Viral! Helwa Bachmid Akui Dinikahi Habib Bahar Setahun Lalu: “Hidupku Seperti Simpanan”

Kamini.id – Jagat media sosial kembali memanas setelah model Helwa Bachmid mengungkap fakta mengejutkan tentang pernikahan sirinya dengan Habib Bahar bin Smith. Melalui unggahan di Instagram, Helwa mengaku telah dinikahi sejak 15 November 2024, setahun yang lalu, namun pernikahan itu sengaja ditutup rapat atas permintaan Habib Bahar.
Dalam unggahan yang viral pada Minggu (16/11), Helwa mengungkap curhatan panjang yang menggambarkan bagaimana ia merasa tersakiti selama menyembunyikan status pernikahannya. Ia menulis bahwa selama satu tahun terakhir, hidupnya justru diperlakukan seperti “istri simpanan”, meski hubungan mereka sah secara agama.
“Ga nyangka ya kamu menutupi pernikahan kita udah satu tahun dan selama satu tahun ini hidup aku penuh kamu buat menderita. Segala kekecewaan full kamu kasih ke aku,” tulisnya penuh emosi.
Tak berhenti di situ, Helwa melanjutkan bahwa selama pernikahan, ia tidak mendapatkan bimbingan agama maupun perhatian yang semestinya diberikan seorang suami. Bahkan, ia menyebut hidupnya selama satu tahun “bagaikan istri simpanan” karena posisinya harus terus disembunyikan.
Dalam unggahan tersebut, Helwa juga menjelaskan alasan dirinya akhirnya memutuskan untuk buka suara. Ia mengaku bahwa batas kesabarannya sudah habis, apalagi hubungan komunikasinya dengan Habib Bahar dikatakan telah benar-benar terputus.
“Aku berani posting ini bukan karena ingin menjelek-jelekkanmu, tapi kejelekanmu sudah tidak bisa ku toleransi lagi. Sesakit dan sesulit itu untuk aku berkomunikasi denganmu,” ungkap Helwa.
Lebih lanjut, Helwa menjelaskan bahwa pernikahan mereka dilakukan secara siri dan tidak tercatat di catatan sipil. Ia mengaku mau menikah karena diyakinkan bahwa Habib Bahar sedang dalam proses cerai dengan istri sebelumnya. Namun setelah pernikahan berlangsung, situasi justru berbalik. Habib Bahar disebut kembali ke istri lamanya dan meninggalkan Helwa begitu saja.
Hal yang lebih mengejutkan, Helwa mengaku dirinya langsung hamil tak lama setelah menikah. Meski begitu, ia menyatakan tidak menerima nafkah maupun tanggung jawab apa pun dari Habib Bahar. Kondisi inilah yang membuatnya merasa semakin tersakiti dan ditelantarkan.
Pengakuan Helwa ini langsung mengundang berbagai reaksi di media sosial. Banyak yang bersimpati atas keberaniannya membuka suara, sementara sebagian lainnya menunggu klarifikasi dari pihak Habib Bahar. Hingga berita ini dituliskan, belum ada pernyataan resmi dari Habib Bahar bin Smith terkait tuduhan yang disampaikan Helwa Bachmid.
Drama ini diperkirakan masih terus berkembang, mengingat pengakuan Helwa memunculkan berbagai pertanyaan baru mengenai dinamika hubungan mereka dan alasan pernikahan itu disembunyikan selama setahun penuh.
