Review Adara PMS Series Ceramide Pudding Moisturizer

Ditulis oleh Lady S

Belakangan ini istilah skin barrier lagi sering banget digaungkan para beauty enthusiast. Yup, skin barrier disebut-sebut sebagai kunci segala permasalahan kulit yang sering terjadi terutama soal jerawat. Skin barrier adalah garda terdepan kulit, sehingga yang paling rentan terkena bakteri. Karena itu, menjaga skin barrier sangat penting apalagi kalau kamu punya kulit yang gampang berjerawat.

Kebetulan nih, brand Adara memiliki 1 produk terbaru yang cocok untuk menjaga skin barrier kamu. Produknya adalah Adara PMS Series Ceramide Pudding Mositurizer. Penasaran dengan performanya? Yuk simak terus ulasannya di artikel ini ya!

Baca juga: Inilah Merk Pelembab Lokal dengan Kandungan Ceramide

Tentang Produk

adara-pms-moisturizer-6_

Adara PMS Series Ceramide Pudding Moisturzer hadir bersamaan dengan 2 produk lainnya yakni pembersih wajah dan exfoliating toner. Produk ini memang tergabung dalam rangkaian basic skincare dari Adara yang bertajuk P.M.S Series. Dari namanya, series ini memang khusus dibuat untuk kamu yang sering mengalami break out atau dihampiri jerawat hormonal menjelang periode menstruasi.

Semua rangkaian produk P.M.S Series ini tampil dengan warna pink yang menggemaskan. Menariknya, kata P.M.S sendiri merupakan singkatan dari 3 kandungan utama yang mengusung produk-produk dari seri ini. Kandungan tersebut diantaranya adalah panthenol, mugwort, dan juga succinic acid. Wah, kreatif banget ya!

Klaim

adara-pms-moisturizer-4_

Dari namanya saja, pelembap ini sudah bikin saya tertarik mencobanya. Pelembap dengan tekstur pudding memang sangat memanjakan visual dan pengalaman pemakaian. Selain itu, pelembap ini juga diklaim ringan sehingga akan nyaman digunakan. Di dalamnya terdapat kandungan panthenol, mugwort, dan succinic acid yang dapat menenangkan kulit berjerawat.

Satu lagi yang paling penting dari pelembap ini adalah kandungan ceramide-nya. Ceramide sendiri sangat berguna untuk menjaga agar skin barrier tetap kuat sehingga kulit enggak gampang iritasi dan enggak gampang berjerawat.

Baca juga: Mengenal Ceramide: Manfaat dan Cara Pakai untuk Kulit

Cara Pakai

Pelembap ini bisa kamu pakai baik siang maupun malam hari. Tapi, jangan lupa untuk bersihkan wajah sebelum mengaplikasian pelembap ini ya! Cara menggunakannya sama dengan pelembap lain. Untungnya, di dalam kemasan sudah tersedia scoop untuk mengambil produknya. Kamu hanya perlu memastikan tangan dalam keadaan bersih sebelum mengusapkan produk ke wajah.

Ingredients

Sebelum menggunakan produknya, ada baiknya kamu cek dulu daftar lengkap kandungan di bawah ini biar kamu bisa antisipasi dengan kemungkinan 'enggak cocok' dengan kandungan tertentu.

Full Ingredients

Aqua, Acrylates/Beheneth-25 Methacrylate, Copolymer, Glycerin, Dimethicone, Tromethamine, Butylene Glycol, Cetyl Alchohol, Propyleptyl Caprylate, Hydroxyethyl Acrylate/Sodium Acryloyldimethyl Taurate Copolymer, Succinic Acid, Ethylexylglycerin, Lactic Acid, Chlorphenesin, Disodium EDTA, Panthenol, Caprylic/Capric Triglyceride, Deoxyphytantriyl, Palmitamide, MEA, Hydrogenated Lecithin, Ceramide 3, Cholesterol, Eucalyptus Globulus Leaf Oil, Artemisia Princeps Leaf Extract.

Key Ingredients

  • Panthenol

Kandungan ini enggak asing digunakan dalam produk-produk kecantikan. Panthenol mempunyai kemampuan menahan air dalam kulit agar kulit tetap terhidrasi. Kandungan ini bisa bekerja dengan baik jika digabungkan dengan hyaluronic acid, glycerin, atau ceramide.

  • Artemisia Princeps Leaf Extract (Mugwort)

Kandungan ini ada di urutan terakhir, jadi kandungannya yang paling sedikit jumlahnya. Tapi, tetap saja enggak mengurangi manfaatnya kok. Mugwort sendiri merupakan salah satu tanaman herbal yang biasa digunakan untuk menyembuhkan sakit. Dalam skincare. tanaman ini berguna untuk menenangkan kulit yang berjerawat.

  • Succinic Acid

Meskipun tergolong acid atau asam, succinic acid punya cara kerja yang berbeda dengan kandungan asam lainnya seperti glycolic acid ataupun salicylic acid. Succinic acid mempunyai fungsi anti mikroba dimana kandungan ini bisa mencegah bakteri penyebab jerawat. Selain itu, kandungan ini juga memiliki sifat antioksidan sehingga bisa melawan radikal bebas.

Impresi

Sekarang, yuk kita lihat gimana performa produk ini di kulit!

Kemasan

adara-pms-moisturizer-2_

Produk ini datang dengan box berwarna senada dengan kemasan utamanya yakni merah muda. Kemasan box-nya dibuat sangat menarik, karena, di setiap bagiannya ada informasi penting mengenai produk. Pada box juga sudah tersedia klaim, cara pakai, daftar kandungan, logo halal, barcode BPOM, dan juga informasi tambahan lain seperti alasan pentingnya skin barrier untuk kulit.

Untuk kemasan utamanya sendiri, produk ini menggunakan jar yang bentuknya unik berukuran 50 gr. Di dalam jar, sudah tersedia penutup atau lid untuk mencegah produk beleber kemana-mana, dan juga sekup yang ukurannya mini banget. Kemasannya ini cukup bagus karena sangat fungsional dan ukurannya juga enggak terlalu besar.

Hal menarik lainnya ada di bagian tutup kemasan. Penutup utama pada kemasan ini berbentuk ulir dan ada 'kuncian' yang membuat kamu enggak bisa menutup kemasan ini sembarangan. Bagian ini sangat penting untuk menjaga kualitas produk di dalamnya.

Tekstur, Warna, dan Aroma

adara-pms-moisturizer-3_

Pelembap ini punya tekstur yang benar-benar mirip puding yakni seperti gel cream yang padat. Tapi ketika dibaurkan ke kulit, gel cream ini langsung meleleh dan meresap. Selain teksturnya yang terlihat nyaman dan 'menggiurkan', produk ini berwarna putih. Untungnya enggak ada aroma apapun yang tercium dari produk ini.

Performa

adara-pms-moisturizer-7_

Jenis kulitku tergolong kombinasi, jadi pelembap yang akan sangat cocok dipakai adalah yang punya tekstur ringan dan mudah meresap. Dilihat secara sekilas, saya sempat agak takut produk ini akan terlalu melembapkan untuk kulit saya yang kombinasi. Tapi ternyata, meskipun teksturnya mirip pudding, pelembap ini sebenarnya terasa cukup ringan ketika dibaurkan.

Yang mengejutkan, pelembap ini malah cepat sekali meresap dan nge-set di kulit. Setelah pemakaian enggak ada rasa greasy ataupun berminyak yang terasa. Daya lembapnya juga cukup bagus jadi pemilik kulit kering bisa ikut merasakan lembapnya ketika menggunakan produk ini.

Sebelum menggunakan pelembap ini, ada beberapa bekas jerawat yang mengering akibat penggunaan totol jerawat. Setelah dua minggu pemakaian, area yang mengering akibat totol jerawat tadi sudah terlihat lebih moist. Enggak ada dry patches yang terlihat di sekitarnya. Cukup mengesankan ya! Selain itu, produk ini juga enggak memicu jerawat baru di kulit.

Harga dan Tempat Pembelian

Kalau kamu tertarik untuk mencoba pelembap yang sudah mengandung Ceramide ini, kamu bisa mendapatkannya lewat link berikut ini ya!

Kesimpulan

adara-pms-moisturizer-1_

Setelah mencoba selama 2 minggu, produk ini bisa membuktikan beberapa klaimnya. Dengan kandungan panthenol dan mugwort-nya, kulit saya yang kombinasi dan cenderung gampang berjerawat bereaksi cukup bagus. Meskipun lagi PMS, enggak ada jerawat baru yang muncul. Jadi, produk ini bekerja cukup baik di kulit saya. Selengkapnya, kamu bisa cek daftar berikut:

Pros

  • Kemasan menarik dan fungsional
  • Sudah dilengkapi dengan scoop (aplikator)
  • Tekstur ringan, mudah meresap tapi tetap melembapkan

Cons

  • Hanya bisa dibeli di E-commerce

Nah, itu dia ulasan lengkap Adara P.M.S Ceramide Pudding Moisturizer. Kalau kulitmu lagi 'rewel' akibat break out ataupun karena jerawat hormonal, pelembap ini bisa jadi pilihan karena tekstur dan kandungannya bisa digunakan di jenis kulit apapun. Kamu tertarik menggunakannya? Atau kamu pernah mencobanya? Share pengalamanmu di kolom komentar ya!

Baca juga review pelembab lain yang bagus untuk skin barrier, Studio Tropik Rich Skin Barrier Cream contohnya. Atau kamu juga bisa tengok rekomendasi Skincare yang Mengandung Ceramide Untuk Skin Barrier Sehat.

Kategori:
Tag:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram