10 Produk The Body Shop untuk Merawat Kulit Berjerawat

Ditulis oleh Syuri

Kulit berjerawat itu meresahkan. Mau jerawat yang cuma datang sesekali ketika Anda tidak rajin membersihkan muka, mau jerawat hormonal akibat menstruasi, apalagi kalau jerawat Anda memang selalu ada di sana, membuat kulit Anda seperti tempat tinggalnya yang nyaman.

Seakan belum cukup membuat kita menderita, ketika pergi, jerawat juga meninggalkan kenang-kenangan, yaitu bopeng alias noda bekas jerawat. Kulit yang berjerawat membuat kita kurang percaya diri dan tidak nyaman karena sensasi gatal + perih yang tak mau hilang. Tapi, tenang saja, ada deretan produk The Body Shop untuk merawat kulit berjerawatmu. Yuk, kita lihat ada apa saja bareng Kamini.

1. The Body Shop Tea Tree Skin Clearing Facial Wipes

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Pertama-tama, Kamini merekomendasikan The Body Shop Tea Tree Skin Clearing Facial Wipes. Ini tisu basah pembersih wajah dari kotoran dan juga makeup. Ini sangat praktis untuk dibawa bepergian. Setelah menggunakan tissue wipes ini, wajah akan jadi bersih dan segar, terbebas dari sisa makeup serta kotoran setelah Anda beraktivitas seharian.

Karena merupakan rangkaian perawatan tea tree dari The Body Shop, cleansing wipes ini juga punya aroma tea tree yang tidak mengganggu. Ada beberapa orang yang merasa tetap harus mencuci muka setelah pakai tissue pembersih wajah ini karena terasa "berminyak".

Tapi, ada juga yang hanya menggunakan facial wipes ini saja dan tidak ada masalah. So, kembali lagi pada jenis kulit masing-masing apakah itu kering atau berminyak.

Terus, menurut review orang-orang, walaupun hanya membersihkan wajah pakai tissue ini (tidak dilanjut dengan double cleansing) pun tidak apa-apa. Dan yang paling penting, tidak membuat kulit jadi jerawatan juga. The Body Shop Tea Tree Skin Clearing Facial Wipes dijual dengan harga 75 ribu/pack isi 25 lembar.

2. The Body Shop Tea Tree Skin Clearing Facial Wash

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

The Body Shop Tea Tree Skin Clearing Facial Wash adalah pembersih wajah yang mengandung tea tree oil. Produk ini akan membantu membersihkan kotoran dan minyak berlebih, sehingga kulit pun terasa lebih segar dan bersih. Facial wash ini sangat enak dipakai. Dia tidak membuat kulit jadi kering atau pun breakout.

Setelah mencuci muka dengan The Body Shop Tea Tree Skin Clearing Facial Wash, kulit terasa sejuk. Mungkin sabun muka ini punya efek cooling? Hihi. Yang pasti, facial wash ini memiliki aroma yang menenangkan.

Sabun wajah ini cocok banget buat kulit berminyak dan berjerawat tentunya. Anda bisa membeli sabun ini dengan kemasan 50 ml, 250 ml dan 400 ml dengan harga 45 ribu, 130 ribu dan 200 ribu.

3. The Body Shop Tea Tree Squeaky Clean Scrub

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Jika produk sebelumnya adalah facial wash, The Body Shop Tea Tree Squeaky Clean Scrub juga merupakan pencuci muka, tapi dia ada scrub-nya. Scrub pembersih wajah dengan busa lembut ini akan membersihkan kulit secara mendalam, mengangkat kotoran yang menyumbat pori. Sabun ini juga akan menjadikan kulit bersih dan halus tanpa menjadikan kulit terasa kering.

Setelah mencuci muka dengan scrub facial wash ini, kulit akan terasa halus karena sel kulit mati terangkat serta komedo di area T-zone mudah diekstraksi. Terus ada efek cooling-nya juga, sehingga kulit wajah terasa adem. Produk ini dipasarkan dengan harga 149 ribuan.

4. The Body Shop Tea Tree Toner

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Lengkapi rangkaian pencucian wajah Anda dengan toner. The Body Shop Tea Tree Toner adalah toner wajah yang mengandung tea tree oil. Produk ini akan membantu membersihkan sisa makeup dan kotoran penyumbat pori-pori. Sehingga kulit pun terasa bersih dan segar.

Toner ini merupakan solusi untuk wajah bruntusan dan jerawatan. The Body Shop Tea Tree Skin Clearing Mattifying Toner ini benar-benar ampuh dalam meredam jerawat yang sangat banyak sekalipun. Gunakan dua kali sehari, yaitu sebelum beraktivitas dan sesudah beraktivitas.

Bruntusan memudar, jerawat kempes, wajah yang merah-merah karena iritasi berkurang! Anda bisa membeli produk ini dari harga 59 ribu, 149 ribu dan 253 ribu tergantung ukurannya.

5. The Body Shop Tea Tree Anti Imperfection Daily Solution

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

The Body Shop Tea Tree Anti Imperfection Daily Solution adalah semacam serum. Jadi, urutan pakainya sudah benar, yaitu facial wash, toner, lalu produk ini. Serum ini sangat cocok untuk yang kulitnya bruntusan dan jerawatan, tapi bisa dipakai juga oleh yang kulitnya normal karena bisa membuat kulit jadi bouncy dan bersih.

Tekstur serum ini cair, jadinya cepat meresap dan tidak lengket. Anda bisa menggunakan serum ini di seluruh wajah atau pun ditotol-totol ke area yang membutuhkan. Pakai pada pagi dan malam hari supaya hasilnya lebih maksimal. The Body Shop Tea Tree Anti Imperfection Daily Solution bisa Anda beli di toko online.

6. The Body Shop Tea Tree Oil

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Ini adalah produk ter-best seller dari series Tea Tree Oil-nya The Body Shop. Adalah The Body Shop Tea Tree Oil, sebuah minyak yang luar biasa manjur untuk merawat kulit berjerawat. Oil ini juga akan membuat kulit Anda jadi matte alias bebas kilap, loh! Unik, ya, padahal dia minyak tapi tidak akan membuat kulit berminyak.

Dibuat dengan formula yang mengandung 15% konsentrat tea tree oil. Produk ini anti bakterial dan telah terbukti secara klinis untuk memberikan kulit tampak lebih bersih. Gunakan langsung ke area yang berjerawat menggunakan cotton bud atau jari tangan yang bersih. Jerawat akan cepat kempes, bahkan jerawat di punggung pun cepat hilang dengan tea tree oil ini.

Kalau sudah terlihat calon-calon jerawat mau datang, langsung totol oil ini dan jerawat pun tidak akan berani muncul ke permukaan. Botolnya yang mungil dan lucu membuatnya praktis untuk dibawa ke mana-mana. The Body Shop Tea Tree Oil dijual dengan harga 12 ribu, 100 ribu dan 196 ribu.

7. The Body Shop Tea Tree Targeted Gel

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Rekomendasi produk selanjutnya adalah The Body Shop Tea Tree Targeted Gel. Ini merupakan perawatan untuk yang menargetkan kulit berjerawat. Dengan tekstur gel + aplikator nyaman dan portabel, gel ini akan membantu membersihkan dan melawan jerawat tanpa membuat kulit jadi kering. Ini sama bagusnya dengan The Body Shop Tea Tree Oil, bedanya dia berbentuk gel, lebih "menargetkan" dan ada aplikator brush-nya.

Kalau Anda merasa botol The Body Shop Tea Tree Oil masih terlalu besar untuk dibawa bepergian, produk ini tidak akan menjadi masalah karena botolnya slim dan kecil seperti lip balm/concealer. Tea Tree Targeted Gel ini akan membuat jerawat cepat kering dan menghilang. Beli produk ini dengan harga Rp 115.000.

8. The Body Shop Tea Tree Mattyfying Lotion

Cek Harga di Shopee

Lotion ringan yang melembabkan dan cepat meresap ke dalam kulit. The Body Shop Tea Tree Mattyfying Lotion akan memberikan kadar air dan mengontrol kadar minyak di kulit, sehingga tampilan wajah menjadi matte (bebas kilap).

Dibuat dengan Community Fair Trade Tea Tree Oil dari The Kenya Organic Farmers Association (KOOFA) dan Tamanu Oil dari Madagascar yang mampu menyembuhkan jerawat, sekaligus membatasi pertumbuhan bakteri, serta membantu proses pembentukan jaringan kulit. Sehingga, secara bersamaan, lotion ini dapat mengurangi tampilan bekas jerawat.

9. The Body Shop Tea Tree Night Lotion

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Apalah rejimen skincare tanpa perawatan malam hari? The Body Shop Tea Tree Night Lotion memiliki tekstur gel-lotion yang memberikan hidrasi ringan untuk blemished skin, sekaligus mengendalikan kelebihan minyak dan sebum. Jadi, ini cocok buat kulit normal, kering, berminyak, kombinasi atau pun sensitif!

Diperkaya dengan Community Trade oil tree tea, lotion malam ini akan membantu menjaga kulit berminyak tetap terkendali semalaman, membantu memudarkan penampilan noda saat Anda tidur. Produk yang 100% vegetarian ini dijual dengan harga Rp 177.000.

10. The Body Shop Tea Tree Skin Clearing Clay Mask

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Terakhir, Kamini merekomendasikan The Body Shop Tea Tree Skin Clearing Clay Mask. Masker Tanah Liat Pembersih Kulit dari Pohon Teh ini membantu membersihkan, mendinginkan dan menyegarkan kulit yang bernoda tanpa pengeringan yang berlebihan.

Diperkaya dengan Community Trade oil tree tea, masker ini akan membantu membersihkan kotoran sementara menyerap sebum berlebih, membuat kulit terasa lebih tenang dan terlihat lebih jernih.

Ya, itulah kesepuluh produk terbaik dari The Body Shop untuk kulit berjerawat. Tapi, kalau Anda lebih cocok dengan produk lokal, mungkin bisa baca artikel Produk Garnier untuk Kulit Berjerawat ini.

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram