsi produk ini tanpa mengkonsumsi makanan lain. Hal inilah juga yang menyebabkan Oriflame menyarankan konsumsi Nutrishake sebagai snack diantara waktu makan.

2. Mempertahankan Kestabilan Level Gula Darah

manfaat nutrisahke orflame_menjaga level gula darah

*

Salah satu parameter yang tepat untuk dipertimbangkan ketika mengonsumsi makanan atau minuman untuk diet adalah mengetahui indeks glikemik (GI) dari produk tersebut.

Indeks glikemik merupakan sistem penggolongan makanan yang mengandung karbohidrat. Angka Indeks Glikemik ini dapat menjadi indikator seberapa cepat makanan mempengaruhi kadar gula darah tubuh. Dengan kata lain, makanan yang memiliki indeks glikemik tinggi memiliki peluang lebih tinggi dalam mempengaruhi kadar gula darah seseorang.

Kamu dapat menemukan angka indeks glikemik pada label kemasan makanan ataupun dengan mengunjungi laman kesehatan di Internet. Biasanya makanan digolongkan memiliki kadar indeks glikemik rendah bila nilainya dibawah 55. Sedangkan kategori IG sedang berada pada rentang 56-69. Kategori IG tinggi biasanya bernilai diatas 69.

Untungnya, Oriflame mengatakan bahwa Nutrishake memiliki kadar IG yang rendah karena sumber karbohidrat yang digunakan adalah apel, rosehip, dan whey (susu). Formulasi karbohidrat yang berpadu dengan protein dan lemak dalam produk ini dipercaya dapat memperlambat penyerapan dan menjaga tingkat gula darah agar tetap stabil.

3. Menjaga Kesehatan Sistem Pencernaan

manfaat nutrisahke orflame_menyehatkan sistem pencernaan

*

Masih ingat kalau Nutrishake mengandung sumber karbohidrat utama dari apel, rosehip dan susu? Nah, dari ketiga bahan tersebut ternyata ada yang berperan juga dalam menjaga sistem pencernaan tetap sehat lho, yaitu apel.

Apel adalah sumber karbohidrat yang kaya akan pektin, yaitu salah satu jenis serat alami. Pektin disebut-sebut merupakan prebiotik yang dapat menstimulasi aktivitas dan pertumbuhan bakteri baik dalam sistem pencernaan seperti Clostridium dan Bacteroides.

Bukan hanya apel, Nutrishake juga mengandung serat non-larut dari gula beet yang dapat menunjang sistem pencernaan agar berfungsi dengan baik dan tetap sehat. Sehingga kamu tidak perlu khawatir Nutrishake dari Oriflame ini akan mengganggu ataupun menghambat sistem pencernaan.

4. Menjaga Jantung Tetap Sehat

manfaat nutrisahke orflame_menjaga jantung tetap sehat

*

Serat yang terkandung dalam Nutrishake Oriflame ternyata tak hanya berdampak pada kesehatan dan fungsi sistem pencernaan yang baik. Kandungan serat larut dan non-larut dalam formulasi bubuk nutrisi ini juga disebut-sebut dapat menyehatkan sistem kardiovaskuler terutama jantung.

Pasalnya, serat larut ini dapat menurunkan kadar kolesterol dan LDL jahat dari dalam tubuh. Serat larut dapat berikatan dengan partikel-partikel kolesterol tersebut dalam sistem pencernaan dan mengeluarkan dari tubuh sebelum mengalami penyerapan.

5. Memberikan Asupan Antioksidan

manfaat nutrisahke orflame_memberikan asupan antioksidan

*

Dua bahan karbohidrat dalam Nutrishake Oriflame yaitu apel dan rosehip juga kaya akan vitamin alami, terutama vitamin C yang mana merupakan salah satu antioksidan powerful dengan berbagai manfaat. Antioksidan ini dapat menghambat terjadinya kerusakan pada sel.

Bukan hanya dari antioksidan, fungsi sel juga dijaga optimal oleh sumber protein alami yang juga terdapat dalam formulasi Nutrishake. Lengkap sekali, bukan?

6. Meningkatkan Konsentrasi

manfaat nutrisahke orflame_meningkatkan konsentrasi

*

Pernahkah kamu merasa fokus dan konsentrasi menjadi berkurang kala perut lapar? Ini karena ketika lapar tiba otak akan mengirimkan sinyal pada tubuh bahwa tubuh kekurangan energi. Hal ini lalu mengantarkan pada penurunan konsentrasi dan fokus dari otak. Oleh karena itu, terkadang penting untuk selalu menyediakan makanan ringan ketika kita melakukan pekerjaan yang menuntut konsentrasi dalam waktu yang lama.

Akan tetapi, kebanyakan dari kita tidak mementingkan jenis makanan ringan apa yang sebaiknya dikonsumsi, terutama kala mengikuti program diet. Alih-alih menjaga konsentrasi, pemilihan makanan ringan yang keliru malah akan menggagalkan program diet. Maka dari itu, sebaiknya pilih makanan ringan yang sehat, tinggi protein dan karbohidrat namun tetap rendah lemak. Salah satu snack yang bisa dikonsumsi tentu saja Nutrishake dari Oriflame.

Meski tidak sah rasanya bila harus menyebut produk ini sebagai snack, namun kemampuannya dalam mengenyangkan perut sama hebatnya seperti mengonsumsi makanan ringan. Produk ini adalah pengganti snack yang tepat dipilih terutama bagi kamu yang sedang menjalankan program diet karena tidak akan menambah berat badanmu.

Itulah 6 manfaat yang mungkin dapat dirasakan dengan mengkonsumsi Nutrishake dari Oriflame. Selain menawarkan rasa yang lezat, produk ini juga akan membantumu mengontrol berat badan. Makanya sangat cocok dikonsumsi terutama bagi kamu yang tengah menjalankan program diet. Selamat mencoba!

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram