Logo Kamini

8 Produk The Body Shop untuk Memutihkan Kulit Wajah

Ditulis oleh Syuri

Banyak orang yang menggilai kulit putih. Makanya banyak sekali produk pencerah kulit di pasaran. Jangan sampai Anda beli yang abal-abal, karena selain tidak efektif mencerahkan kulit, bisa berdampak negatif juga untuk kesehatan.

Sambut kulit yang cerah secara alami dengan rangkaian produk The Body Shop terbaik untuk memutihkan kulit. Produk-produk di bawah ini cocok untuk semua tipe kulit. Juga dibuat dari bahan-bahan alami seperti red algae, ginseng dan beras yang tentunya aman di kulit.

Ingin mencerahkan kulit sambil membuat kulit tampak sehat merona? Pakai enam produk The Body Shop yang Kamini rekomendasikan di bawah ini.

1. The Body Shop Drops of Light Brightening Cleansing Foam

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Step 1 dalam merawat kulit adalah membersihkannya. The Body Shop Drops of Light Brightening Cleansing Foam akan memberikan Anda kulit yang bersih dan lebih cerah merona. Produk ini dijual dengan harga Rp 259.000.

Dilengkapi dengan red algae dan vitamin C, yaitu turunan yang kaya akan nutrisi dan mineral, foaming wash ini mampu membersihkan dan menjaga kelembaban alami kulit. Karena bertekstur cream foam (krim yang berbusa), Anda cukup menuangkannya sedikit saja setiap pemakaian.

2. The Body Shop Chinese Ginseng & Rice Clarifying Milky Toner

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Setelah mencuci muka, step yang ke-2 adalah menggunakan toner. Produk ini berfungsi untuk mengangkat sisa-sisa kotoran dan makeup yang belum sepenuhnya hilang ketika mencuci muka, juga melembapkan kulit karena ketika Anda mencuci muka kelembaban alami kulit pasti ikut terkikis.

Produk ini adalah toner wajah yang mengandung ekstrak Chinese ginseng, Community Trade sesame seed oil dari Nicaragua dan rice extract. Diformulasikan untuk menghilangkan kotoran dan makeup yang tertinggal, sehingga membuat kulit terasa segar, halus, cerah dan tampak lebih muda.

Toner ini memiliki tekstur milky dan dikemas dalam botol plastik bertutup flip-top. Ukurannya besar yaitu 250 ml. Kalau rutin dipakai setiap hari produk ini bisa awet sampai 3-4 bulan. The Body Shop Chinese Ginseng & Rice Clarifying Milky Toner dijual dengan harga Rp 205.000.

3. The Body Shop Drops Of Light Brightening Essence Lotion

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Step ke-3 dalam perawatan kulit adalah prepare alias mempersiapkan kulit agar lebih menerima skincare selanjutnya atau untuk dipakaikan makeup. Losion esensi dengan tekstur gel-ke-air ini sangat menyegarkan. Dia dengan cepat menembus ke dalam kulit untuk memberikan hidrasi ringan.

Essence ini juga membantu meningkatkan transparansi, kecerahan dan menciptakan warna kulit yang rata. Setiap tetesnya mempersiapkan kulit untuk manfaat yang lebih baik dari produk skincare lainnya yang akan Anda pakai.

Hari demi hari, kulit akan tampak lebih cerah dan sehat, sementara tekstur kulit akan terasa lembut, halus dan kenyal.

4. The Body Shop Drops Of Light Brightening Serum

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

The Body Shop Drops Of Light Brightening Serum adalah step ke-4 adalah treat alias mengobati. Serum yang diperkaya dengan red algae extract dari Atlantik Utara dan vitamin C ini akan mengembalikan kecerahan kulit dan mencegah munculnya pigmentasi.

Gunakan pagi dan malam hari sebelum menggunakan pelembab dan sunscreen untuk hasil yang maksimal. Serum wajah ini memiliki tekstur yang ringan, sehingga mudah diresap kulit. Setelah digunakan, kulit akan langsung terasa kenyal dan lembut, lalu terlihat cerah dan bercahaya.

Dengan penggunaan rutin, serum ini akan meratakan warna kulit, karena secara klinis terbukti mengurangi jumlah & intensitas bintik-bintik gelap. Serum ini juga akan menghaluskan tampilan pori-pori dan menenangkan kulit yang breakout dan berjerawat. Anda bisa membeli produk ini secara online.

5. The Body Shop Drops of Light Brightening Eye Cream

*

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Tahap atau step selanjutnya adalah melembapkan bibir. Langkah ini sangat sering dilupakan, padahal kulit area mata harus mendapatkan perawatan ekstra karena kulitnya lebih tipis dan sensitif. The Body Shop Drops of Light Brightening Eye Cream adalah krim area mata yang mampu mencerahkan kulit di area sekitar mata bahkan setelah penggunaan pertama.

Dengan penggunaan secara rutin, eye cream ini dapat membantu mencerahkan tampilan kontur mata secara permanen. Uniknya, pelembab khusus area mata ini dilengkapi pemijat unik yang membantu penyerapan dan pengaplikasian pada kontur mata agar jadi lebih baik. Tertarik membelinya?

6. The Body Shop Drops Of Light Brightening Day Cream

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Setelah memakai eye cream, lembapkan keseluruhan wajah Anda dengan The Body Shop Drops Of Light Brightening Day Cream. Produk ini akan melindungi kulit Anda dari pengaruh buruk eksternal seperti polusi dan sinar matahari. Dengan pelembab harian rangkaian Drops of Light ini, kulit akan jadi lebih cerah dan juga lembab seharian.

Pelembab wajah bertekstur ringan ini juga mampu mengurangi jumlah, ukuran dan intensitas bintik-bintik gelap, loh! Semua berkat kandungan red algae dan vitamin C turunan yang kaya akan nutrisi dan mineral. Pelembab ini cocok juga dijadikan dasar sebelum Anda pakai foundation.

7. The Body Shop Skin Defence Multi-Protection Face Mist

Cek Harga di Shopee

Gunakan Skin Defence Multi-Protection Face Mist untuk mencegah terjadinya pembentukan noda hitam dan terbakarnya kulit. Sinar UV, polusi udara, debu, dll merupakan bahaya untuk kulit Anda. Dengan face mist yang dilengkapi dengan SPF ini, kulit Anda akan lebih terjaga walaupun Anda beraktivitas di luar ruangan dalam waktu yang lama. Tingkatan SPF-nya sendiri berbeda-beda. Ada yang SPF30, SPF45 PA++ dan SPF50 PA+++.

Face mist ini juga diperkaya dengan red algae extract dan vitamin C yang dapat membantu mencerahkan kulit. Face mist ini multiguna, loh, dia tidak hanya akan melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB, tapi juga menjaga kulit dari polusi udara yang dapat membuat kulit kusam. Hadir dengan format cloud-like mist yang mudah diaplikasikan, produk ini terasa ringan pada kulit.

8. The Body Shop Drops Of Light Brightening Liquid Peel

*

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Kalau The Body Shop Drops Of Light Brightening Liquid Peel ini merupakan perawatan kulit mingguan. Peeling gel ini diciptakan dengan teknologi gel-to-peel, ketika pertama dikeluarkan dari tube-nya produk ini bertekstur gel. Lalu, setelah diaplikasikan dan didiamkan akan mengering dan cara melepas maskernya adalah dengan cara ditarik.

Masker ini berfungsi untuk mengangkat sel-sel kulit mati, mendetoksifikasi polusi, serta menetralisir efek buruk dari lingkungan. Dia akan mengangkat dengan lembut kotoran, polusi dan sel kulit mati sehingga kulit wajah tampak sehat bercahaya sejak pemakaian pertama.

Selesai sudah pembahasan produk The Body Shop untuk memutihkan kulit. Nah, selain untuk memutihkan kulit, The Body Shop juga mengeluarkan beberapa produk terbaiknya khusus untuk kulit berjerawat. Ingin tahu rekomendasi produknya? Bisa kunjungi artikel Produk The Body Shop untuk Kulit Berjerawat ini, ya.

Tapi, kalau Anda butuh rekomendasi produk The Body Shop untuk kulit yang kering, Anda bisa kunjungi artikel ini. Dari semua produk yang kami sebutkan, mana produk The Body Shop andalanmu?

Terima kasih, sampai jumpa di artikel selanjutnya!
syuri
Halo, nama saya Syuri. Saya suka menulis sejak SMP dan sekarang saya menjadikan itu sebagai kegiatan sehari-hari. Saya merupakan content writer dan editor di Kamini, Bacaterus, Keluyuran, dan Carisinyal. Keahlian saya adalah dalam kosmetik dan skincare, tapi saya juga suka berbagi hal lainnya.
Jika kamu memiliki pertanyaan mengenai artikel yang kami tulis, silakan tanyakan kepada kami di Instagram, atau Twitter/X. Kami akan dengan senang hati menjawabnya!
cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram