10 Varian The Body Shop Tea Tree untuk Wajah dan Tubuh

Ditulis oleh Syuri

Tea tree dikenal karena manfaatnya untuk kulit, terutama minyak dari pohon teh atau yang lebih beken dengan bahasa Inggrisnya yaitu tea tree oil. Minyak atsiri esensial ini berasal dari tanaman Melaleuca alternifolia yang hanya ada di benua Australia. Jadi, minyaknya bukan dibuat dari pohon teh untuk minuman seperti yang ada di Indonesia, ya, beda jenisnya!

Kalau pohon teh yang ini berupa semak-semak (bisa tumbuh tinggi) dengan bentuk daun kecil seperti jarum dan punya bunga warna putih. Di tempat asalnya, tea tree oil menjadi primadona karena bisa dijadikan minyak antiseptik, anti inflamasi, kesehatan dan kecantikan kulit juga rambut. Tapi, manfaat minyak pohon teh yang paling umum diketahui adalah untuk meredakan hingga menghilangkan jerawat.

Tea tree oil banyak disematkan pada skincare untuk mengatasi masalah kulit berminyak, berkomedo, dan acne prone (mudah berjerawat) juga. Seperti yang dipopulerkan oleh The Body Shop, mereka membuat rangkaian perawatan kulit Tea Tree yang sangat lengkap untuk kulit wajah hingga tubuh. Inilah 10 varian The Body Shop Tea Tree yang harus kamu miliki versi Kamini.

1. Tea Tree Skin Clearing Facial Wash

  • Jenis: Sabun pencuci muka
  • Ukuran: 60 ml & 250 ml
  • Harga: Rp 49,000 & Rp 149,000
  • Benefit: Membersihkan kotoran, mengurangi minyak berlebih, aman dipakai setiap hari dan tidak akan mengeringkan kulit
  • Cara Pemakaian:
    • Pada wajah yang telah basah, pijat-pijat ringan dengan gerakan memutar ke arah atas dan luar
    • Bilas wajah dengan air hingga bersih, lalu keringkan pakai kain lembut

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Varian pertama dari Tea Tree-nya TBS alias The Body Shop ada Tea Tree Skin Clearing Facial Wash. Karena, bagaimanapun juga, wajah yang bersih adalah awal dari skincare yang bekerja dengan maksimal dan makeup yang hasilnya super flawless.

Pembersih wajah ini bertekstur gel. Dengan ekstrak tea tree, sabun muka ini dapat digunakan setiap hari untuk membersihkan kotoran dan minyak dari wajah tanpa mengeringkan kulit. Produk ini sangat direkomendasikan untuk kulit berminyak dan cenderung berjerawat.

2. Tea Tree Squeaky Clean Scrub

  • Jenis: Sabun muka dengan scrub
  • Ukuran: 100 ml
  • Harga: Rp 199,000
  • Benefit:
    • Menghaluskan kulit
    • Memudahkan untuk mengekstraksi komedo
    • Mengurangi minyak berlebih
    • Ada efek cooling sehingga wajah terasa segar
  • Cara Pemakaian: Basahi wajah, lalu tuang sabun secukupnya ke tangan. Ratakan pada wajahmu sambil digosok-gosok agar scrubnya bekerja lebih baik. Bilas wajah sampai bersih

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Di atas tadi facial wash, kalau yang satu ini namanya Tea Tree Squeaky Clean Scrub. Sudah jelas, ya, ini pasti facial scrub. Butiran scrub dalam sabun muka ini lembut, jadi tidak apa-apa kalau digunakan setiap hari juga. Diperkaya dengan Community Trade tea tree oil, produk ini akan membersihkan hingga ke pori-pori terdalam, mengangkat kotoran yang sekiranya menyumbat pori, sehingga kulit akan langsung terasa bersih dan halus setelah mencuci muka.

3. Tea Tree Skin Clearing Mattifying Toner

  • Jenis: Toner
  • Ukuran: 60 ml & 250 ml
  • Harga: Rp 59,000 & Rp 179,000
  • Benefit: Membersihkan kulit secara seksama, mengecilkan pori-pori, menyamarkan noda jerawat, dan membuat kulit jadi matte bebas kilap
  • Cara Pemakaian:
    • Jika didiamkan, formula akan mengendap di bawah, jadi setiap mau pakai kamu harus kocok dulu botolnya
    • Yang mengendap adalah bubuk mattifying-nya
    • Tuangkan toner ke kapas, lalu usapkan ke seluruh wajah
    • Hindari area mata dan bibir, karena toner ini memberikan sensasi panas

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Selain Tea Tree Oil, Tea Tree Skin Clearing Mattifying Toner merupakan produk paling best seller dari The Body Shop. Orang-orang yang tidak menggunakan seluruh rangkaian TBS Tea Tree pun biasanya membeli produk ini karena memang sebagus itu. Toner ini berfungsi untuk mengangkat sisa makeup & kotoran, serta menyegarkan kulit.

Toner ini juga bisa membuat jerawat lebih cepat kering, aromanya menenangkan, dan mukamu bakal matte seharian kalau toner-an dulu pakai ini. Oh, ya, jangan kaget saat pakai toner ini untuk pertama kali karena sensasinya memang dingin-panas cenat-cenut gitu. Itu bukan berarti tonernya tidak cocok, tapi memang cara kerjanya seperti itu. Setelah kamu pakai serum atau pelembap, kulit bakal langsung nyessss adem dan kamu bakal ketagihan dengan toner ini.

4. Tea Tree Oil

  • Jenis: Minyak atsiri esensial
  • Ukuran: 10 ml & 20 ml
  • Harga: Rp 129,000 & Rp 229,000
  • Benefit: Multifungsi, bisa dimanfaatkan untuk apa saja, actually
  • Cara Pemakaian:
    • Untuk jerawat, totol langsung ke jerawat dengan menggunakan cotton bud bersih atau ujung jari
    • Bisa dipakai untuk mengurangi tampilan bekas jerawat
    • Bisa ditambahkan ke diffuser juga sebagai aroma terapi

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Minyak atsiri esensial ini merupakan produk wajib yang harus kamu beli kalau mau tahu kehebatan tea tree oil untuk kulitmu. Dengan kandungan aloe vera dan tea tree, minyak ini merupakan perawatan kulit berjerawat yang sangat ampuh.

Ia mampu melawan jerawat dan membuat kulit jadi matte, bebas kilap. Dengan formula 15% konsentrat tea tree oil dan anti bakterial, produk ini telah terbukti secara klinis dapat memberikan kulit yang tampak lebih bersih & sehat.

5. Tea Tree Targeted Gel

  • Jenis: Gel treatment untuk jerawat
  • Ukuran: 2,5 ml
  • Harga: Rp 139,000
  • Benefit:
    • Kemasannya mini, enak buat dibawa ke mana-mana
    • Aplikatornya kecil dan presisi, pas buat nargetin tiap jerawat
    • Mengurangi radang akibat jerawat
    • Tidak membuat kulit jadi kering
  • Cara Pemakaian: Pastikan wajahmu bersih dari kotoran dan sisa makeup. Lalu, gunakan langsung menggunakan applicator yang telah tersedia, langsung ke area yang berjerawatnya

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

The Body Shop Tea Tree Blemish Gel berbentuk stick sehingga mudah dibawa saat bepergian. Dapat membantu membersihkan jerawat, mengontrol minyak berlebih pada wajah, tanpa membuat kulit menjadi kering. Diperkaya dengan Community Fair Trade Organic Tea Tree Oil dari Kenya, perawatan kulit berjerawat bertekstur gel ini sangat praktis.

Soalnya, sudah ada aplikator bawaan yang memudahkan penggunaan. Produk ini juga akan membantu mengurangi radang akibat jerawat, tanpa membuat kulit menjadi kering! Jerawat akan jadi cepat kering, mau itu jerawat kecil ataupun besar. Terus, kemasannya yang ringkas membuat produk ini bisa dibawa ke mana saja, mau itu saat traveling atau ketika cuma menginap di rumah saudara.

6. Tea Tree Mattyfying Lotion

  • Jenis: Pelembap siang
  • Ukuran: 50 ml
  • Harga: Rp 209,000
  • Benefit:
    • Pelembap berbentuk lotion yang ringan, sehingga mudah meresap ke dalam kulit
    • Mengontrol kadar minyak agar tidak berlebih sambil memberikan hidrasi
    • Cocok untuk acne prone skin
  • Cara Pemakaian: Gunakan pelembap ini setelah toner dan serum. Bisa dipakai mandiri maupun ditimpa dengan makeup

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Sesuai namanya, Tea Tree Mattyfying Lotion akan membuat wajahmu jadi matte. Cocok banget buat oily skin babes, nih! Lotion ringan ini cepat banget meresap ke dalam kulit. Tapi, lotion ini juga melembapkan dan memberikan kadar air yang cukup buat kulit. Rekomendit banget buat kulit berminyak, sensitif, dan acne prone. Psst, dengan pemakaian jangka panjang, noda bekas jerawat bisa memudar berkat lotion ini, loh!

7. Tea Tree Skin Clearing Night Mask

  • Jenis: Wash off mask / night mask / sleeping mask
  • Ukuran: 75 ml
  • Harga: Rp 299,000
  • Benefit:
    • Masker yang tidak perlu diangkat maupun dibilas segera, karena cara pakainya adalah dibiarkan semalaman
    • Selama tidur malam, masker ini akan membuat kulit jadi lebih bersih, lembap, dan halus
  • Cara Pemakaian:
    • Setelah mandi dan mencuci muka, gunakan toner terlebih dahulu
    • Lalu, aplikasikan masker tipis-tipis ke wajah
    • Hindari mata dan mulut, biarkan masker menyerap semalaman
    • Cocok juga untuk area kulit yang mengalami masalah seperti flek hitam, jerawat, bopeng, dll di leher maupun punggung!

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Kamu males maskeran karena pakainya ribet, kotor, harus diracik dulu, terus harus nunggu waktu yang tepat untuk membilasnya (karena kalau lebih dari 20 menit malah tidak bagus buat kulit), dan alasan lainnya? Bagaimana kalau Kamini katakan ada masker yang bisa kamu bawa tidur dan cara menggunakannya cuma seperti pakai krim saja?

Adalah Tea Tree Skin Clearing Night Mask, masker berbentuk krim-gel yang bekerja aktif selama kamu tidur malam hari. Diformulasi dengan aloe vera, salicilyc acid, dan tea tree oil, night mask ini akan membantu mengurangi penampakan ketidaksempurnaan pada kulitmu. Sehingga, saat bangun di pagi harinya, kamu bisa merasakan kulit yang lebih bersih, cerah, halus, kenyal, dan lembap tentunya.

8. Tea Tree Peel Off Mask

  • Jenis: Masker wajah peel off
  • Ukuran: 10 gr
  • Harga: Rp 99,000
  • Benefit:
    • Masker jelly yang kalau sudah kering dikelupas, very satisfying
    • Dapat mengurangi minyak berlebih hingga mengurangi komedo
  • Cara Pemakaian:
    • Buka tutup kemasan, tambahkan air dingin hingga batas garis yang tersedia
    • Aduk masker hingga mengental menggunakan spatula atau brush masker
    • Segera aplikasikan ke wajah dan leher yang telah bersih (sudah cuci muka)
    • Diamkan masker selama 5-10 menit. Setelah masker kering, cabut perlahan
    • Bilas wajah dengan air

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Sama seperti varian Tea Tree dari The Body Shop lainnya, Tea Tree Peel Off Mask juga diperkaya kandungan Community Trade tea tree oil dari Kenya. Masker wajah peel off ini akan membantu membersihkan kulit dari kotoran dan minyak berlebih.

Tak hanya itu, masker ini juga bakal menghaluskan pori-pori, mengurangi komedo, hingga memberikan rasa segar pada kulit! Gunakan  masker satu atau dua kali seminggu. Lanjutkan dengan Facial Wash dan Tea Tree Oil-nya TBS juga!

9. Tea Tree Skin Clearing Body Wash

*

  • Jenis: Sabun mandi
  • Ukuran: 250 ml
  • Harga: Rp 129,000
  • Benefit:
    • Membersihkan tubuh dengan sangat baik
    • Dapat mencegah jerawat di tubuh, terutama di punggung dan dada
  • Cara Pemakaian:
    • Mandi seperti biasa, boleh pakai shower puff untuk menciptakan banyak busa
    • Segera keringkan badan agar tidak muncul jerawat baru
    • Gunakan pakaian yang menyerap keringat

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Pembersih tubuh yang diperkaya dengan Community Trade tea tree oil dari Kenya untuk membantu membersihkan kulit tubuh. Dengan penggunaan rutin dapat membantu mengurangi munculnya jerawat di tubuh terutama di dada bagian depan dan punggung.

Bukan cuma wajah saja yang bisa berjerawat, tapi badan juga. Dan, itu tidak terhindarkan. Tidak ada orang yang senang berurusan dengan jerawat, di mana pun itu berada. Jerawat di badan biasanya muncul di dada, punggung, ketiak, dan bokong. Mereka memang tertutupi pakaian tapi mereka tetap ada di sana.

Ketika pakai celana dalam, pasti sakit dan tak nyaman kalau di pantat sedang ada jerawat. Kalau jerawat di ketiak, suka terasa benjolannya dan perih-perih gitu. Untuk jerawat di dada dan punggung pasti sangat mengganggu karena kamu jadi tidak percaya diri saat pakai baju terbuka.

Ada beberapa perawatan yang bisa dilakukan untuk mengatasi jerawat di badan. Tapi, perawatan sebenarnya adalah higienitas. Jadi, mandi adalah cara terbaik dan tercepat untuk menyembuhkan jerawat badan.

Sabun mandi yang mengandung tea tree oil, arang, atau salicylic acid merupakan pilihan yang bijak untuk mengatasinya. Seperti The Body Shop Tea Tree Skin Clearing Body Wash merupakan sabun pembersih tubuh yang diperkaya dengan Community Trade tea tree oil dari Kenya. Kandungan ini berfungsi untuk membersihkan kulit tubuh secara lebih baik. Dengan penggunaan rutin, sabun ini akan mengurangi jerawat di tubuh, terutama di dada dan punggung.

10. Tea Tree Hand Wash

  • Jenis: Hand soap
  • Ukuran: 275 ml
  • Harga: Rp 129,000
  • Benefit:
    • Mengandung tea tree oil, tebu, dan aroma tea tree
    • Membersihkan tangan dari kuman tanpa membuat kulitnya jadi kering
  • Cara Pemakaian:
    • Basahi tangan di air mengalir, lalu pompa kemasan sabun 1-2 kali untuk mengeluarkan isinya
    • Gosok tangan hingga berbusa
    • Ratakan busa ke seluruh permukaan tangan, gosok secara seksama setidaknya 20 detik agar hasilnya lebih optimal
    • Bilas tangan di air mengalir hingga bersih

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Sekarang adalah masanya kita cuci tangan terus. Habis keluar rumah, cuci tangan. Habis pegang sesuatu, cuci tangan. Karena, kita tidak tahu ada bahaya apa dari benda yang kita pegang. Jangan sampai kuman, bakteri, dan virus berpindah dan masuk ke tubuh kamu. Yuk, cuci tangan dengan Tea Tree Hand Wash-nya The Body Shop.

Pembersih tangan bertekstur gel ini memiliki aroma tea tree. Tak hanya itu, produk ini juga mengandung Community Trade organic tea tree oil dari Kenya dan juga organic sugarcane yang berfungsi membersihkan tangan secara lembut. Kandungan dari tea tree-nya mampu membersihkan bakteri di kulit tangan kamu juga.

Ya, itulah beberapa produk The Body Shop yang mengandung Tea Tree Oil. Selain untuk perawatan wajah, Tea Tree Oil juga bisa digunakan untuk perawatan tubuh, dalam bentuk body wash atau pun hand shop. Harganya masih acceptable, tinggal disesuaikan dengan kebutuhan dan budget masing-masing saja, ya.

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram