Ini Dia Cara Tepat Menggunakan Beauty Blender untuk Make Up

Ditulis oleh Linda

Beauty blender bukan benda baru dalam dunia tata rias. Spons yang bentuknya menyerupai telur ini memiliki manfaat untuk mengaplikasikan foundation, concealer, atau kosmetik cair lainnya. Jika dulu kamu kesulitan meratakan foundation karena belum memakai beauty blender, kini kamu bisa meratakannya dengan mudah menggunakan spons make up ini.

Kalau kamu adalah pemula yang baru pertama kali memakai beauty blender, Kamini akan memberikan panduan cara tepat memakai beauty blender saat merias wajah, nih! Yuk, langsung saja simak cara-caranya di bawah ini!

Cara Menggunakan Beauty Blender

Penggunaan beauty blender saat merias wajah memang sangat membantumu dalam meratakan foundation atau kosmetik krim maupun cair. Beauty blender sendiri hadir dalam berbagai macam bentuk. Namun, Kamini menyarankanmu untuk memilih spons yang bentuknya menyerupai telur atau yang ada bagian ujung lancipnya.

Nah, apabila beauty blender sudah tersedia, cobalah siapkan foundation cair terlebih dahulu. Jika sudah siap, silakan ikuti panduan langkah-langkah menggunakan beauty blender berikut ini.

1. Basahi Spons dengan Air

*

Kesalahan yang sering dilakukan oleh pengguna beauty blender adalah menggunakannya dalam kondisi kering. Ya, memang benar jika spons ini dipakai untuk mengaplikasikan base make up yang teksturnya cair, tetapi kamu harus menjaga kelembaban spons beauty blender-nya agar base make up bisa merata di kulit wajahmu.

Celupkan beauty blender ke dalam air bersih, lalu remas-remas untuk membuang air di dalamnya. Hindari penggunaan spons yang terlalu basah karena kondisi tersebut justru akan membuat kosmetik susah menempel di kulitmu.

2. Aplikasikan Kosmetik di Kulit Wajah

*

Cara menggunakan beauty blender yang benar adalah mengaplikasikan kosmetik ke kulit wajahmu, bukan ke sponsnya. Opsi lain adalah menuang kosmetik di punggung tangan, lalu totolkan beauty blender, baru aplikasikan ke wajahmu.

Namun, kami sangat merekomendasikanmu untuk mengaplikasikan kosmetik langsung ke kulit wajah karena spons hanya berfungsi untuk meratakan saja.

3. Pakai Gerakan Menepuk

*

Jika kamu sudah mengaplikasikan kosmetik ke kulit wajah, kini saatnya kamu meratakan kosmetik tersebut dengan spons beauty blender. Mulailah dari bagian yang mudah, seperti pipi atau dahi. Gunakan gerakan menepuk (totol) beauty blender ke seluruh bagian kulit wajah sampai kosmetik merata.

Untuk meratakan kosmetik di wajah, kamu wajib menggunakan bagian beauty blender yang lebar atau tumpul. Bagian yang lancip yang dipakai untuk meratakan kosmetik di area wajah yang sulit, seperti bagian bawah mata.

4. Koreksi Kesalahan dengan Bagian yang Bersih

*

Dalam memakai foundation atau concealer, kamu pasti pernah mengaplikasikannya terlalu tebal. Nah, kesalahan sederhana seperti itu bisa dikoreksi dengan menggunakan beauty blender, lho.

Akan tetapi, perlu kamu ketahui bahwa untuk mengoreksi kesalahan pengaplikasian kosmetik, kamu wajib menggunakan bagian beauty blender yang masih bersih. Bagian spons yang bersih akan menyerap kelebihan kosmetik yang ingin kamu koreksi.

Nah, cara menggunakan beauty blender ternyata sangat mudah, kan? Bahkan, keberadaan spons serbaguna yang satu ini bakal sangat membantumu dalam merias wajah. Pengaplikasian segala jenis kosmetik cair jadi lebih cepat dengan menggunakan beauty blender.

Fungsi Lain Beuaty Blender Selain untuk Foundation

Selama ini, beauty blender dikenal sebagai alat untuk mengaplikasikan foundation. Hampir sebagian besar konsumen yang membeli beauty blender pasti menggunakan spons ini untuk meratakan foundation dan concealer cair. Namun, spons yang satu ini ternyata memiliki fungsi lain selain untuk mengaplikasikan foundation, lho. Penasaran? Cek fungsi beauty blender ini, yuk!

Memoles Lipstik pada Bibir

Bagi pengguna lipstik tabung (tube), kamu pasti pernah merasa bahwa warna lipstik yang diaplikasikan langsung dari tabungnya akan terlihat sangat pekat. Jika kamu kurang menyukai warna lipstik yang terlalu terang, Edward Cruz, seorang make up artist dari New York menyarankanmu untuk mengaplikasikan lipstik dengan beauty blender.

  • Usapkan lipstik pada bagian punggung tangan kurang lebih 2 inci.
  • Ambil beauty blender yang sudah dibasahi, lalu usapkan spons ke lipstik yang berada di punggung tanganmu.
  • Tersenyumlah, lalu usapkan spons pada keempat sudut bibir, lalu poleskan sisanya ke bagian tengah bibir.

Hanya dengan cara sederhana ini, warna lipstik yang semula terlihat terlalu pekat akan jadi lebih mild dengan bantuan beauty blender. Kamu bisa mencoba trik ini dengan memakai lipstik liquid atau tube. Namun, hindari penerapan cara ini pada lipstik glossy karena teksturnya yang terlalu lengket berpotensi merusak spons beauty blender.

Mengaplikasikan Bedak Tabur

Sebagian wanita lebih suka menggunakan bedak tabur dibanding bedak padat. Sayangnya, mengaplikasikan bedak tabur dengan brush atau tepukan bedak kadang-kadang akan membuat tampilannya jadi terlihat cakey. Untuk menghasilkan tampilan bedak yang sempurna, gunakan beauty blender yang sudah dibasahi saat mengaplikasikan bedak tabur di kulit wajah.

  • Celupkan bagian yang lebar pada beauty blender ke bedak tabur.
  • Tekan spons di bagian bawah mata, lalu ratakan ke bagian wajah lainnya dengan cara menepuk-nepuk secara perlahan.
  • Lakukan cara yang sama sampai seluruh bagian wajah dan leher ter-cover dengan bedak tabur.

Cara ini hanya direkomendasikan untuk bedak tabur saja. Pasalnya, mencelupkan beauty blender basah ke bedak padat hanya akan merusak tekstur bedaknya. Di samping itu, untuk melakukan retouch kamu tidak perlu menggunakan beauty blender basah, kamu bisa memakai spons yang kering kok.

Membuat Riasan Terlihat Lebih Segar

*

Bagaimana sih cara membuat riasan kembali terlihat segar tanpa perlu melakukan retouch? Mudah saja, kamu bisa mengambil beauty blender-mu untuk menyegarkan kembali riasan wajah. Selain beauty blender, siapkan juga serum wajah untuk memberikan efek segar pada wajah.

  • Basahi beauty blender dengan serum wajah.
  • Tepukkan spons ke seluruh bagian wajah, hindari gerakan menyapu karena akan merusak riasan wajah.

Dengan sekejap wajahmu akan terlihat lebih segar tanpa perlu menambahkan riasan. Namun, hindari pengaplikasian di area mata atau bibir agar tidak merusak riasan di bagian tersebut.

Menerapkan Highlight dan Contour

*

Selain untuk bedak, kamu bisa mengandalkan beauty blender untuk mengaplikasikan highlight dan countour. Bagian lebar pada spons berfungsi untuk mengaplikasikan contour. Sementara bagian runcing pada spons berfungsi untuk menerapkan highlight di matang hidung, alis, maupun tear duct.

Mengaplikasikan Skin Care

*

Mau pakai pelembab, serum, maupun produk skin care wajah lainnya? Ingat, kebersihan tangan harus kamu utamakan sebelum mengaplikasikan skin care pada kulit wajah. Jika tidak ingin memakai tangan, kamu bisa menggunakan beauty blender. Namun, pastikan juga bahwa beauty blender-mu benar-benar bersih.

Itulah berbagai cara menggunakan beauty blender untuk segala jenis keperluan. Kini, kita pun jadi tahu bahwa fungsi beauty blender tidak hanya untuk mengaplikasikan foundation, tapi bisa juga untuk skin care dan kosmetik lainnya. Belum punya beauty blender yang mumpuni? Kunjungi artikel merk beauty blender yang bagus ini untuk menemukan rekomendasi produk yang tepat.

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram