Inilah 11 Tips Awet Muda untuk Pria yang Ampuh Banget!

Ditulis oleh Jihan Fauziah

Setiap manusia pasti pernah melewati masa muda dan tentu saja akan mengalami yang namanya masa tua. Tapi, kalau keburu tampak tua selagi usia masih terbilang muda? Hmmm... kebanyakan dari kita pasti akan bilang nggak mau, bukan? Nah, pada kesempatan kali ini, Kamini akan membagikan tips awet muda untuk para pria yang tentunya ampuh dan terbilang mudah dipraktikkan.

Apa sajakah itu? Yuk, simak pembahasan berikut untuk mengetahui tips awet muda ala Kamini, agar kamu tetap tampil ganteng seiring bertambahnya usia.

1. Kurangi Stres

Hindari stres berlebihan

Stres bisa menyebabkan kamu nggak awet muda, lho. Penyebab stres sendiri macam-macam. Salah satunya adalah stres karena tuntutan pekerjaan. Nah, supaya kamu nggak stres, coba lakukan hal-hal yang sudah lama tidak kamu lakukan saat kamu punya waktu luang.

Seperti bermain game konsol, menekuni hobi fotografi kamu atau berlibur bareng anggota keluarga tercinta. Atau, kamu bisa coba dengarkan lagu favoritmu sebagai salah satu cara termudah dalam menghadapi stres. Tapi ingat, jangan dengarkan lagu-lagu galau, ya.

Selain itu, kamu juga bisa melakukan meditasi. Luangkan waktu selama 10-20 menit untuk melakukan kegiatan yang satu ini. Usahakan untuk mencari tempat yang aman dan nyaman sebelum melakukan meditasi.

2. Rajin Olahraga

Olahraga secara teratur

Rajin berolahraga adalah salah satu kunci sukses untuk terlihat awet muda. Nah, olahraga sendiri memiliki banyak manfaat. Selain bisa menjaga kesehatan jantung, berolahraga pun dapat membakar lemak yang bersarang di tubuh dan membantu kamu untuk memperoleh bentuk tubuh ideal.

Berolahraga secara rutin juga bisa menghasilkan hormon anti aging, lho. Ya,  hormon tersebut dihasilkan melalui rangsangan pada sistem hipofisis hipotalamus yang ada dalam otak kamu.

Lakukanlah olahraga sederhana seperti mengelilingi jogging track yang ada di kompleks perumahan kamu di pagi atau sore hari, bahkan malam hari. Berolahragalah secara teratur selama setengah sampai satu jam, tiga kali dalam satu minggu.

3. Berhenti Merokok

Menghindari rokok

*

Berhenti merokok! Mungkin dua kata itulah yang diucapkan sebagian orang ketika kamu bertanya pada mereka, bagaimana cara agar kamu tetap awet muda, sehat dan terhindari dari penyakit mematikan.

Ya, memang benar adanya. Selain menjaga paru-paru kita agar tetap dalam kondisi sehat, berhenti merokok juga dapat mencegah orang di sekitar kita menghirup asap rokok dan ikut terkena dampak buruknya.

Merokok pun bisa membuat kita terlihat lebih tua akibat kulit kita yang menjadi kering serta keriput. So, kalau kamu ingin tetap terlihat awet muda, berhentilah merokok sekarang juga. Dan buat kamu yang tidak merokok, sebaiknya jangan pernah coba-coba, ya.

4. Banyak Minum Air Putih

Minum Air Putih

Minum air putih punya segudang khasiat. Nggak cuma bisa bikin kamu terhindar dari dehidrasi atau kekurangan cairan yang bisa bikin kulitmu kering, banyak minum air putih juga bisa membantu mengeluarkan zat yang bersifat racun dari dalam tubuh.

Selain itu, memperbanyak minum air putih pun bisa membantu menjaga sistem pencernaan agar tetap sehat. Tak ketinggalan, konsumsi air putih yang cukup dapat membuat kulit kamu pun tetap terjaga kesehatannya dan wajah kamu juga terlihat lebih awet muda. Jadi, usahakan untuk selalu minum air putih sebanyak delapan gelas atau lebih dalam satu hari, ya.

5. Berhenti Mengonsumsi Minuman Beralkohol

Kurangi Konsumsi Minuman Beralkohol

Kalau kamu sering mengonsumsi minuman beralkohol, sebaiknya hentikan kebiasaan tersebut sebelum terlambat, ya. Sering minum minuman beralkohol dapat menyebabkan gangguan pada otak hingga memicu penyakit  kardiovaskular seperti stroke dan penyakit jantung.

Terlalu sering minum alkohol juga bisa memicu tekanan darah tinggi, meningkatkan resiko bagi kamu untuk mengalami anemia, hingga depresi dan stres yang bisa mencegah kamu untuk tetap terlihat segar bugar dan awet muda.

6. Rawat Gigimu

Menyikat Gigi

Menjaga kesehatan gigi juga menjadi satu dari sekian banyak rahasia awet muda bagi para pria. Ya, kamu yang jarang merawat gigi rentan mengalami kerusakan gigi yang bisa membuat tampilan kamu tidak awet muda.

Bayangkan, kalau kamu jarang merawat gigi meski hanya dengan cara paling sederhana, yakni menyikatnya selama dua hari sekali saat pagi dan malam hari. Gigimu bisa dipenuhi oleh karang yang bisa menimbulkan berbagai kerusakan pada gigi.

7. Tidur Cukup

Munculnya mata panda alias kantung mata tidak hanya terjadi pada para wanita. Kamu, para pria pun bisa mengalaminya jika kamu tidak memiliki waktu tidur yang cukup. Sejak dulu, kita selalu diberi anjuran agar beristirahat selama 8 jam sehari dari semua aktivitas yang kita lakukan seharian.

Nah, untuk itu, kalau kamu nggak mau punya kantung mata atau keriput di wajah yang bisa mengganggu penampilan dan bikin kamu nggak tampak awet muda, usahakan untuk selalu mencukupi kebutuhan beristirahat dengan cara tidur yang cukup setiap harinya.

8. Konsumsi Buah-buahan Segar

tips awet muda untuk pria Anggur

Nah, ternyata ada buah-buahan yang bisa membantu kamu untuk terhindar dari penuaan, sehingga kamu selalu nampak awet muda. Buah-buahan tersebut di antaranya adalah anggur yang dibekali anthocyanins yang mampu membantu pembentukan kolagen. Kolagen sendiri sangat bermanfaat untuk kesehatan kulit, tulang gigi, otot maupun sendi.

Selain anggur, kamu juga bisa mengonsumsi buah lainnya seperti alpukat. Buah alpukat mengandung vitamin E yang juga baik untuk menjaga kesehatan kulit, mencegah timbulnya radikal bebas, membantu menumbuhkan sel kulit yang baru dan sehat hingga mengurangi resiko kanker pada kulit.

9. Rajin Membersihkan Wajah

cara mencukur kumis dan jenggot yang benar Cuci Muka

*

Siapa bilang cuma wanita saja yang harus rajin membersihkan wajah agar tetap terlihat cantik? Kamu, para pria pun harus melakukannya secara rutin agar kulit wajahmu tetap bersih, sehat dan terhindar dari masalah kulit wajah seperti jerawat yang tentunya bisa mengganggu penampilanmu.

Salah satu penyebab munculnya jerawat adalah akibat pori-pori tersumbat oleh kotoran karena wajah jarang dibersihkan. Gunakanlah sabun muka untuk pria yang sesuai dengan jenis kulit kamu. Usahakan untuk selalu mencuci wajah sebanyak dua kali sehari. Satu kali di pagi hari sebelum beraktivitas dan sekali lagi saat malam hari tiba, tepatnya sebelum kamu tidur.

10. Gunakan Pelembap dan Tabir Surya

Pakai Tabir Surya

Lagi-lagi, menggunakan pelembap dan tabir surya juga bukan hanya ritual wajib buat para wanita. Tak peduli apa pun gender-nya, kalau kulit sudah kena paparan sinar matahari langsung, maka kulit bisa kering bahkan 'dihiasi' garis halus.

Jadi, kalau kamu sering beraktivitas di luar ruangan, jangan lupa gunakan tabir surya. Untuk menjaga kulit tetap lembab, usahakan untuk selalu menggunakan moisturizer. Atau kalau mau yang lebih praktis, pilih pelembap yang sudah mengandung SPF, ya.

Kamu juga dapat mengandalkan penutup kepala seperti topi saat berada di luar ruangan, supaya kulit wajahmu nggak terkena paparan sinar matahari langsung.

11. Makan Makanan yang Sehat

Makan di Dalam Mobil Cara Menghilangkan Semut di Mobil

Menjaga pola makan juga bisa berdampak baik pada kesehatan kulit kamu, lho. Nah, biar tetap awet muda, sebaiknya jagalah pola makan kamu. Konsumsilah makanan sehat seperti sayur-mayur dan juga buah-buahan yang mengandung banyak nutrisi untuk tubuh.

Hindari mengonsumsi makanan yang terlalu banyak mengandung lemak jahat karena lemak jahat ternyata bisa memicu perubahan pada penampilan kita yang tidak sesuai dengan usia.

Sampai di sini pembahasan Kamini tentang tips awet muda untuk pria. Nah, gimana, sudah siap menerapkan semua tips di atas dalam keseharian kamu agar tampak lebih awet muda dan tentunya sehat?

Kalau kamu punya tips lainnya agar para pria terlihat lebih awet muda, silakan sampaikan langsung melalui kolom komentar yang tersedia. Dan buat kamu yang ingin istri atau pacarmu tetap awet muda juga, silakan baca artikel ini untuk mengetahui rahasianya.

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram