10 Tips Berpakaian untuk Wanita Pendek yang Berhijab

Ditulis oleh Siti Nuryati

Fashion hijab di Indonesia sudah jauh berkembang dibandingkan dengan jaman dahulu. Di tahun 2000-an, biasanya kita melihat gaya berhijab wanita dengan warna-warna basic. Model yang digunakan pun tidak terlalu bervariasi, hanya terdiri dari atasan dan bawahan dengan desain yang juga basic.

Seiring berkembangnya jaman, banyak wanita khususnya di Indonesia yang mulai menggunakan hijab. Hal inilah yang mungkin juga mendorong banyaknya desainer-desainer muda yang bermunculan dan membuat desain baju yang khusus digunakan untuk wanita berhijab.

Dewasa ini, wanita berhijab tetap bisa tampil percaya diri dan menunjukan karakter diri melalui fashion yang digunakan tanpa merasa terbatasi oleh hijab itu sendiri. Banyak referensi dan rekomendasi gaya berbusana yang bisa kita lihat di internet seperti di Instagram, Pinterest, dan juga berbagai video di Youtube.

Namun, bagi kamu yang memiliki tubuh pendek, mungkin ada waktu dimana kamu merasa dilema dalam memilih outfit hijab agar tubuhmu terlihat tinggi. Kali ini, Kamini akan membagikan beberapa tips untuk kamu yang ingin terlihat lebih tinggi dalam setiap penampilan. Yuk, simak tips berikut.

1. Bawahan High-Waist

Bawahan High-Waist

*

Bawahan yang high-waisted adalah celana ataupun rok yang di pakai diatas pinggang. Kenapa kamu yang bertubuh pendek lebih disarankan menggunakan bawahan jenis ini? Tujuannya adalah untuk mempertegas bentuk badan kamu dan tentu saja agar terlihat lebih tinggi.

Salah satu bawahan yang bisa jadi pilihan adalah celana kulot. Celana kulot merupakan pilihan yang baik untuk kamu yang berhijab dan suka menggunakan celana karena desainnya yang tidak ketat. Dibandingkan dengan menggunakan rok, celana lebih memungkinkan penggunanya untuk bergerak lebih leluasa.

Celana ini paling pas dipadukan dengan atasan kaos atau kemeja basic yang dimasukkan kedalam. Tambahan aksen seperti pita atau tali di area pinggang akan mempertegas area tersebut dan memberi kesan kaki yang lebih jenjang.

2. Pemilihan Warna

Pemilihan Warna

*

Warna dalam berpakaian juga menjadi syarat penting untuk menunjang penampilanmu. Untuk kamu yang memiliki tubuh pendek, ada baiknya menggunakan warna yang senada dalam memadukan pakaian kamu. Tidak disarankan untuk menggunakan warna yang bertabrakan.

Untuk terlihat lebih tinggi kamu bisa gunakan warna monochrome. Untuk menampilkan warna monochrome, kamu bisa padukan warna abu-abu, hitam, dan putih. Bisa juga ditambahkan item berbahan jeans agar terlihat lebih casual. Untuk rekomendasi warna lain kamu juga bisa memadukan warna-warna nude atau warna-warna pastel dalam outfit yang kamu gunakan.

3. Gunakan Satu Warna

Gunakan Satu Warna

*

Selain memadukan warna yang senada, kamu juga bisa menggunakan hanya satu warna saja dalam keseluruhan tampilan. Tentu saja hal ini ditujukan agar badan kamu tidak terkesan “terpotong” menjadi dua bagian dengan warna yang berbeda, dan pastinya tubuh kamu akan terlihat lebih tinggi.

Agar lebih praktis, kamu juga bisa gunakan jumpsuit celana panjang karena kamu tidak perlu mix and match warna dan model atasan dan bawahan. Untuk jumpsuit tanpa lengan, kamu hanya perlu tambahkan baju atasan lengan panjang warna basic yang digunakan sebagai inner.

Selain jumpsuit, kamu juga bisa gunakan setelan blazer sebagai pilihan. Setelan blazer biasanya terdiri dari blazer untuk outer dan celana panjang untuk bawahan. Jadi kamu hanya perlu menambahkan kemeja atau atasan kaos sebagai inner. Setelan seperti ini sangat mudah didapatkan karena banyak online shop yang menjual setelan blazer semacam ini.

4. Sesuai Ukuran Badan

Sesuai Ukuran Badan

*

Bagi sebagian orang, menggunakan pakaian yang oversized mungkin terasa sangat nyaman untuk digunakan sehari-hari. Namun, bagi kamu yang bertubuh pendek dan ingin terlihat lebih tinggi, sebaiknya hindari pakaian yang terlalu lebar dan tidak pas di badan.

Bukan berarti kamu harus menggunakan pakaian yang ketat. Tapi gunakanlah atasan atau outer yang pas di badan, dan tidak terlalu besar. Atasan yang terlalu lebar akan membuat tubuh pendek kamu terkesan “tenggelam”. Namun, jika ingin tetap menggunakan baju atasan atau outer yang oversized, kamu bisa tambahkan ikat pinggang.

5. Hindari Hijab Bertumpuk

Hindari Hijab Bertumpuk

*

Hijab yang memiliki beberapa layer apalagi terlihat menumpuk di bagian leher, akan membuat tubuh kamu seakan lebih pendek karena tidak terlihatnya bentuk leher. Gunakanlah hijab yang simpel dan tidak menumpuk di bagian leher. Dengan demikian leher kamu terlihat lebih panjang sehingga tubuh kamu pun terlihat lebih tinggi.

Ada banyak referensi penggunaan hijab yang bisa kamu temukan di internet. Baik berupa video di Youtube maupun postingan Instagram dari selebgram atau influencer. Nah, di Indonesia beberapa akun Instagram yang bisa kamu jadikan inspirasi, diantaranya @rachelvenya, @saritiw, @gitasav, dst.

6. Go Maxi, No Midi

Go Maxi, No Midi

*

Untuk kamu yang memiliki tubuh yang tidak terlalu tinggi, hindari dress atau rok yang memiliki ukuran midi. Ukuran midi adalah ukuran dress atau rok yang panjangnya dibawah lutut atau ukuran 7/8. Penggunaan dress atau rok midi memberi kesan tinggi tubuh kamu hanya sepanjang dress atau rok midi yang kamu gunakan.

Sebagai gantinya cobalah dress yang berukuran maxi. Dress maxi adalah dress yang panjangnya setara atau dibawah mata kaki. Dress jenis ini memberikan kesan tubuh yang tinggi semampai. Dress maxi memiliki banyak warna, motif, dan juga model. Kamu bisa pilih sesuai keinginan dan gaya kamu.

7. Tambahkan Ikat Pinggang

Tambahkan Ikat Pinggang

*

Aksesoris yang wajib digunakan wanita bertubuh pendek adalah ikat pinggang. Dengan menggunakan aksen tali yang dipakai di area pinggang, badan kamu akan terlihat lebih memiliki bentuk sehingga tubuh terlihat lebih tinggi. Ikat pinggang yang kecil dan tidak terlalu lebar adalah pilihan yang baik.

Jika ingin menggunakan jenis ikat pinggang yang lebar, kamu bisa gunakan ikat pinggang jenis ini dengan warna yang sama dengan baju yang kamu gunakan atau setidaknya sama dengan baju atasannya. Dengan demikian,ikat pinggang yang lebar tadi tidak terkesan “menutupi” tubuh kamu.

8. Alas Kaki Yang Tepat

Alas Kaki Yang Tepat

*

Sepatu juga memiliki peran penting dalam penampilan kamu. Untuk kamu yang bertubuh pendek, gunakan sepatu yang memiliki hak walaupun hak yang tidak terlalu tinggi. Warna sepatu juga tidak kalah penting. Pilihlah sepatu berwarna nude atau sepatu yang memiliki warna senada dengan warna kulit kamu. Dengan menggunakan sepatu warna ini, tubuh kamu akan terlihat lebih tinggi.

Utamakan menggunakan model sepatu terbuka seperti sepatu pantofel yang memiliki hak. Hindari penggunaan sepatu yang terdapat aksen tali yang melingkari pergelangan kaki agar kaki kamu terlihat lebih panjang.

9. Motif Garis Vertikal

Motif Garis Vertikal

*

Motif garis merupakan motif yang sangat sering digunakan karena kamu akan selalu terlihat stylish ketika menggunakan motif ini. Bagi kamu yang memiliki tubuh pendek, motif garis vertikal bisa menjadi pilihan. Garis vertikal adalah motif garis panjang yang menurun ke bawah. Sangat jelas bahwa garis vertikal memberikan kesan tubuh lebih langsing sehingga terlihat Lebih tinggi.

Motif garis ini sangat mudah untuk di padu padankan dengan item apapun yang kamu miliki. Kamu bisa padukan celana motif garis vertikal dengan atasan berwarna putih atau hitam, atau kamu bisa gunakan atasan dan bawahan dengan motif ini secara keseluruhan.

10. Tas Ukuran Proporsional

Tas Ukuran Proporsional

*

Membawa tas yang besar dalam keseharian kamu mungkin memang sangat berguna apalagi bagi kamu pekerja kantoran. Kamu bisa membawa seluruh kebutuhan kamu dalam satu tas. Namun bagi kamu wanita bertubuh pendek, tas besar bukanlah pilihan yang baik.

Karena tubuh kamu sudah mungil, menggunakan tas berukuran besar malah akan membuat kesan tubuh kamu semakin pendek lagi. Jadi akan lebih baik menggunakan tas yang ukurannya proporsional sesuai dengan postur tubuh. Pilihlah tas selempang atau hand bag yang tepat sesuai dengan pakaian dan juga acara yang kamu hadiri.

Nah, itu dia beberapa tips dan rekomendasi outfit yang bisa menjadi pilihan kamu wanita berhijab yang memiliki tubuh pendek. Kamu bisa dapatkan semua item tersebut di online shop dengan mudah. Sudahkah kamu memiliki semua item fashion tersebut? Atau adakah item fashion hijab lain yang kamu gunakan agar terlihat lebih tinggi? Yuk, bagikan tips dan pengalaman kamu di kolom komentar.

Kunjungi juga artikel inspirasi pada padan celana kulot untuk pakaian hijab ini, ya!

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram