Inilah 8 inspirasi OOTD dengan Memakai Kemeja Hitam

Ditulis oleh Suci Maharani R

Memiliki gaya berpakaian yang keren dan stylish, tentu saja hal ini menjadi impian bagi banyak perempuan.

Sayangnya tidak mudah untuk mendapatkan hal ini, pasalnya biaya untuk membeli outfit dan item fashion tidaklah murah. Tapi hal ini sudah tidak zaman lagi, sekarang orang-orang sedang menikmati gaya OOTD yang hanya mengandalkan pakaian sehari-hari.

Salah satu contoh item yang bisa kamu gunakan adalah kemeja berwarna hitam. Kemeja yang terlihat formal dan elegan ini, ternyata bisa di styling dengan berbagai macam gaya lho.

Apalagi warna hitam memiliki efek timeless, casual, elegan dan mewah. Sehingga, akan sangat mudah untuk melakukan mix and match untuk mendapatkan look OOTD yang kekinian.

Makanya kali ini Kamini akan memberikan beberapa ide OOTD memakai kemeja hitam yang cocok untuk berbagai situasi. Mau tahu seperti apa look-nya? Mari kita intip berbagai gaya OOTD-nya di artikel di bawah ini.

1. Kemeja Hitam dan Jeans

ootd kemeja hitam-1_

Mencari look OOTD yang serbaguna? Kamu bisa mencoba gaya berpakaian seperti yang ditunjukkan model pada gambar di atas.

Kamu hanya perlu memakai empat hingga lima item fashion saja, yang cocok untuk ke kantor dan hangout bareng teman-teman. Model hanya memadukan kemeja berwarna hitam dengan celana jeans klasik berwarna biru.

Paduan ini berhasil membuat bentuk tubuh model jadi semampai, karena celana yang digunakan berpotongan high waist.

Lalu, agar terkesan lebih formal, alih-alih memakai sepatu kets, alangkah baiknya memakai high heels saat pergi ke kantor. Jangan lupa juga untuk membawa handbag andalan kamu, kalau soal warna sih optional karena warna apapun akan bikin penampilan kamu jadi keren.   

2. Kemeja Hitam dan Rok Printed

ootd kemeja hitam-2_

Untuk kamu yang sudah bosan dengan gaya yang itu-itu saja, mungkin ini saatnya untuk tampil berbeda. Contohnya seperti gaya OOTD di atas, model terlihat dengan gaya yang cukup berani tapi terasa sangat fresh.

Alasannya karena kemeja hitam yang digunakan dipadukan dengan rok yang istimewa, yaitu rok printed yang sangat ramai dan mencolok.

Look diatas membuat gaya kamu terkesan lebih edgy, yang menunjukan bahwa “lihatlah saya keluar dari comfort zone”.

Namun, gaya seperti ini tidak membuat penggunanya merasa ribet lho, malahan pilihan rok mengembangnya tetap terasa nyaman untuk beraktivitas. Tambahan ankle boots, sunglass dan sling bag-nya bikin kamu terkesan ready untuk menikmati hari libur.  

3. Kemeja Hitam dan Hot Pants

ootd kemeja hitam-3_

Keep it casual, hal inilah yang akan kamu dapatkan ketika meniru gaya model pada gambar di atas. Gaya OOTD yang cocok banget digunakan saat datang masa lazy ini memang sangat mudah untuk recreate.

Hanya perlu mengeluarkan kemeja berwarna hitam dari lemari dan biarkan beberapa kancing atasnya terbuka. Lalu padukan dengan celana hot pants, baik berbahan jeans atau lainnya sesuai kenyamanan.

Supaya makin nyaman saat beraktivitas, kamu bisa memilih flat shoes berwarna hitam yang terlihat santai. Jangan lupa juga untuk memberikan aksesoris tambahan seperti kacamata hitam, kalung, cincin, gelang hingga jam tangan.

Menariknya, fokus utama dari look OOTD ini adalah tas berwarna merah cerahnya yang bikin penampilan model sangat kekinian. Jadi jangan ragu untuk menambahkan tas dengan warna yang kontras seperti ini ya!

4. Kemeja Hitam dan Celana Kulot

ootd kemeja hitam-4_

Gaya OOTD satu ini bisa jadi jalan keluar ketika kamu saat sedang malas untuk styling outfit yang ada di lemari.

Memadukan kemeja hitam dan celana kulot, bisa menjadi salah satu ide OOTD yang simpel tapi tetap terlihat keren. Contohnya seperti gambar di atas, gaya ini sangat cocok untuk para young moms yang sedang mengantar anak kesekolah.  

Paduan warna netral ini akan membuat look kamu terlihat santai, apalagi kalau ditambah loafers berwarna senada. Supaya makin keren, jangan lupa untuk memberikan sedikit aksesoris seperti gelang dan cincin.

Selain itu, kamu bisa membawa sling bag yang praktis untuk menaruh ponsel dan beberapa peralatan makeup lainnya.

5. Kemeja Hitam dan Denim Skirt

ootd kemeja hitam-5_

Gaya OOTD memakai kemeja hitam lainnya yang bisa kamu coba, memadukannya dengan rok denim. Rok denim menjadi salah satu outfit yang pastinya dimiliki oleh para perempuan.

Alasannya karena rok denim menjadi salah satu busana yang mudah sekali untuk di styling. Hasilnya juga membuat penampilan terlihat santai dan feminin, tapi tetap nyaman untuk digunakan saat beraktivitas.

Selain itu, daya tarik utama dari look OOTD ini berada di kemeja hitam dengan detail bell sleeve. Juntaian kainnya memberikan kesan elegan, makanya look ini cocok banget untuk digunakan saat berlibur.

Tambahan sandal wedges yang digunakan membuat tampilan kamu terlihat lebih muda dan feminim. Supaya makin keren, jangan lupa untuk membawa sunglass dan shoulder bag berwarna hitam.  

6. Kemeja Hitam dan Pleated Skirt

ootd kemeja hitam-6_

Mencari inspirasi OOTD untuk ke kantor supaya tidak terlihat monoton? Kamu bisa meniru look seperti di gambar. Model memadukan kemeja hitam dengan rok pleated yang membuat penampilan ini terlihat formal tapi tetap manis.

Apalagi kemeja hitam yang digunakan memiliki detail kerutan di area lengan yang bikin penampilanmu makin feminim.

Sementara untuk roknya, sebenarnya kamu bisa memilih warna lain selain warna hitam. Karena kemeja hitam akan masuk dengan warna apapun, tapi jika ingin terlihat klasik dan elegan warna hitam lebih dari cukup.

Supaya makin profesional, kamu bisa memilih untuk memakai high heels dan handbag berwarna hitam, putih, silver atau gold sesuai keinginan.

7. Kemeja Hitam dan Boyfriend Jeans

ootd kemeja hitam-7_

OOTD memakai kemeja hitam selanjutnya yang bisa kamu coba, yaitu memadukannya dengan boyfriend jeans.

Celana jeans satu ini memang kerap jadi andalan banyak orang, karena terasa nyaman untuk digunakan dengan kesan kekinian. Seperti biasa, kamu bisa membiarkan dua kancing atas terbuka, sehingga memberikan kesan leher yang jenjang.

Sedangkan untuk boyfriend jeans yang digunakan, bisa memilih yang klasik atau high waist. Warnanya juga optional, jadi tidak selalu harus warna biru seperti yang digunakan oleh model.

Supaya gaya OOTD kamu makin keren dan elegan, jangan lupa untuk memakai high heels berwarna hitam dan tambahkan aksesoris berupa perhiasan atau handbag.  

8. Kemeja Hitam dan Celana Pensil Floral

ootd kemeja hitam-8_

Setelah melihat gaya OOTD di atas, pasti akan setuju kalau model terlihat sangat cantik dan manis. padahal outfit yang digunakan sangat sederhana, saya yakin semua perempuan memiliki kemeja berwarna hitam dan celana pensil bermotif.

Alhasil dari keseluruhan gaya yang ditampilkan, orang-orang akan langsung tertarik dengan celana bermotif floral yang digunakan.

Salah satu yang penting nih, model mengadaptasi warna dari celananya ke tas dan sepatunya. Contohnya warna merah tua dari bunga mawar, diaplikasikan juga untuk warna tas yang digunakan.

Hal ini juga bisa kamu aplikasikan ke sepatu, dengan memilih high heels berwarna putih atau silver. Gaya OOTD ini juga cukup serbaguna, karena bisa digunakan untuk pergi ngantor atau jalan bersama pacar.

Kalau dilihat-lihat, OOTD kemeja hitam memang sangat mudah sekali untuk ditiru. Selain karena kemeja hitam adalah item fashion yang cocok untuk di styling dengan gaya apapun.

Kemeja hitam juga bisa membuat penampilan terlihat formal, elegan, casual hingga edgy. Kira-kira dari beberapa inspirasi OOTD kemeja hitam di atas, mana yang paling kamu sukai? Bagikan jawabannya di kolom komentar.

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram