Logo Kamini

Dewi Gita Ungkap Pentingnya Cek Kesehatan, Jangan Tunggu Sakit!

Ditulis oleh Kamini.id
Dewi Gita Ungkap Pentingnya Cek Kesehatan, Jangan Tunggu Sakit!_

Kamini.id – Menjaga kesehatan di usia berapa pun memang penting, tapi bagi penyanyi senior Dewi Gita, hal ini sudah menjadi rutinitas yang nggak bisa ditawar. Istri dari Armand Maulana ini mengaku selalu meluangkan waktu untuk melakukan medical check-up setiap tahun, meski banyak orang menganggapnya menyeramkan.

Saat ditemui di Studio Brownis Trans TV, Rabu (3/9), Dewi Gita menjelaskan bahwa kebiasaan ini sudah mendarah daging sejak lama karena keluarganya memang sangat aware dengan kesehatan.

“Aku memang dari keluarga yang sangat peduli sama kesehatan. Jadi kayak medical check-up, healthy check-up setiap satu tahun sekali, aku selalu lakukan. Jangan sampai nggak,” ungkap pelantun Sang Penari itu.

Meski begitu, Dewi Gita paham bahwa banyak orang masih takut melakukan pemeriksaan kesehatan karena khawatir ditemukan penyakit. Namun menurutnya, justru dengan mengetahui kondisi tubuh sejak dini, langkah pencegahan bisa dilakukan lebih cepat.

“Orang-orang suka takut, ‘ah nanti ketahuan sakitnya ini.’ Padahal kalau aku, lebih baik diketahui lebih awal, jadi bisa antisipasi sejak awal,” tambahnya.

Selain lebih cepat ditangani, biaya pengobatan pun bisa ditekan dibandingkan harus menghadapi kondisi penyakit yang sudah parah. Dewi Gita menekankan bahwa medical check-up bukan hanya untuk mendeteksi penyakit berat, tapi juga membantu dirinya lebih waspada dengan tanda-tanda kecil yang muncul di tubuh.

Sebagai contoh, lewat pemeriksaan, ia bisa lebih sigap menjaga pola makan jika terlihat gejala menuju kolesterol.

“Kalau ketahuan bakal ke arah kolesterol kan enak, bisa langsung jaga pola makan. Dibanding kalau sudah tinggi banget, akhirnya harus obat dan diet ketat,” jelasnya.

Dengan rajin medical check-up, Dewi Gita merasa lebih mudah menentukan gaya hidup yang sesuai dengan kondisinya saat ini. Mulai dari pola makan, aktivitas, hingga cara menjaga energi sehari-hari bisa lebih terarah karena ia tahu kondisi tubuhnya secara pasti.

“Dengan medical check-up minimal setahun sekali, kita jadi tahu pola makan dan pola hidup yang cocok buat kita. Jadi hidup lebih sehat dan terarah,” ujarnya.

Kesadaran Dewi Gita ini bisa jadi inspirasi buat banyak orang, terutama generasi muda yang sering abai dengan kesehatan karena merasa tubuh masih kuat. Padahal, langkah sederhana seperti medical check-up rutin bisa jadi investasi besar untuk kesehatan jangka panjang.

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram