10 Warna Rambut yang Bagus untuk Pria di Tahun 2024

Ditulis oleh Suci Maharani R

Kalau bicara soal model rambut pria, mungkin banyak yang menganggapnya sepele. Padahal, model rambut pria itu penting lho, karena bisa menunjukkan gaya dan karakter. 

Di Indonesia, kebanyakan pria suka dengan model rambut klasik, seperti warna hitam atau coklat alami dengan potongan yang rapi. Tapi, kamu juga bisa kok bereksperimen dengan warna rambut lain yang bisa bikin penampilan lebih fresh. Misalnya, warna ash brown dan ash grey yang lagi hits. Warna-warna ini bisa bikin kamu terlihat lebih muda dan trendy

Selain itu, ada juga beberapa warna rambut pria yang bakal hits di tahun 2024. Penasaran apa aja? Langsung aja cek informasi selengkapnya di Kamini.

1. Medium Brown

Medium Brown_

Medium brown adalah warna rambut yang netral dan seimbang, tidak terlalu muda atau tua. Warna ini mengandung sedikit oranye untuk menyesuaikan dengan tone kulit yang hangat atau dingin. Jika kamu memiliki kulit medium to dark, warna medium brown akan membuatmu terlihat lebih menarik dan eksotis, terutama di negara tropis seperti Indonesia. 

Untuk menambah gaya, kamu bisa mencoba potongan side-part yang cocok dengan warna medium brown. Potongan ini membuat rambutmu terlihat lurus dan tebal, tapi dengan sedikit variasi di bagian samping yang lebih panjang dan bervolume. Dengan begitu, kamu bisa mendapatkan tampilan yang klasik namun modern.

2. Ash Brown

Ash Brown_

Salah satu warna rambut yang sedang tren di Indonesia adalah ash brown, yang termasuk dalam keluarga coklat dengan nuansa cool tone. Warna ini awalnya lebih banyak diminati oleh wanita, tetapi kini banyak juga para pria yang mencobanya. 

Warna ash brown bisa memberikan kesan muda dan segar pada penampilanmu, karena kombinasi warna abu dan coklat yang halus dan estetik. 

Warna ini juga cocok untuk berbagai jenis kulit, asalkan kamu menyesuaikan tingkat kecerahannya. Jika kulitmu cenderung pucat atau sedang, kamu bisa memilih warna ash brown yang terang. Jika kulitmu cenderung gelap atau sawo matang, kamu bisa memilih warna ash brown yang lebih gelap agar terlihat lebih eksotis.

3. Ash Grey

Ash Grey_

Sebenarnya tidak perlu bingung memilih warna rambut yang sesuai dengan medium to dark skin tone, karena ada banyak pilihan warna rambut yang bisa menonjolkan keindahan kulitmu. Salah satu warna rambut yang bisa dan harus kamu coba adalah warna ash grey. 

Warna ini merupakan perpaduan warna abu-abu dengan nuansa kebiruan yang terlihat elegan. Kamu bisa melihat contohnya pada gambar di atas, bagaimana warna ini memberikan kesan lembut dan natural. 

Warna ash grey termasuk dalam kategori neutral color, jadi bisa cocok dengan berbagai warna kulit. Namun, ada beberapa tips yang bisa kamu ikuti. Jika kulitmu medium atau sawo matang, pilihlah warna ash grey dengan shade yang lebih gelap. Jika kulitmu terang, pilihlah warna ash grey yang lebih pucat.

4. Blonde

Blonde_

Salah satu cara untuk mengubah penampilan adalah dengan mewarnai rambut, dan warna pirang atau blonde terlihat menggoda yan? Namun, banyak pria yang urung memakai warna terang ini karena takut tidak cocok dengan warna kulit. Harus diakui, warna rambut pirang ini cukup tricky karena hasilnya akan terlihat berbeda-beda sesuai dengan skin tone pemakainya. 

Nah, Kamini punya beberapa saran supaya kamu bisa memilih warna blonde yang tepat. Jika kamu memiliki warna kulit yang pucat atau kuning langsat, pilihlah warna pirang yang paling terang, seperti platinum blonde, golden blonde, atau copper blonde. Warna-warna ini akan membuat wajah kamu lebih berseri-seri dan menarik.

Namun, jika kamu memiliki warna kulit yang gelap atau sawo matang, sebaiknya memilih warna pirang yang lebih gelap dan natural, seperti dirty blonde, caramel blonde, chocolate blonde atau chestnut blonde. Warna-warna ini akan memberikan kesan hangat dan elegan, serta menonjolkan kecantikan warna kulitmu.

5. Red Wine

Red Wine_

Tidak ada yang salah dengan rambut warna merah, asalkan kamu tahu cara memilih shade yang sesuai dengan warna kulitmu. Salah satu shade warna merah yang bisa membuat penampilanmu lebih menarik dan berani adalah red wine. 

Warna ini terinspirasi dari warna anggur merah yang rich dan elegan. Warna dasarnya adalah merah, tapi ada nuansa ungu yang membuatnya lebih dramatis. 

Warna ini cocok untuk semua jenis kulit, termasuk kulit sawo matang yang eksotis. Kamu bisa mencoba warna ini dengan potongan rambut yang sesuai dengan gayamu, misalnya mullet atau messy curl. Dengan begitu, kamu bisa tampil lebih percaya diri dengan rambut warna red wine.

6. Ocean Blue

Ocean Blue_

Warna rambut ocean blue bisa memberikan kesan baru untuk penampilanmu. Warna ini terinspirasi dari warna air laut yang biru muda dan lembut. Warna ini bisa menyesuaikan dengan berbagai skin tone, asalkan kamu pandai memilih shade yang tepat. 

Untuk kamu yang berkulit putih atau kuning langsat, warna ocean blue akan membuat penampilanmu lebih segar dan menarik. Untuk kamu yang berkulit medium atau gelap, kamu bisa memilih warna biru yang lebih tua. Dengan begitu, warna rambutmu tidak akan bertabrakan dengan warna kulitmu.

Supaya lebih modis, kamu bisa memakai warna ocean blue ini dengan model highlight. Jadi warna dasarnya adalah hitam, sementara warna ocean blue adalah warna kontras yang membuat penampilan kamu jadi lebih menarik.

7. Milk Tea Brown

Milk Tea Brown_

Kalau kamu suka dengan gaya rambut cowok ala Korea atau Jepang, kamu harus mencoba warna rambut milk tea brown. Warna ini terinspirasi dari minuman teh susu yang berwarna coklat muda dengan sedikit sentuhan karamel. 

Warna ini bisa membuat rambut kamu terlihat lebih natural, halus, dan kekinian. Namun, warna ini tidak cocok untuk semua jenis kulit. Kamu harus memiliki kulit yang cerah atau sawo matang agar warna ini bisa menonjolkan wajah kamu. 

Warna milk tea brown ini juga bisa kamu kombinasikan dengan berbagai model rambut yang lagi nge-tren sekarang, seperti curtain haircut, comma hair, taper cut, atau fluffy hair. Model-model rambut ini bisa memberikan kesan lebih muda dan stylish pada penampilan kamu. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, coba warna rambut milk tea brown sekarang juga!

8. Chestnut Brown

Chestnut Brown_

Jika kamu kurang tertarik dengan warna-warna yang mencolok, warna rambut di tone netral juga bisa memberikan kesan segar pada penampilanmu. Salah satu pilihan warna yang bisa membuat kulitmu tampak lebih bersinar adalah warna chestnut brown. 

Warna ini termasuk warna coklat yang netral, karena tidak terlalu gelap atau terang. Warna chestnut brown juga memiliki nuansa yang halus dan elegan, sehingga tidak akan membuat penampilanmu terlihat ketinggalan zaman. 

Selain itu, warna ini juga cocok untuk berbagai macam skin tone, mulai dari kulit putih, kuning langsat, hingga sawo matang. Dengan warna chestnut yang natural, kamu bisa tampil lebih muda dan modis

9. Bronde

Bronde_

Kalau kamu ingat, Kamini sudah pernah bilang kalau rambut berwarna blonde itu menawan tapi tidak semua pria berani mencobanya. Nah, ada satu shade warna blonde yang pas buat kamu yang mau tampil beda tapi tidak terlalu ekstrim, namanya “bronde.”

Warna bronde ini sebenarnya adalah campuran antara warna coklat pirang dengan warna coklat gelap. Hasilnya, warna rambut ini terlihat memiliki dimensi warna yang keren dan jauh dari kata norak. 

Salah satu keuntungan dari warna bronde, ternyata warna rambut ini cocok untuk berbagai jenis kulit. Kebanyakan pria Indonesia punya kulit sawo matang, warna bronde bisa bikin kamu kelihatan lebih segar, tapi masih natural. Bagaimana? Tertarik untuk mencoba warna rambut bronde ini?

10. Purple

Purple_

Warna ungu memiliki makna dan simbol yang beragam, dan tidak banyak orang yang berani memilih warna ini untuk rambut mereka. Namun, warna ungu bisa memberikan kesan yang segar dan menarik, serta menunjukkan kepribadian yang berani dan percaya diri. 

Untuk mendapatkan warna ungu yang cocok, kamu harus memperhatikan tone kulitmu. Jika kulitmu berwarna terang atau medium, kamu bisa memilih warna ungu apa saja, dari yang muda sampai yang tua. 

Jika kulitmu berwarna gelap, kamu bisa memilih warna ungu yang lebih pekat dan gelap, seperti warna ungu terong. Kamu juga bisa mencoba teknik pewarnaan rambut yang berbeda, seperti balayage atau two tone hair color, yang akan memberikan efek smoky yang cantik pada kulitmu. 

Berikut ini adalah beberapa warna rambut ungu yang direkomendasikan untuk pria di tahun 2024. Tren warna rambut di tahun ini cenderung menggunakan warna-warna netral dan lembut. Dari beberapa pilihan di bawah ini, mana yang paling kamu suka?

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram