10 Kelemahan Pria Virgo yang Bisa Bikin Orang Tidak Nyaman

Ditulis oleh Syarip Ahmad D

Virgo adalah zodiak keenam yang memiliki karakter cukup rumit. Meski memiliki kelebihan yang dapat membuat orang lain kagum, namun pria yang memiliki zodiak berlambang seorang Dewi ini memiliki kelemahan yang terkadang bisa sangat dibenci oleh orang lain.

Apa saja kelemahan yang terdapat dalam diri pria berzodiak Virgo? Nah, biar kamu tahu cara menghadapi sosok pria ini, kali ini Kamini akan membahas semuanya dalam 10 kelemahan pria Virgo yang bisa membuat orang tidak nyaman. Adapun ulasannya adalah sebagai berikut.

1. Menyukai Detail

Menyukai Detail

*

Pria Virgo dikenal sebagai sosok yang cerewet atau rewel dibanding dengan zodiak lainnya. Hal tersebut memang cukup beralasan, mengingat ia sendiri merupakan tipikal orang yang sangat teliti dan detail dalam mengerjakan sesuatu.

Karena sifatnya tersebut, orang-orang yang ada di sekelilingnya terkadang kesulitan untuk membuat pria yang lahir di bawah zodiak ini merasakan kepuasan. Nah, kelemahan yang dimilikinya tersebut yang kerap membuatnya sering dihadapkan pada sebuah konflik, entah itu di dalam lingkungan pekerjaan maupun di dalam hubungan asmara.

2. Penuh Keraguan

Penuh Keraguan

*

Kelemahan lain yang dimiliki pria berzodiak Virgo adalah sikapnya yang selalu skeptis terhadap segala hal. Sikap skeptis yang ditunjukkan oleh dirinya tersebut bisa jadi karena ia sendiri sering melihat sesuatu dari berbagai sudut sebelum akhirnya memutuskan untuk mulai mengambil tindakan.

Hal inilah yang sering memicu perasaan ragu terhadap orang lain maupun pada pekerjaan yang sedang dijalaninya. Selain itu mereka sendiri merupakan tipikal orang yang lebih suka mempercayai sesuatu ketika melihatnya secara langsung. Nah, sikap skeptis inilah yang terkadang membuat orang-orang di sekitarnya merasa tidak nyaman, bahkan kehilangan rasa simpati.

3. Kurang Bertanggung Jawab

Kurang Bertanggung Jawab

*

Meskipun dikenal sebagai seorang yang perfeksionis dalam mengerjakan berbagai hal, namun ketika apa yang dikerjakannya tersebut tidak berjalan sesuai dengan apa yang diharapkannya, maka ia akan cenderung berperan sebagai korban dan mencari berbagai alasan untuk mengamankan dirinya sendiri dibanding harus mengambil tanggung jawab atas kekeliruan yang terjadi atas kesalahannya.

Ketika hal itu terjadi, maka jangan harap ia bisa diandalkan untuk menemukan solusi yang tepat. Karena sering kali apa yang dilakukannya tersebut malah membuatnya merasakan frustasi akibat lubang yang telah ia buat sendiri.

4. Mudah Menilai

Mudah Menilai

*

Pria Virgo juga dikenal sebagai sosok yang mudah menilai orang lain hanya berdasarkan apa yang mereka lihat dan ketahui dengan informasi yang terbatas. Mereka cenderung menilai sesuatu tanpa memperhatikan unsur lain yang mungkin tersembunyi dalam diri orang lain.

Pada dasarnya pria berzodiak Virgo tidak menyukai orang-orang yang melakukan sesuatu tidak sesuai dengan apa yang diharapkannya. Sifatnya yang mudah memberikan label pada seseorang menyebabkan dirinya sering bersikap apatis pada orang-orang yang ada di lingkungan sosial maupun orang-orang terdekatnya.

5. Bersikap Dingin

Bersikap Dingin

*

Pria Virgo juga diketahui sebagai sosok yang selalu bersikap dingin. Mereka bahkan cenderung menghindari berbagai kontak fisik dengan orang lain hanya untuk menunjukkan ketidaknyamanan saat berada dekat orang tersebut.

Mereka sendiri memiliki kecenderungan untuk menarik diri dari lingkungan sosial yang dianggapnya tidak sesuai dengan dirinya. Parahnya, hal tersebut mereka lakukan tanpa memberikan sebuah penjelasan yang jelas agar orang-orang mengerti dengan sikapnya. Hal inilah yang membuatnya terkadang dicap sombong oleh sebagian orang.

6. Mudah Tertekan

Mudah Tertekan

*

Sebagai seorang yang perfeksionis, pria Virgo juga terkadang melakukan tindakan-tindakan irasional. Mereka sendiri kerap menahan berbagai perasaan yang ada dalam dirinya hanya untuk menampilkan citra yang baik di hadapan orang lain.

Sikap tersebut memang sering ia lakukan meskipun mereka sendiri pada dasarnya menyadari bahwa tindakan tersebut merupakan sesuatu yang salah. Karena ia sendiri adalah tipikal orang yang konsen terhadap berbagai pendapat dari orang lain, maka jangan heran bila mereka menjalani hidup dalam tekanan yang besar.

7. Pesimis

Pesimis

*

Pria Virgo juga dikenal mudah menyerah atas segala hal. Mereka sendiri termasuk orang yang sangat membenci dengan kegagalan. Kegagalan yang mereka alami terkadang memicu sikap pesimis yang berkepanjangan. Ia sendiri bahkan menganggap segala sesuatu buruk atau jahat ketika mengalami titik tersebut.

Sikap pesimisnya ini terkadang bisa membuat dirinya menjadi tidak produktif. Bahkan bila hal tersebut dibiarkan berlarut-larut, maka ia sendiri cenderung mudah mengalami depresi. Nah, kelemahan inilah yang kadang membuat orang lain yang ada di sekitarnya merasakan iba.

8. Jago Mengkritik

Jago Mengkritik

*

Bukan rahasia lagi bila pria Virgo dikenal suka mengkritik apa yang dilihat dan dirasakannya dengan kritik yang tajam, bahkan bisa dikatakan sangat kejam. Mereka sendiri dikenal jago dalam menguliti dan membuat orang lain merasa tidak berarti dengan kritik yang ia lemparkan.

Kebiasaan dirinya dalam mengkritik orang lain yang dianggap tidak memenuhi standar dirinya memang kerap memicu perselisihan yang berujung pada permusuhan. Hal tersebut memang bisa terjadi mengingat kritik yang dilontarkannya pria berzodiak ini terkadang bernada sarkasme dan cenderung menjatuhkan.

9. Bersikap Keras Kepala

Bersikap Keras Kepala

*

Sesuatu yang diyakini olehnya memang tidak bisa diganggu gugat oleh orang lain. Sikap keras kepala inilah yang membuatnya terlihat sangat angkuh, bahkan cenderung egois dan hanya ingin menguntungkan dirinya sendiri. Pria berzodiak ini akan menolak setiap saran yang keluar dari orang lain karena ketakutan yang besar akan munculnya kesalahan.

Kebiasaan memegang kendali terhadap sesuatu menyebabkan mereka kurang bisa untuk diajak kerjasama dengan baik. Nah, sifat keras kepala yang dimiliki oleh mereka kerap diiring dengan sikap temperamen yang cukup parah, bahkan bisa sampai kehilangan kendali. Sikap ini tentu membuat orang lain merasa tidak nyaman bila harus melakukan debat dengan mereka.

10. Tidak Mau Beradaptasi

Tidak Mau Beradaptasi

*

Pria Virgo merupakan sosok yang tidak mau beradaptasi dengan lingkungan. Mereka sendiri cenderung kecewa bila ada sesuatu yang berubah dari kebiasaan-kebiasaan yang terjadi di dalam kehidupan mereka. Pada dasarnya mereka adalah orang yang tidak memiliki antusias yang besar terhadap segala sesuatu yang baru.

Mereka sendiri cenderung menikmati hidup di zona nyaman yang telah mereka jalani dan berusaha menghindari tindakan-tindakan berisiko hanya karena mengikuti intuisi yang ada dalam diri mereka. Nah, karena hal ini pula orang-orang yang lahir dengan zodiak ini cenderung tidak mudah untuk bergaul dengan kehidupan sosial yang ada di masyarakat.

Nah, itulah 10 kelemahan pria Virgo yang bisa membuat orang di sekitarnya tidak nyaman. Pada dasarnya kelemahan dan kelebihan yang dimiliki oleh seseorang bukanlah patokan untuk mendapat kehidupan yang bahagia. Semoga informasi yang telah Kamini bahas di atas bisa membuat kamu mengenal kelemahan pria berzodiak Virgo dan mengetahui langkah yang tepat saat menghadapinya.

Kategori:
Tag:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram