10 Macam Seserahan Pernikahan yang Sederhana & Terjangkau

Ditulis oleh Syuri

Angsul-angsul, paningsetan, seserahan.. Dalam pernikahan di Indonesia, itu adalah satu prosesi yang harus "ada". Seserahan adalah pemberian hantaran (seperti hadiah) yang dilakukan menjelang acara pernikahan.

Hantaran umumnya dilakukan pihak keluarga CMP alias calon mempelai pria kepada keluarga CPW alias calon mempelai wanita sebagai simbol kalau sang pria mampu memberikan kehidupan untuk sang wanita kelak setelah dipinang.

Jika tidak mengikuti adat apapun, isi seserahan sebenarnya tidak "pakem" harus begini atau begitu, karena bisa by request oleh calon pengantin ingin diberi apa atau tidak diberi apa. Walaupun pada intinya isi seserahan biasanya berupa barang-barang keperluan harian sang CPW.

Jumlah kotak seserahan tidak terpatok harus sekian, tapi akan berbeda jika mengikuti adat. Seperti adat Jawa yang biasanya membawa kotak seserahan dengan jumlah ganjil seperti 5, 7, 9 dan seterusnya.

Lalu, apa sajakah wujud dari barang sehari-hari yang kiranya dibutuhkan wanita Anda? Kamini akan membahas contoh seserahan pernikahan yang sederhana saja, tapi disertai dengan makna di balik barang seserahan tersebut. Yuk, disimak di bawah ini!

Seserahan Wajib

Kamini membagi seserahan menjadi dua jenis, yaitu seserahan wajib dan tidak wajib. Seserahan wajib ini berarti "seserahan" pada umumnya, yaitu yang diberikan calon pengantin pria pada calon pengantin wanita. Sedangkan seserahan tidak wajib akan dibahas di bawah nanti.

1. Perlengkapan Beribadah

Perlengkapan Beribadah

Dalam ijab kabul saja disebutkan "seperangkat alat sholat". Ya, memang benda ini wajib ada dalam pernikahan muslim. Mungkin dalam agama lain juga ada? Seserahan perlengkapan ibadah bermakna kalau agama akan menjadi tiang dalam pernikahan si pria dan wanita. Untuk pengantin muslim, biasanya isi hantaran ini ada sajadah, mukena dan Al-Qur'an. Tapi, bisa juga ditambah tasbih.

2. Perlengkapan Mandi & Bodycare

Perlengkapan Mandi & Bodycare

Isi seserahan yang dianggap wajib selanjutnya adalah rangkaian perawatan tubuh, seperti sabun, sampo, lulur, handuk, body lotion, deodoran, bahkan hingga parfum. Tapi, itu kembali lagi pada Anda atau pasangan Anda ingin kotak bagian ini berisi apa saja.

3. Skincare

Skincare

Meskipun dapat disatukan dengan kotak seserahan sebelumnya, yaitu body care, produk perawatan wajah bisa Anda pisahkan jika jumlahnya lumayan banyak. Biasanya isi skincare ada pembersih wajah, toner, serum, eye cream, pelembab, sunblock, hingga masker.

Untuk masalah ini sebaiknya Anda jangan asal beli, tapi tanya pada calon pasangan produk apa saja dari brand mana yang dia inginkan, supaya nanti terpakai dan bermanfaat.

4. Makeup

Makeup

Makeup wajib banget ada di dalam seserahan. Peralatan rias memiliki makna agar calon mempelai wanita dapat selalu menjaga penampilan, agar senantiasa cantik di hadapan suaminya.

Biasanya makeup yang dijadikan seserahan berupa lipstik, foundation, pensil alis, blush on, pokoknya makeup "inti" saja kalau Anda ingin seserahan yang sederhana. Tapi, sama seperti body care dan skincare, sebaiknya Anda belanja bersama CPW agar tidak salah beli.

5. Pakaian Dalam

Pakaian Dalam

Jangan malu untuk membeli pakaian dalam, ya, karena ini memang biasanya ada di dalam seserahan. Walaupun biasanya pihak wanita sendiri yang pergi membeli lalu diberikan pada pihak pria untuk dimasukkan ke kotak seserahan, jadi Anda yang pria tidak perlu grogi, hehe. Biasanya kotak ini terdiri dari bra, celana dalam, baju tidur dan lingerie juga boleh banget ada! Hihi.

6. Baju

Baju

Ini beda dari baju tidur, ya. Seserahan ini biasanya berisi baju pergi atau bahkan baju ke pesta. Tergantung CPW-nya ingin baju apa. Makna dari seserahan ini adalah terjaganya rahasia rumah tangga yang digambarkan dengan satu set pakaian wanita. Untuk adat Jawa, busana yang dimaksudkan adalah bahan kebaya dan kain jarik.

7. Sepatu

Sepatu

Inti seserahan adalah membelanjakan perempuan barang dari ujung rambut hingga kaki, makanya sepatu juga masuk ke kotak seserahan! Walaupun disebutkan sepatu, isinya tidak harus selalu sepatu. Bisa sandal, bisa selop, bisa sepatu kets! Apapun yang diinginkan atau diminta oleh wanita Anda. Makna dari seserahan ini adalah agar kedua calon mempelai bisa selalu sejalan dalam berumah tangga, hehe.

8. Tas

Tas

Tas juga termasuk barang seserahan. Makna seserahan ini adalah CMP mampu membiayai semua keperluan istrinya nanti, bahkan untuk urusan aksesoris seperti tas sekalipun. Anda bisa memberikan tas cantik untuk ke pesta, tas selempang untuk sehari-hari, atau mungkin tas gunung kalau memang hobi CPW itu hiking. Tidak ada batasan!

9. Perhiasan

Perhiasan

Kalau yang satu ini sangat wajib ada, terutama dalam pernikahan muslim. Selain seperangkat alat sholat, perhiasan dilambangkan sebagai mahar atau mas kawin. Perhiasan merupakan simbol agar calon mempelai wanita nampak selalu bersinar dan bercahaya di sepanjang hidupnya setelah menikah.

Perhiasannya bisa apa saja, tapi yang paling penting adalah cincin sebagai tanda kalau kalian berdua adalah pasangan. Makna cincin adalah agar cinta sang pria dan wanita selalu abadi. Selain cincin, tambah juga perhiasan lainnya seperti gelang, kalung, anting, atau gelang kaki. Tapi, jangan memaksakan, ya. Berikan sesuai dengan kemampuan Anda dan keluarga.

Seserahan Tidak Wajib

Nah, sekarang Kamini akan membahas seserahan tidak wajib. Kalau di atas tadi dikategorikan sebagai seserahan yang harus ada, yang di bawah ini merupakan seserahan juga, tapi kalau tidak ada juga tak apa. Ingin tahu ada apa saja? Yuk, disimak.

1. Buah-buahan & Makanan

Buah-buahan & Makanan

Dalam beberapa adat ada yang mengharuskan membawa makanan dan buah-buahan dalam seserahan. Makna seserahan ini adalah agar kehidupan kedua calon pengantin berbuah berkat bagi mereka berdua, kedua keluarga, serta orang sekitar mereka. Biasanya buah yang diberikan adalah apel, pisang, anggur dan jeruk.

Tapi, ada juga yang mengharuskan membawa makanan tradisional seperti di adat Jawa. Ada maknanya? Tentu saja. Seserahan makanan tradisional bermaksud supaya kedua mempelai dapat bersatu hingga nafas terakhir berhembus, serta silaturahmi antar kedua keluarga tetap terjaga selamanya.

Biasanya makanan yang dibawa adalah beras ketan-based seperti lemper, kue lapis, jenang, dll. Atau bisa juga membawa roti buaya untuk adat Betawi!

2. Daun Sirih

Daun Sirih

Dalam adat Jawa, membawa daun suruh ayu sebagai seserahan berarti mendoakan keselamatan dan kebahagiaan kedua calon mempelai. Ini tentu tidak wajib karena bukan seserahan yang menjadi pokok utama.

3. Kain Batik

Kain Batik

Kain batik ini sebenarnya bisa dimasukkan ke dalam kotak pakaian, distel dengan baju pesta. Tapi, ada adat yang mengharuskan kain batik secara khusus, seperti Sunda misalnya. Kain batiknya pun biasanya lebih disukai jika merupakan batik tulis dan merupakan batik khas Jawa Barat. Tapi, ini tidak wajib.

4. Mahar

Mahar

Mahar tentu wajib dalam pernikahan. Maksud Kamini kenapa "mahar" yang ini tidak wajib adalah, mahar yang dihias-hias. Walaupun terkesan unik dan imut, mahar yang dihias seperti ini membutuhkan dana yang lebih juga. Jika Anda bertujuan memberi seserahan yang sederhana, ini bisa Anda skip.

5. Seserahan untuk Pria

Seserahan untuk Pria

Mungkin ada beberapa orang yang tidak tahu, tapi ada juga seserahan untuk pria yang diberikan CPW. Ini sebenarnya merupakan prosesi simbolis tukar seserahan. Jadi, maksudnya bukan hanya pihak wanita saja yang diurus oleh pihak laki-laki, tapi sama-sama mengurus dan saling sayang.

Isi seserahan ini bisa berjumlah banyak dan dipisah-pisah seperti yang diberikan pada wanita, misalnya satu kotak berisi baju kerja (kemeja, celana, ikat pinggang) lalu kotak berikutnya berisi body care (parfum, sabun mandi, deodoran). Atau Anda bisa juga hanya memberi satu barang saja karena ini hanya simbolis saja.

Kesimpulan

Kesimpulan

Sebenarnya kembali lagi pada individu, mau isi seserahannya seperti apa. Tapi, kalau stick to adat mungkin ya harus sesuai pakemnya. Tapi, kalau yang bebas ya lebih bisa disesuaikan dengan keinginan, permintaan dan budget.

Sebelum membeli barang-barang seserahan, tentukan anggaran agar tidak keteteran nantinya. Prioritaskan barang seserahan wajib (sesuai agama dan adat), pastikan barang yang dibeli akan terpakai (tidak mubazir), serta belanja barang seserahan dengan pasangan agar tidak salah beli.

Oh iya, selain membahas soal seserahan, kami juga membahas soal daftar persiapan pernikahan lainnya seperti souvenir pernikahan. Jika Anda memiliki budget yang terbatas untuk souvenir, bisa cari rekomendasi souvenir bagus dan murah tidak lebih dari 10 ribu bisa baca di artikel ini.

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram