10 Pernikahan Paling Mewah dan Paling Mahal di Dunia

Ditulis oleh Albar Fahrul Roji

Pernikahan sebuah upacara untuk mengikat janji antara pria dan wanita untuk hidup berdampingan bersama hingga maut memisahkan. Di Indonesia, pernikahan punya berbagai macam adat dan kebiasaan, berdasarkan agama, suku, dan budaya. Bukan hanya di Indonesia saja, namun ada pernikahan pun beragam di luar negeri.

Ragam pernikahan inilah yang juga membuat orang harus merogoh kocek demi melangsungkan pernikahan yang istimewa. Maklum, semua orang menginginkan pernikahan hanya sekali dalam seumur hidup. Sebenarnya, pernikahan tak perlu serba mewah asalkan dilandasi janji setia dan saling menyayangi satu sama lain.

Namun, hal ini tak berlaku bagi sebagian orang. Bahkan banyak orang yang rela mengorbankan hartanya demi sebuah pernikahan yang mewah. Pernikahan yang sangat mewah banyak diselenggarakan oleh orang-orang di berbagai belahan dunia.

Lalu siapa saja orang-orang yang menyelenggarakan pesta pernikahan dengan mewah? Dan berapa taksiran biaya yang dikeluarkan untuk pesta pernikahan tersebut? Berikut ini beberapa orang yang menyelenggarakan pernikahan paling mewah versi Kamini.

10 Pernikahan Paling Mewah

1. Said Gutseriv dan Khadijah Uzhakhovs

*

Said Gutseriv adalah seorang putra dari konglomerat pengusaha minyak dan media yang melangsungkan pernikahannya bersama Khadijah Uzhakhovs, mahasiswa kedokteran gigi di Moscow University, Rusia. Pernikahan ini disebut-sebut sebagai pernikahan termewah sepanjang masa.

Bagaimana tidak? Pernikahan ini diperkirakan menghabiskan biaya senilai 700 juta Poundsterling atau Rp 13 triliun. Resepsi pernikahan yang luar biasa ini digelar di sebuah restoran sekaligus gedung acara termahal di Rusia. Gaun yang yang digunakan oleh mempelai perempuan bertabur kristal Swarovski dan handmade.

Para tamu yang datang diantar menuju pintu utama dengan sejumlah mobil mewah, Rolls Royce. Bahkan, souvenir yang dibagikannya adalah kotak penyimpan perhiasan yang berlapis emas dengan ukiran inisial nama kedua mempelai. Wow, tak tanggung-tanggung, ya!

2. Sheikh Mohammed bin Zayed Al Nahyan dan Putri Salama

*

Selanjutnya adalah pernikahan Sheikh Mohammed, Putra mahkota Abu Dhabi yang menikah dengan Putri Salama. Pernikahan ini adalah pernikahan yang sangat mewah karena untuk menyelenggarakan pesta pernikahan, ayah Sheikh Mohammed sampai membangun sebuah stadion dengan 20 kursi khusus untuk melakukan acara pernikahan selama tujuh hari penuh.

Pernikahan ini berlangsung pada tahun 1981 dengan biaya yang diperkirakan US$ 100 juta atau Rp 1,33 triliun. Meski telah berlalu lebih dari tiga dekade, pesta pernikahan ini masih tercatat dalam Guiness Book of World Records sebagai pernikahan paling mahal di dunia.

3. Rajeev Reddy dan Brahmani

*

Rajeev adalah putri dari Gali Janardhan Reddy seorang mantan politisi yang sukses menggeluti bisnis tambang dan melangsungkan pesta pernikahannya dengan Brahmani selama lima hari. Reddy mengundang 50.000 orang tamu dan mempekerjakan 3.000 orang penjaga keamanan dalam pestanya tersebut. Pesta pernikahan itu diselenggarakan pada 17 November 2016 di India.

Salah satu kemewahan dari pesta pernikahan ini adalah undangan yang disebar berbentuk unik karena memiliki LCD dengan harganya yang fantastis. Selain itu, Reddy membayar delapan sutradara ternama Bollywood untuk ikut serta menciptakan pesta pernikahan yang spektakuler. Biaya yang dikeluarkan dalam pesta ini diperkirakan mencapai Rp 1 triliun.

4. Vanisha Mittal dan Amit Bhatia

*

Selanjutnya ada pasangan dari India Vanisha Mittal dan Amit Bhatia yang juga menyelenggarakan pesta pernikahannya dengan mewah hingga dikabarkan biayanya mencapai $ 60 juta. Pasangan ini menyelenggarakan pesta pernikahannya di salah satu hotel mewah di Prancis selama lima hari berturut-turut.

Para tamu undangan diundang ke Perancis secara gratis dengan souvenir berupa voucher menginap di hotel juga akomodasi pesawatnya. Pernikahan ini dilaksanakan pada tahun 2004 dengan kemewahan yang tak diragukan. Pada pesta pernikahannya, sebuah kembang api diluncurkan dari menara Eiffel. Wah, mewah sekali ya.

5. Andrey Melnichenko dan Miss Yugoslavia Aleksandra

*

Andrey Melnichenko adalah seorang miliarder Rusia dan pendiri MDM bank yang menikah dengan seorang model Serbia, Miss Yugoslavia Aleksandria Kokotovic di D’Azur, Perancis pada tahun 2005. Pernikahan ini adalah salah satu pesta pernikahan mewah karena untuk membayar penyanyi saja menghabiskan $ 3.600.000.

Pernikahan ini dikabarkan mengeluarkan biaya yang mencapai $ 30.000.000. Dengan biaya yang fantastis, tentu pernikahan ini membuat sejarah pernikahan terkenal dunia.

6. Pangeran Charles dan Putri Diana

*

Pangeran Charles merupakan putra mahkota kerajaan Inggris yang menikah dengan Putri Diana di Katedral St Paul pada tahun 1981. Pernikahan tersebut merupakan pernikahan yang sangat dinanti oleh banyak orang pada masanya. Kabarnya, pernikahan tersebut disaksikan oleh 750 juta orang di seluruh dunia.

Dalam perayaannya, setidaknya 2 juta orang lebih berbaris di sepanjang jalan London untuk menyaksikan pesta pernikahan tersebut. Pernikahan ini merupakan pernikahan mewah yang diperkirakan memakan biaya mencapai US$ 48 juta atau setara dengan Rp 640 miliar.

7. Pangeran William dan Kate Middelton

*

Pangeran William, seorang Adipati Cambridge menikah dengan Catherine Middleton pada Jumat, 29 April 2011 di Westminster Abbey, London. Mereka bertunangan pada 20 Oktober 2010 dan baru diumumkan pada 16 November 2010. Pernikahan ini menjadi pusat perhatian dari media hingga disiarkan langsung diseluruh dunia.

Kabarnya, pernikahan ini disaksikan langsung oleh 2 miliar penonton di seluruh dunia. Pernikahan tersebut terbagi menjadi 3 kelompok, tamu pertama sebanyak 1.900 yang diundang untuk upacara, tamu kedua 600 orang yang diundang di Buckingham, dan tamu terakhir 300 orang untuk menghadiri makan malam. Biaya yang dikeluarkan diperkirakan mencapai US$ 34 juta atau Rp 453,3 miliar.

8. Raja Felipe dan Putri Letizia Ortis

*

Pesta pernikahan mewah yang satu ini berasal dari kerajaan Spanyol yaitu Raja Felipe dengan Putri Letizia Ortis yang digelar pada tahun 2004 dengan menyewa 18 ribu pengaman termasuk polisi dan tentara.

Pesta pernikahan ini berlangsung di sekitar Katedral Nuestra Senora dengan mas kawin 13 koin emas seharga miliaran Rupiah. Kabarnya, pernikahan ini menghabiskan biaya sebesar USD 29 juta atau setara dengan Rp 375 miliar untuk sebuah pesta pernikahan di kota Madrid.

9. Kim Kadarshian dan Kris Humphries

*

Kim Kadarshian dan Kris Humpers melaksanakan pesta pernikahannya pada tahun 2011. Acara ini merupakan salah satu pernikahan mewah yang dikabarkan memakan biaya US$ 10 juta atau setara dengan Rp 133,3 miliar. Namun, pasangan ini tak membayar secara penuh karena E!News menutup sebagian tagihan mereka dengan menyiarkan acara tersebut.

Namun siapa sangka, pesta pernikahan yang digelar secara mewah itu tak menjadikan hubungan keduanya langgeng. Pasangan tersebut bercerai pada usia pernikannya yang baru mencapai 72 hari dan menjadi salah satu pernikahan terpendek selebritis.

10. Raja Muhammad VI dan Putri Lalla Salma

Raja Muhammad VI dan Putri Lalla Salma

*

Salah satu pesta pernikahan mewah bangsawan adalah pernikahan antara Raja Muhammad VI dan Putri Lalla Salma yang digelar di Maroko pada tahun 2004. Raja Muhammad VI ini merupakan insinyur teknik komputer yang kuliah di Amerika Serikat.

Pernikahan yang begitu mewah tersebut dihadiri oleh lebih dari 100 ribu tamu termasuk mantan Presiden Amerika Serikat, Bill Clinton. Biaya untuk menyelenggarakan pesta pernikahan ini kabarnya mencapai USD 10 juta atau Rp 129 miliar untuk pesta selama tujuh hari.

Setelah mengetahui berbagai macam pernikahan mewah di seluruh penjuru dunia, ternyata banyak orang yang tak tanggung-tanggung mengeluarkan hartanya untuk melangsungkan pesta yang mewah dari mulai milyaran hingga bahkan mencapai triliun.

Dengan mengeluarkan harta yang sangat banyak, sebagian orang menyelenggarakan pesta pernikahannya selama berhari-hari. Tertarik untuk mengalahkan rekor sebagai pesta pernikahan termahal di dunia? Atau kamu justru ingin pernikahan sederhana dengan low budget? Bisa, kok, baca tipsnya di artikel 8 Tips Persiapan Pernikahan dengan Low Budget ini.

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram