Guys, Ini 10 Model Rambut Pria Yang Bikin Wanita Jatuh Hati

Ditulis oleh Glen Sahetapy

Kadang pria memang memiliki idealisme mereka sendiri dalam hal penampilan. Ada yang ingin tampil apa adanya, ada juga yang lebih suka tampil cuek, tapi sebagian juga ada yang selalu tampil rapi. Tapi kesemuanya itu juga harus disesuaikan dengan situasi dan kondisi, contohnya, pekerjaan kamu, misalnya.

Atau bisa juga, kamu tampil diluar kebiasaan kamu karena, ehem...kamu harus memikat hati seseorang yang spesial. Biasanya kalau sudah masalah yang satu ini, kamu rela berubah demi si dia. Betul, kan? Dan mungkin saat ini kamu ingin merubah penampilan kamu agar lebih terlihat keren, termasuk merubah potongan rambut. Coba cek 10 model rambut pria yang disukai para wanita ini.

1. Undercut

Undercut

*

Rasanya potongan rambut ini tidak asing dan merupakan model rambut pria yang ‘aman’. Mengapa? Karena pria senang dengan potongan rambut undercut sementara juga wanita menyukainya karena potongan ini akan membuat kamu terlihat rapi, tapi di satu sisi, potongan undercut juga tidak membuat kamu terlihat ‘cupu’ atau ‘culun’.

Mungkin karena kedua bagian sisinya dipotong pendek atau dicukur habis, sehingga memberi kesan rapi. Sementara rambut pada bagian atas kepala dibiarkan menebal dan membuat potongan undercut akan terlihat ‘berani’ atau beda sekaligus fresh. Sementara untuk rambut bagian atasnya, bisa kamu tata sesuai selera. Meskipun kebanyakan para pria akan menata rambut mereka ke arah belakang.

2. Quiff

Quiff

Meskipun ada wanita yang menyukai penampilan pasangannya apa adanya, tapi di satu kesempatan, kamu mungkin kamu juga perlu merubah penampilan kamu. Apalagi, untuk urusan memikat wanita. Dan naturally para perempuan suka dengan pria yang berpenampilan rapi termasuk untuk urusan rambut. Dan salah satu model rambut yang memikat wanita adalah model quiff.

Ini adalah model rambut yang dimana bagian sisi dan belakangnya di cukur hingga tipis dan bagian atasnya dibiarkan menebal. Setelah itu, kamu bisa menata rambut bagian atas menjulang atau ke belakang. Agak repot memang, karena kamu butuh bantuan pomade atau styling gel. Tapi model ini bisa dibilang multi fungsi. Karena, disaat-saat santai, kamu bisa membiarkan rambut bagian atas tertata tanpa krim penata rambut.

3. Pompadour

Pompadour

*

Pompadour sebenarnya adalah model rambut klasik yang pertama kali populer di tahun 1950 hingga 1960-an. Beberapa seleb pria pada jamannya seperti Elvis Presley dan James Dean selalu hadir dengan tatanan rambut model ini. Dianggap kuno, model pompadour kembali populer di era millenium ini. Dan tentunya, menjadi salah satu rambut pria yang disukai wanita.

Berbeda dengan model terdahulunya, rambut pompadour jaman sekarang biasanya hadir dengan potongan yang tipis pada bagian samping. Sementara bagian atasnya menebal dan ditata rapi ke samping. Selain itu, pompadour masa kini juga sangat cocok buat kamu yang berjanggut sehingga bisa membentuk sebuah garis rapi dari bagian sisi kepala hingga mengitari wajah.

4. Crew Cut

Crew Cut

*

Mungkin sebagian orang akan mengartikan potongan rambut crew cut sama dengan botak, atau gundul. Tapi sebenarnya potongan rambut ini adalah potongan rambut ala militer, dimana bagian sisi dan belakang rambut akan dipangkas sangat tipis dan meninggalkan rambut bagian atas sangat pendek. Contohnya: 0-0-1, berarti bagian sisi dan belakang 0 milimeter dan menyisakan rambut atas 1 milimeter saja.

Namun sekarang potongan crew cut tidak melulu memotong rambut bagian atas sebegitu tipis. Bisa saja menjadi 1 sentimeter bahkan lebih, sementara bagian sisinya memang tetap tipis, dapat disesuaikan dengan keinginan kamu. Diantaranya ada yang disebut crew cut fade ala para seleb Hollywood. Dan model ini sangat cocok untuk semua tipe rambut.

5. Buzz Cut

Buzz Cut

*

Satu lagi model rambut pria yang bisa dikategorikan sebagai model rambut ‘dibotakin’. Sebenarnya definisi botak lebih ke tidak berambut, jadi rambut kamu benar-benar tercukur habis tak bersisa. Sementara buzz cut masih menyisakan rambut kamu hanya saja seluruh bagian baik sisi-sisinya dan rambut bagian atas dicukur tipis sama pendek.

Jika kamu datang ke penata rambut profesional, mereka akan menyesuaikan potongan rambut buzz cut ini dengan bentuk wajah, juga kepala. Wajar, karena potongan rambut buzz cut akan menampakkan seluruh bentuk kepala dan juga bagian wajah kamu. FYI, banyak perempuan yang menyukai pria berambut crew cut dan buzz cut karena membuat penampilan kamu kelihatan ‘bersih’.

6. Spiky Hair

Spiky Hair

*

Sepertinya model rambut ini memang timeless. Salah satu hal mengapa potongan rambut pendek pria ini disukai oleh wanita adalah karena kesan yang ditampilkan oleh pemilik rambut spiky yang akan terlihat fresh, rapi namun disatu sisi juga memberikan kesan bengal. Bagi kamu yang memiliki rambut kaku atau tebal, mungkin bisa menata rambut spiky dengan lebih mudah. Sementara mereka yang memiliki rambut yang lemas, memerlukan styling gel atau krim rambut.

Rambut spiky biasanya memiliki bagian sisi rambut yang dipotong tipis, dan rambut bagian atas lebih tebal sesuai keinginan. Kemudian, rambut bagian atas ini akan ditata menjulang ke atas seolah membentuk duri-duri. Itulah mengapa disebut spiky. Modelnya pun bermacam-macam. Ada yang dibentuk seperti model mohawk, ada juga yang memberikan tekstur pada bagian sisinya untuk variasi yang unik.

7. Textured Fringe

Textured Fringe

Ini adalah model rambut yang sangat cocok untuk kamu yang memiliki rambut ikal atau keriting. Bisa dikatakan, rambut ini hampir mirip dengan model quiff ataupun juga pompadour, karena memiliki konsep yang kira-kira serupa. Mencukur bagian sisi rambut hingga tipis, namun menyisakan rambut bagian atas tetap tebal. Hanya saja, textured fringe memiliki poni pada bagian depan.

Bahkan ada model rambut textured fringe tidak perlu memangkas banyak bagian sisi rambut kamu. Cukup hingga menampakan daun telinga, atau kamu bisa mengaturnya sesuai dengan keinginan. Biarkan rambut bagian atas tertata dengan sembarangan baik berponi atau disesuaikan dengan selera atau keinginan kamu sendiri. Tidak seperti pompadour atau quiff, menata model rambut ini tidak memerlukan gel atau krim rambut.

8. Faux Hawk

Faux Hawk

*

Seperti namanya, model rambut yang faux hawk merupakan model rambut hasil modifikasi dari potongan rambut mohawk. Perbedaannya adalah, pada potongan rambut model faux hawk, bagian sisi rambut tidak dipangkas habis, hanya dicukur hingga tipis dan meninggalkan bagian atas menebal, juga bagian belakang yang tidak sepanjang itu.

Bagian atas rambut juga biasanya tertata sembarang ke arah depan dan memiliki efek messy. Salah satu keuntungan dari rambut model ini adalah, kamu tidak perlu repot-repot untuk menatanya. Karena, faux haux memang merupakan potongan rambut yang praktis. Meski bagian atasnya tampak tertata sembarangan, tapi kamu akan tetap terlihat rapi dan edgy.

9. Rusty Brown Loose Strands

Rusty Brown Loose Strands

*

Potongan rambut yang satu ini adalah model rambut yang sangat cocok untuk yang memiliki rambut tebal dan tidak terlalu suka dengan tatanan rambut yang pendek. Namun di satu sisi, mungkin agak tidak memungkinkan bagi kamu untuk tampil dengan rambut panjang karena situasi dan kondisi. Ini adalah salah satu model rambut klasik yang timeless dan mengingatkan pada model rambut pria kebanyakan di tahun 90-an.

Tidak ada bagian rambut yang perlu dipotong sebegitu tipis baik bagian sisi, atas atau belakangnya. Biarkan rambut memanjang tertata memiliki belahan baik ke pinggir maupun di tengah. Panjangnya sendiri kira-kira mencapai tulang pipi sementara bagian belakang hingga menyentuh leher dengan efek shaggy. Karena model ini terlihat tertata natural, imbangi dengan penampilan yang rapi juga bersih agar tetap mempesona dihadapan si dia.

10. Comb Over

Comb Over

*

Lagi-lagi potongan model rambut klasik yang pada akhirnya mampu menembus trend jaman. Dulu, mungkin model rambut seperti ini akan membuat mereka yang mengaplikasikannya terlihat ‘cupu’ atau ‘culun’. Tapi sekarang tidak lagi. Malahan, para wanita menyukai potongan rambut yang membuat kamu terlihat dandy ini.

Memiliki kemiripan dengan pompadour, model rambut comb over memiliki bagian sisi yang tipis juga bagian atas yang dibiarkan menebal. Namun, bagian atasnya tertata dengan belahan samping, dan disisir dengan begitu rapi. Karena memiliki kesamaan dalam potongan dan penataannya, baik comb over, pompadour maupun quiff dapat diaplikasikan dalam kesempatan berbeda. Misalnya, quiff saat weekdays, pompadour saat berkencan, sementara comb over untuk saat-saat resmi.

Itulah 10 potongan rambut pria yang disukai oleh para wanita. Mungkin salah satu alasan kamu untuk merubah potongan rambut memang adalah supaya bisa tampil meyakinkan di depan si dia. Tapi semuanya kembali lagi pada pribadi kamu sendiri. Kira-kira, potongan rambut seperti apa yang kamu sukai.

Dan, jangan lupa untuk berunding dengan penata rambut langganan agar kamu dapat memiliki tatanan rambut yang paling pas dan cocok untuk kamu aplikasikan. Mungkin ada para wanita yang ingin mengomentari, potongan rambut mana yang paling kamu suka dari pria. Silahkan berbincang-bincang di kolom komentar. Simak juga artikel model rambut pria paling populer ini.

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram