10 Ciri-Ciri Wanita Jatuh Cinta pada Pria yang Perlu Diketahui

Ditulis oleh Syarip Ahmad D

Stereotip yang mengatakan bahwa wanita sulit untuk dimengerti memang tidak sepenuhnya benar. Karena, pada kenyataannya, sikap wanita bisa dengan mudah dikenali ketika mereka sedang jatuh cinta pada seorang pria.

Meski sepintas terlihat biasa, apa yang ditunjukkan oleh wanita bisa jadi petunjuk bagi pria untuk mengetahui lebih dalam tentang perasaannya, loh!

Nah, untuk mengetahuinya lebih jauh, Kamini telah merangkum ciri-ciri wanita yang sedang jatuh cinta pada seorang pria. Apa yang biasa para wanita lakukan saat perasaan cinta tumbuh di hatinya, ya? Berikut penjelasannya.

1. Membicarakan Pria yang Disukainya

Membicarakan pria yang disukainya

Salah satu ciri yang bisa terlihat jelas ketika wanita sedang jatuh cinta adalah sering membicarakan pria tersebut pada teman-teman atau bahkan keluarganya. Saat membicarakan pria yang disukainya, biasanya wanita akan terus tersenyum bahagia.

Wanita juga sering membicarakan banyak hal seputar pria tersebut. Mulai dari penampilan, sikap, cara mereka berjalan, bahkan apa yang pria itu suka dan tidak sukai dalam hidupnya.

Mereka juga tidak ragu untuk memuji sang pria idaman di hadapan orang banyak. Selama teman-teman dan keluarganya tidak memberikan komentar buruk tentang pria tersebut, dia akan senang membagikan semua cerita yang berkaitan dengan prianya.

2. Suka Tersenyum Sendiri

Suka Tersenyum

Ciri lain yang bisa kamu temukan pada wanita yang sedang jatuh cinta adalah sering tersenyum, terutama saat berbicara atau berada dekat dengan pria yang disukainya. Senyuman yang ditampilkan biasanya membentuk lengkungan tipis dengan sorot mata berbinar dan terlihat hangat.

Kebahagiaan biasanya terpancar jelas dari wajahnya. Hal itu merupakan respon alami, karena suasana hatinya sedang dalam keadaan gembira.

Senyuman memang cara efektif untuk meluluhkan hati seorang pria, bukankah begitu? Mengingat sebagian besar pria menganggap wanita yang suka tersenyum memiliki kepribadian yang hangat dan penuh kasih sayang. Dan, pria biasanya menyukai wanita yang ramah.

3. Mencuri Pandang

Mencuri Pandang

Wanita kerap mencuri pandang para pria yang disukainya. Fokus mereka terhadap sesuatu akan sedikit terganggu ketika melihat pria idaman berada di hadapan atau di sekitarnya. Selain itu, wanita biasanya akan membuang muka ketika pria idamannya tersebut menyadari tindakannya.

Apa yang dilakukannya tersebut menunjukkan perasaan gugup atau malu. Nah, jika kamu melihat wanita sering mencuri pandang diam-diam dan memperhatikan seorang pria dari jauh, bisa dipastikan bahwa wanita tersebut menyimpan perasaan yang tersembunyi pada pria tersebut.

4. Mengubah Penampilan

Mengubah penampilan

Ciri khas lain yang dapat kita lihat dari wanita yang sedang jatuh cinta adalah mengubah penampilan. Selain mengubah gaya busana, wanita juga kerap merias wajahnya sesempurna mungkin.

Semua ini dilakukan untuk menarik perhatian pria yang mereka sukai. Tak jarang wanita mengikuti 'kriteria cewek idaman' dari pria yang disukainya, walau sangat bertolak belakang dengan dirinya yang biasanya.

Seperti sebuah pepatah yang mengatakan bahwa 'cinta bisa mengubah seseorang'. Hal itu pula yang bisa kita lihat dari perubahan penampilan wanita yang sedang jatuh cinta. Nah, jika salah satu teman wanitamu melakukan hal tersebut, sudah tahu alasannya, ya, kenapa.

5. Salah Tingkah

Salah Tingkah

Perasaan gugup yang berlebihan bisa membuat seseorang terlihat salah tingkah. Hal itu pula yang dapat kita lihat dari wanita yang sedang kasmaran. Saat mereka harus berdekatan dengan pria yang mereka sukai, biasanya wanita akan bersikap salah tingkah. Sikap yang mereka lakukan itu bahkan terkadang tidak disadari oleh dirinya sendiri.

Beberapa contoh salting yang biasa dilakukan antara lain seperti memainkan rambut, menghindari kontak mata, salah berbicara, sering merapikan pakaian, atau memainkan benda yang ada di dekatnya. Ketika wanita mulai bersikap salah tingkah saat berada dekatmu, maka bisa jadi dia sedang berusaha menutupi rasa malu sekaligus rasa bahagianya bisa bertemu denganmu.

6. Selalu Ingin Bersama

Selalu ingin bersama

Sudah bukan rahasia lagi kalau orang yang sedang jatuh cinta akan selalu merasakan perasaan rindu pada orang yang disayanginya. Hal itu pula yang sering diperlihatkan oleh wanita yang sedang jatuh cinta, di mana mereka kerap ingin menghabiskan waktu bersama dengan pria-nya.

Wanita akan setia menemani aktivitas pria tersebut meski terkadang apa yang dilakukannya kurang mereka sukai. Selain itu, beberapa wanita juga bisa berubah demi pria tersebut.

Salah satunya adalah menyukai sesuatu yang sebelumnya mungkin tidak mereka sukai. Saat kamu menemukan sikap tersebut ada pada seorang wanita, maka bisa dipastikan bahwa dia sedang jatuh cinta.

7. Lebih Perhatian

Lebih Perhatian

Memberi perhatian lebih pada pria juga bisa menjadi indikasi bahwa wanita tersebut lagi kasmaran. Perhatiannya pun biasanya berbeda dengan yang biasa mereka berikan pada orang lain.

Beberapa yang biasanya wanita lakukan antara lain seperti membuatkan bekal makan siang, sering mengingatkan tentang berbagai hal, menemani saat sakit, atau memberi hadiah ulang tahun.

Meski sebenarnya perhatian tersebut merupakan hal yang biasa dan wajar, tetapi ketika itu sering dilakukan oleh wanita, mungkin saja itu merupakan sinyal cinta yang coba mereka sampaikan pada seorang pria.

8. Cemburu

Cemburu

Sebagian wanita sulit untuk mengungkapkan perasaan terlebih dahulu. Selain terdapat perasaan gengsi, budaya patriarki membuat wanita cenderung diam atau menunggu. Hal ini yang terkadang membuat emosi mereka berubah-ubah.

Ketidakmampuan wanita mengungkapkan perasaan pada pria yang mereka suka terkadang menimbulkan tekanan batin yang membuat mereka lebih mudah marah dan merasa cemburu. Bahkan mereka bisa bersikap sentimental saat melihat pria yang dicintainya bersikap tidak sesuai dengan apa yang mereka harapkan.

Beberapa di antaranya seperti tidak membalas pesan, membatalkan pertemuan, atau melihat si pria idaman jalan dengan orang lain. Jika ada teman wanita di sekitarmu yang bersikap demikian, mungkin dia sedang memberi tanda bahwa kamu harus lebih peka.

9. Sering Menghubungi

Sering menghubungi

Ciri lain yang dapat memberitahu bahwa wanita sedang jatuh cinta adalah dia sering mengirim pesan. Berkomunikasi dengan orang yang mereka sukai adalah momen yang sangat berharga dan menyenangkan bagi wanita. Mereka biasanya lebih sering menghubungi pria menjelang malam, saat waktu santai.

Mereka sendiri cenderung suka membicarakan banyak hal meski isi pembicaraannya terkadang bukan hal yang penting. Saat wanita sering mengirim pesan dan/atau menelepon, maka hal itu menjadi tanda bahwa dia sangat merindukanmu. Jika kamu memiliki perasaan yang sama padanya, jangan sia-siakan kesempatan untuk menjadikanmu lebih dekat dengannya.

10. Menjaga Jarak dari Pria Lain

Menjaga jarak dari pria lain

Image adalah hal yang kerap menjadi perhatian wanita. Ketika mereka jatuh cinta pada seorang pria, mereka akan menjaga jarak dari pria lain dan berusaha untuk lebih dekat dengan pria yang mereka suka. Selain untuk jaim (jaga image) di hadapan pria idamannya, hal itu mereka lakukan supaya tidak menimbulkan kesalahpahaman.

Mereka sendiri cenderung jauh lebih ceria dan menikmati waktu bersama dengan pria idamannya. Meski bukan sesuatu yang pasti, tetapi sikap mereka akan terlihat cuek, bahkan terkesan dingin pada pria lain yang ada di sekitarnya. Selain untuk menghargai keberadaan dirimu, dia juga ingin menunjukkan bahwa kamu adalah pria satu-satunya yang menjadi prioritasnya.

Demikian 10 ciri-ciri wanita jatuh cinta pada seorang pria yang telah Kamini rangkum untuk kamu. Cara yang dilakukan oleh wanita untuk mengungkapkan perasaannya pada seorang pria memang terkadang unik. Semoga informasi di atas bisa membantu kamu menjadi lebih peka dan mengerti wanita lebih baik.

Kategori:
Tag:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram