10 Cara Menghapus Kutek Gel dengan Cepat dan Mudah

Ditulis oleh Syuri

Para penggemar nail art pasti sudah kenal dengan benda yang satu ini, kutek gel namanya. Berbeda dengan kutek pada umumnya, kutek gel dapat bertahan dalam waktu yang lebih lama (bisa sampai 1 bulan) tanpa terkikis atau pun menghilang.

Namun, tak banyak yang tahu cara menghapus kutek gel yang fungsional banget ini. Soalnya, memang menghapus kutek gel agak lebih sulit daripada menghapus kutek biasa. Kamini akan memberi tahu Anda cara mudah untuk membersihkan kutek gel dari kuku. Yuk, cermati caranya! Tapi, sebelum itu mari kita ketahui dulu kelebihan dan kekurangan kutek gel.

Kelebihan dan Kekurangan Kutek Gel

kutek retak

Kelebihan kutek gel terletak dari masa berlakunya. Pada umumnya, kutek gel dapat bertahan jauh lebih lama dari kutek biasa, yaitu hingga 2 - 4 minggu. Jadinya, Anda tidak perlu sering-sering membenarkan atau pun mengganti kutek baru jika menggunakan kutek gel.

Sedangkan kekurangannya terletak pada saat pemasangan dan penghapusan. Kutek gel harus menggunakan sinar ultra violet untuk dapat kering dengan cepat. Sedangkan, kita semua tahu bahayanya sinar UV untuk tubuh kita.

Lalu, proses menghapus kutek gel juga tidak semudah kutek biasa. Akan tetapi, bukannya tak mungkin Anda menghapus kutek gel sendiri di rumah. Berikut adalah langkah mudahnya dari Kamini buat Anda.

10 Cara Menghapus Kutek Gel

1. Aseton

Aseton cara menghapus kutek gel
Cek Harga Produk Ini:

Cara menghapus kutek gel yang pertama adalah dengan menggunakan nail polish remover. Ya, Anda tetap bisa menghapus gel nail polish dengan produk pembersih kutek biasa, kok. Akan tetapi, usahakan produk pembersih tersebut mengandung aseton (maksimal 60% saja supaya kuku Anda tidak rusak). Atau, jika mau, Anda bisa menggunakan aseton murni.

Tapi, jika Anda menggunakan aseton jangan langsung disiramkan ke kuku, ya. Caranya, siapkan mangkuk kecil, isi dengan aseton sekitar 1.25 cm. Rendam kuku-kuku Anda di dalam aseton (tekuk jari-jari Anda ke dalam supaya semua kuku dapat terendam dalam satu waktu). Lama perendaman adalah 10 menit.

Jaga kulit agar tidak terkena aseton, karena aseton akan terasa perih jika terkena kulit dan dapat membuat kulit kering. Jangan angkat kuku Anda sebelum 10 menit untuk hasil maksimal. Oh iya, selain untuk menghapus kutek, aseton juga dapat mencairkan kutek yang kering agar bisa digunakan lagi, lho!

2. Manicure Stick

Manicure Stick cara menghapus kutek gel
*

Manicure stick atau orange woodstick adalah benda esensial dalam nail art. Kalau Anda pecinta kerajinan kuku pasti sudah familiar dengan benda ini. Setelah merendam kuku Anda dengan aseton, langkah selanjutnya adalah dengan mengorek cat kuku menggunakan manicure stick. Tekan-tekan seluruh pinggiran cat kuku menggunakan stik ini, lalu dorong secara perlahan hingga cat kuku terkorek atau terlepas.

3. Alumunium Foil

Alumunium Foil
Cek Harga Produk Ini:

Selain menggunakan aseton dan manicure stick, cara menghapus kutek gel yang lainnya adalah dengan menggunakan alumunium foil. Jika biasanya benda ini digunakan untuk memasak, sekarang kita akan menggunakannya untuk menghilangkan cat kuku gel.

Caranya, siapkan alumunium foil, kapas, nail polish remover, dan gunting. Potong kapas menjadi seukuran kuku dan potong kotak alumunium foil cukup besar untuk membungkus jari (kira-kira 8 cm). Oleskan minyak kutikula pada sekitar kuku dan jari Anda sebagai permulaan. Setelah itu, rendam kapas yang sudah dipotong-potong ke dalam aseton.

Letakkan alumunium foil di media datar, lalu letakkan jari Anda ditengah-tengahnya. Simpan satu lembar kapas di atas kuku, lalu bungkus jari Anda rapat-rapat dengan alumunium foil. Diamkan selama 10 menit. Jika sudah, buka alumunium dan kapas, bersihkan sisa kutek yang masih menempel dengan manicure stick atau kapas.

4. Nail Buffer

Nail Buffer
*

Cara menghapus kutek gel yang selanjutnya adalah dengan mengikis cat pakai nail buffer. Benda ini adalah sponge yang dilapisi ampelas lembut yang biasa dipakai untuk melembutkan sisi kuku setelah dipotong.

Pertama-tama, aplikasikan minyak atau krim kutikula pada kuku Anda. Setelah itu, kikir kuku Anda menggunakan nail buffer hingga lapisan cat kukunya terkelupas. Setelah itu, rendam kuku seperti pada langkah pertama.

5. Gel Nail Polish Remover Clip

Gel Nail Polish Remover cara menghapus kutek gel
*
Cek Harga Produk Ini:

Ada pula produk penghapus kutek gel yang bisa langsung pakai, tapi sepertinya masih sulit ditemukan di Indonesia. Produk seperti ini namanya adalah gel nail polish remover clip. Biasanya produk ini berisi 10 clip plastik yang sudah berisi kapas yang sudah mengandung aseton.

Jika menggunakna produk ini, Anda perlu membiarkannya sekitar 15 - 20 menit untuk dapat bekerja maksimal. Akan tetapi, kembali lagi pada kualitas dan ketebalan cat kuku gel yang Anda gunakan. Anda bisa mengecek apakah cat kuku Anda sudah terkikis atau belum setiap lima menit.

6. Gel Nail Polish Remover Wrap

Gel Nail Polish Remover Wrap
*
Cek Harga Produk Ini:

Produk ini mirip seperti gel nail polish remover clip di atas, akan tetapi bahannya dibuat dari alumunium foil alih-alih plastik. Ini adalah versi praktis dari cara menghapus kutek gel menggunakan alumunium foil yang Anda gunting sendiri. Sayangnya, produk ini juga belum dipasarkan secara luas di Indonesia.

7. Dikikir di Salon

 Dikikir di Salon
*

Kalau Anda melihat nail art tutorial di Instagram atau YouTube pasti pernah melihat kuku yang di'bor' pakai alat kecil. Nama bor itu adalah electric nail drill. Benda ini biasanya dipakai untuk membuang cat kuku gel dari kuku dengan cara mengikisnya.

Terlihat mengerikan, ya? Tapi, sebenarnya alat ini tidak berbahaya, kok. Tapi, memang jika Anda tidak terbiasa menggunakannya sebaiknya biarkan ahlinya saja yang melakukannya.

8. Cuci Tangan

Cuci Tangan
*

Setelah melakukan cara-cara menghapus kutek gel di atas, langsung cuci tangan Anda dengan air bersih dan sabun, ya. Kalau bisa menggunakan air hangat, bukan air biasa. Air berguna untuk menghapus sisa aseton dan kutek dari kuku dan tangan Anda.

9. Minyak Kutikula

Minyak Kutikula
Cek Harga Produk Ini:

Setelah selesai mencuci tangan dengan sabun dan air, sekarang waktunya menutrisi kembali kuku Anda. Gunakanlah minyak atau krim kutikula pada kuku dan jari-jari Anda secara merata. Anda tidak perlu menyeka minyak atau krim yang berlebih, gosok saja terus hingga meresap sempurna ke dalam kuku dan kulit.

Minyak dan krim kutikula berguna untuk menutrisi, melembabkan, dan melembutkan kuku serta kulit. Produk ini tersedia di apotek, toko produk kecantikan, dan salon kuku. Anda bisa juga membelinya secara online di Bukalapak dengan mengklik link ini.

10. Oleskan Pelembab

 Oleskan Pelembab

Jika tak ada minyak atau krim kutikula, Anda bisa juga menggunakan hand cream, body lotion, petroleum jelly (seperti NIVEA), body butter, atau pelembab kulit lainnya. Semua ini berguna untuk menutrisi kembali kuku dan kulit akibat bersentuhan dengan aseton.

Nah, itu dia sepuluh cara menghapus kutek gel dengan cepat dari Kamini. Bagaimana, mudah bukan melakukannya? Anda bisa melakukan cara-cara ini sendiri di rumah tanpa perlu ke salon. Kecuali bagian bor tadi, jika Anda tidak percaya diri sebaiknya jangan mengikis sendiri cat kuku dengan bor, ya. Jika Anda tahu cara lainnya untuk menghapus kutek gel, silakan komentar di bawah ini.

Kategori:
Tag:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram