10 Warna Hijab yang Cocok untuk Baju Warna Kuning

Ditulis oleh Suci Maharani R

Tak banyak orang yang menyukai kuning sebagai pilihan warna baju. Sebab, ada yang beranggapan warna ini terlalu terang atau mencolok. Salah satu warna dalam kategori primer ini sebenarnya menarik untuk dipadupadankan dengan warna hijab tertentu.  

Berbeda warna hijab, berbeda pula kesan yang diberikan. Kamu bisa memberikan kesan rapi, elegan, ceria, ringan, atau eksentrik dari baju warna kuning. Tentu saja padu padan warna hijab yang pas adalah kuncinya. Yuk, intip padu padan warna hijab untuk baju kuning di bawah ini! 

1. Hitam

Mix and Match Baju Kuning dan Kerudung Hitam_

Back to basic! Hijab warna hitam memang perlu ada di dalam lemari pakaianmu. Pasalnya, warna ini cocok dipadukan dengan warna baju apapun, termasuk kuning. Kesan yang diberikan pun elegan dan basic, tetapi tetap segar dipandang. 

Kamu bisa memakai baju berwarna kuning sebagai fashion statement-nya. Sementara hijab dan celana warna hitam yang digunakan akan membuat warna kuning terlihat lebih mencolok dan menarik. Di sisi lain, paduan warna kuning dan hitam ini bisa membuatmu terlihat lebih elegan dan terkesan segar. 

Agar look ini terlihat lebih sempurna, pilih saja item pelengkap berwarna hitam yang senada dengan hijab. Misalnya memakai high heels, handbag hingga jam tangan berwarna hitam.

2. Cokelat 

Mix and Match Baju Kuning dan Kerudung Cokelat_

Long dress berwarna kuning ini modelnya sangat simpel dan terlihat sangat klasik. Dress ini cocok buat kamu yang ingin tampil anggun dengan kesan minimalis tapi tetap terlihat fresh. Sementara hijab berwarna cokelat yang digunakan, akan memberikan kesan hangat dan manis. 

Mix and match ini cocok digunakan saat menghadiri pesat santai baik di dalam maupun di luar ruangan. Tinggal tambahkan saja pump high heels dan clutch bag bernuansa emas untuk memberikan kesan mewah. 

Jika kamu ingin look ini terkesan lebih casual lagi, bisa memakai blazer berwarna putih atau hitam sebagai outer-nya. Blazer ini tidak hanya sebuah aksesoris, tapi bisa membuat badan lebih hangat jika kamu menghadiri acara outdoor di malam hari atau musim hujan.

3. Abu-Abu

Mix and Match Baju Kuning dan Kerudung Abu-Abu_

Selain warna kuning yang cerah dan ceria, kamu juga bisa memadukan baju warna kuning pastel dengan hijab berwarna abu-abu. Mix and match ini cocok banget dijadikan outfit sehari-hari yang santai tapi tetap stylish dan fresh

Outfit utamanya adalah sebuah sweatshirt berwarna kuning pastel. Agar terlihat lebih santai, jangan pakai celana bahan tapi pilihlah high waist jeans berwarna abu-abu pudar. Sementara untuk hijabnya, pilihlah warna abu-abu yang lebih pekat agar warna kulit terlihat lebih bercahaya.

Bisa jadi outfit ngampus atau sekedar nongkrong bareng teman-teman, jangan lupa lengkapi look ini dengan beberapa aksesoris. Misalnya belt warna hitam ini bisa memberikan siluet tubuh yang ideal. Lalu, sepatu converse dan tas gendong ini bikin look tadi terkesan lebih casual dan playfull. Berani coba?

4. Putih

Mix and Match Baju Kuning dan Kerudung Putih_

Selain hijab warna hitam, kamu juga wajib memiliki beberapa pilihan hijab warna putih. Mulai dari hijab segi empat atau hijab pashmina, keduanya dapat dipadukan dengan berbagai warna baju termasuk warna kuning yang cerah. 

Pada gambar di atas, baju warna kuning yang digunakan adalah sebuah sweater lengan balon. Warna kuningnya yang cerah dan ceria, bisa membuat look kamu terlihat lebih segar. Supaya baju kuning ini jadi pusat perhatian, pilihlah hijab pashmina dan celana jeans berwarna putih sebagai pasangannya. Warna putih akan memberikan kesan clean, fresh dan simpel.

Agar lebih modis, kamu bisa memakai sport shoes yang nyaman untuk digunakan seharian. Jangan lupa membawa minibag yang warnanya bisa disesuaikan dengan baju atau hijab. Kalau kamu beraktivitas di luar ruangan, sunglass juga wajib untuk dibawa.

5. Nude

Mix and Match Baju Kuning dan Kerudung Nude_

Hijab warna nude bisa dikatakan sebagai salah satu warna yang paling populer dan dicintai oleh para hijabers. Warna nude dapat membuat warna kulitmu terlihat lebih cerah dan manis. Selain itu, warna ini juga sangat cocok untuk dipadukan dengan warna-warna cerah seperti baju kuning. 

Outfit yang digunakan adalah sebuah blazer berwarna kuning pastel. Karena modelnya crop top, kamu bisa memakai inner berupa manset atau kaos berwarna putih di dalamnya. Setelah itu padukan dengan celana berwarna cokelat yang akan memberikan kesan hangat pada look tadi. 

Hijab warna nude yang digunakan, Kamini sarankan memakai hijab model pashmina yang trendi. Tidak lupa untuk menambahkan beberapa aksen seperti belt dan stiletto berwarna hitam. Sementara tas yang digunakan warnanya sama dengan celana agar kontras warnanya terlihat makin manis.

6. Beige

Mix and Match Baju Kuning dan Kerudung Beige_

Mix and match ini cocok untuk kamu yang sedang mencari inspirasi outfit ke pantai yang simpel dan fresh. Baju warna kuning memang cocok banget dijadikan sebagai outfit santai saat berlibur. 

Di sini long dress berwarna kuning adalah outfit utamanya. Karena outfit ini sudah terlihat menawan, maka pilihlah item pendamping yang terkesan minimalis. Misalnya memakai inner berwarna putih polos agar terlihat lebih sopan. 

Lalu, hijab berwarna beige yang digunakan akan menambah kesan santai sekaligus bisa membuat wajah tampak lebih cerah. Lalu, jangan pakai sepatu atau heels tapi pilih saja pointed sandal berwarna putih yang nyaman digunakan. Jangan lupa membawa handbag untuk menyimpan barang dan topi agar kulit tidak terbakar sinar matahari.

7. Motif Nuansa Kuning

Mix and Match Baju Kuning dan Kerudung Pastel Pink_

Memadukan warna pink dan kuning apa tidak akan terlihat norak? Tentu saja tidak, kamu hanya perlu memperhatikan shade warna dari outfit yang digunakan. Misalnya kamu bisa memakai baju berupa sweater berwarna kuning pastel sebagai atasannya. 

Sementara untuk hijabnya, pilihlah hijab pink yang shade-nya lembut seperti pink baby, pink pastel atau rose pink. Kalau model hijab, karena sweater ini punya detail renda di leher, maka pakailah hijab segi empat yang clean dan simpel. 

Agar terkesan lebih santai, pilihlah celana jeans klasik yang simpel dan potongannya lurus. Lalu, kamu bisa memakai sepatu berwarna putih. Sementara tas yang digunakan bisa memilih mau warna pink yang sama dengan hijab atau kuning yang sama dengan baju.

8. Hijau Sage

Mix and Match Baju Kuning dan Kerudung Hijau Sage_

Buat kamu yang suka dengan warna-warna yang ceria dan mencolok, mix and match satu ini sepertinya cocok. Pada gambar di atas, paduan warna kuning dan hijau sage ini terlihat sangat cheerfull dan fresh banget. 

Untuk mendapatkan look tadi, kamu tinggal pakai saja baju warna kuning sebagai atasannya. Setelah itu, pilihlah hijab warna hijau sage sebagai pasangannya. Paduan warna ini terkesan sangat earthy tapi tetap minimalis. 

Sementara untuk bawahannya, kamu bisa memakai celana jeans agar lebih casual atau celana bahan agar lebih formal. Tidak lupa pakailah high heels berwarna beige yang sama dengan celana. Agar tidak monoton, pilihlah shoulder bag warna hijau terang yang kontras dengan hijau sage yang pekat.

9. Oranye

Mix and Match Baju Kuning dan Kerudung Oranye_

Oranye adalah warna yang tercipta dari perpaduan antara warna kuning dan merah. Maka dari itu, memadukan baju warna kuning dan hijab warna oranye bukanlah ide yang buruk. Sebaliknya, kontras warna yang ditampilkan terlihat sangat mencolok dan rich

Karena kedua warna ini sama-sama standout, maka pilihlah outfit lainnya yang lebih sederhana. Misalnya memakai celana berwarna cokelat tua sebagai pasangannya. Paduan warna oranye, kuning dan cokelat ini akan memberikan kesan ceria sekaligus hangat. 

Untuk kamu yang ingin terlihat lebih tinggi, pakailah belt agar siluet tubuh terlihat lebih indah. Sementara untuk sepatu dan tas yang digunakan, kamu bisa memilih sepatu keds dan handbag berwarna putih bersih yang netral.

10. Biru Dongker

Mix and Match Baju Kuning dan Kerudung Biru_

Ada alternatif warna lain yang memiliki tone gelap dan mendekati hitam, yaitu biru dongker. Kalau kamu adalah orang yang bosan mengenakan hijab warna hitam, kenapa tidak gunakan hijab warna biru dongker saat mengenakan baju kuning? 

Tampilanmu bisa terlihat elegan dan mewah, lho. Perbedaan tone yang jauh dari biru dan kuning tak akan membuatmu terlihat aneh. Kamu bisa menambahkan warna biru dongker pada hijab yang digunakan. Sementara untuk bawahannya, celana kain berwarna putih adalah pasangan yang pas untuk blazer warna kuning pudar ini.

Agar terlihat lebih sopan tapi masih berkesan casual, kamu bisa memakai high heels warna putih. Sementara untuk tas yang digunakan bisa memakai warna broken white yang menambahkan kesan warm dan elegan pada outfit ke kantor ini.

Nah, dari rekomendasi warna hijab untuk baju kuning, kira-kira mana yang sanggup membuatmu tertarik dan berpikir kalau ini gaya kamu banget? Warna baju kuning bisa, kok, memberikan kesan yang diinginkan, tergantung dari padu padan warna hijab yang kamu pilih. Tertarik mengenakannya?

Baca juga warna hijab yang cocok untuk baju peach serta warna hijab untuk baju biru dongker.

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram