Logo Kamini

5 Cara Melupakan Seseorang: Realistis dan Cocok Untuk Kamu yang Lagi Move On

Ditulis oleh Suci Maharani R
• Diperbaharui 20-11-2025
5 Cara Melupakan Seseorang Realistis dan Cocok Untuk Kamu yang Lagi Move On_Sumber: Konstantin Postumirenko / Prosctock-studio

Kaminiers, setiap pertemuan pasti akan diakhiri dengan perpisahan. Tapi pernahkah terpikirkan dibenakmu, kalian sudah lama berpisah dan kamu sedang menikmati hari-hari baru, namun ingatan tentang kadang terlintas di pikiran. Kira-kira ini disebut sudah move on atau belum? Sementara untuk yang lagi berjuang move on, melupakan dia dan kenangan yang pernah kalian lewati bersama memang tidak semudah menghapus file di komputer.

Bagaimanapun juga, melupakan seseorang memang bukan perkara yang mudah. Kadang, yang bikin berat itu bukan orangnya, melainkan kenangan kecil yang tiba-tiba muncul seperti iklan di tv. Sebelum makin tenggelam, Kaminiers bakal diajak untuk memahami cara melupakan seseorang secara lebih manusiawi dan rasional. Kunci utamanya adalah sabar dan yakin bahwa kamu bisa. Yuk, baca sampai akhir!

1. Jangan Denial, Terima Perasaan Tersebut

Ada satu kesalahan paling fatal yang cenderung kita lakukan saat kehilangan seseorang, berusaha untuk melupakan rasa sakitnya. Jalan ini dianggap lebih cepat dan efektif, namun dalam hati ada banyak luka yang menumpuk dan siap untuk meledak. 

Saran Kamini adalah jangan denial, jika kehilangan itu membuatmu sakit, maka akuilah perasaan tersebut. Saat kamu membiarkan diri merasakannya, tubuh dan pikiran akan memahami fase ini memang harus dilalui. Ketika kamu tidak lagi menekan perasaan, maka pikiran akan lebih terbuka dan jernih, sehingga kamu bisa mengambil langkah kedepannya.

2. Hentikan Kontak atau Kurangi Akses Ke Kenangan

Salah satu cara paling efektif untuk melupakan seseorang adalah dengan membatasi atau bahkan menutup akses yang memicu memori saat bersama. Dalam tanda kutip, Kaminiers nggak perlu membenci atau memutus hubungan secara dramatis, tapi cukup batasi interaksinya. 

Misalnya, kamu bisa mute dia di media sosial, arsipkan chat yang bisa memancing emosi, hingga berhenti stalking akun yang berhubungan dengan dia. Nah, langkah ini bisa disebut sebagai awal mula kamu membangun hidup baru dan menjaga keseimbangan emosional. Jadi, menjauh sementara itu bukannya kalah, melainkan waktu penyembuhan. 

3. Jadi Lebih Produktif dan Perbaiki Diri

“Sibuk itu cara paling efektif buat lupain dia!” Perkataan ini memang tidak ada salahnya, tapi kesibukan apa yang benar-benar bisa membuat kita lupa? Jawabannya adalah sibuk untuk improve. Menjadi lebih produktif untuk mengejar impian atau hal yang dulu tertunda, kemudian perbaiki diri agar kedepannya kamu bisa menjadi sosok yang lebih kuat. 

Dengan fokus pada diri sendiri, kamu bukan hanya mengisi kekosongan yang ditinggalkan seseorang, tapi juga memperkuat identitas diri. Melupakan seseorang akan terasa lebih mudah saat kamu menemukan versi diri yang lebih kuat, bahagia, dan terkoneksi dengan tujuan hidup yang baru. 

4. Evaluasi Hubungan Tanpa Menyalahkan Diri Sendiri

Setelah sedikit stabil, ini saatnya kamu melihat hubungan itu dengan lebih objektif. Apa yang sebenarnya terjadi? Apa yang kamu pelajari? Apa yang bisa kamu perbaiki di masa depan? Penting buat Kaminiers menyadari bahwa setiap hubungan, bahkan yang berakhir menyakitkan, tetap membawa pelajaran berharga. 

Dengan memahami pola dan dinamika yang pernah terjadi, kamu bisa menghindari kesalahan yang sama di hubungan berikutnya.Tapi ingat, evaluasi bukan sesi menyalahkan diri. Kamu tidak perlu merasa gagal hanya karena hubungan itu tidak berhasil. Semua orang pernah jatuh, semua orang pernah salah pilih, dan itu bagian dari hidup. 

5. Beri Waktu pada Diri Sendiri untuk Pulih Total

Cara melupakan seseorang yang paling underrated adalah satu ini: waktu. Tidak ada cara instan. Tidak ada rumus satu minggu langsung sembuh. Setiap orang punya ritme penyembuhannya sendiri, dan kamu tidak bisa memaksa diri untuk move on lebih cepat hanya karena orang lain terlihat baik-baik saja. 

Yang penting adalah kamu terus bergerak maju meskipun pelan.Saat kamu menghargai proses, kamu memberi dirimu kesempatan untuk pulih secara menyeluruh. Di titik tertentu, kamu akan sadar bahwa rasa sakitnya sudah tidak sekuat dulu. Dan di saat itulah, kamu benar-benar berhasil melupakan seseorang tanpa harus menghapus siapapun dalam hidupmu.

Melupakan seseorang itu memang tidak mudah, apalagi jika niat tidak diimbangi dengan usaha. Dan tidak ada juga cara instant untuk melupakan seseorang, semuanya membutuhkan proses. Oleh karena itu, melangkahlah secara perlahan namun pasti, dengan begitu proses ini akan menjadikanmu sosok yang kuat di masa depan. 

Terima kasih, sampai jumpa di artikel selanjutnya!
Suci-Maharani
Saya mulai menulis sejak saya kuliah di jurusan ilmu komunikasi – jurnalistik. Kegemaran saya pada beauty makeup dan fashion membuat saya sering menjadi fashion dan makeup advisor untuk keluarga dan sahabat saya. Sehingga saya tertarik untuk membagikan tips dan trik yang saya ketahui melalui tulisan.
Jika kamu memiliki pertanyaan mengenai artikel yang kami tulis, silakan tanyakan kepada kami di Instagram, atau Twitter/X. Kami akan dengan senang hati menjawabnya!
cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram