Review Citra Pearly White UV Tone Up Cream, Wajah Bebas Kusam

Ditulis oleh Suci Maharani R

Menjaga kesehatan kulit wajah memang menjadi hal yang sangat diperhatikan oleh para wanita belakangan ini. Banyak wanita yang rela mengeluarkan kocek cukup dalam hanya untuk membuat wajah terlihat glowing dan bersih. Tapi sekarang ini sudah banyak produk kecantikan yang bisa membuat wajah lebih glowing dengan harga yang murah, salah satunya adalah Citra Pearly White UV Tone Up Cream.

Produk pencerah wajah keluaran Citra ini dikatakan dapat membuat wajah yang awalnya terlihat kusam menjadi lebih cerah. Seperti namanya yaitu tone up cream, produk ini hanya membutuhkan waktu yang singkat untuk membuat wajahmu terlihat lebih cerah dan bercahaya.

Belum lagi harganya yang jauh lebih murah dibanding melakukan perawatan wajah di dokter, tentu semakin menggiurkan. Nah, kali ini saya akan mengorek lebih dalam lagi mengenai Citra Pearly White UV Tone Up Cream. Jangan sampai ketinggalan, kamu wajib banget baca reviewnya di bawah ini.

Tentang Produk

Review Citra Pearly White UV Tone Up Cream_

Seperti yang sudah disebutkan di awal, bahwa Citra Pearly White UV Tone Up Cream ini adalah produk pencerah wajah. Tak hanya melembabkan, produk tone up cream dari Citra ini juga dapat memberikan kelembaban pada kulit. Bahkan hal yang paling penting adalah produk tone up cream ini dapat membuat noda hitam di wajah menjadi tersamarkan.

Citra Pearly White UV Tone Up Cream mengandung niacinamide, rice powder dan Korean pearl essence yang sangat baik untuk kulit. Bahan-bahan tersebut dapat membuat kulit menjadi lebih lembab dan dapat menyamarkan noda atau garis halus di wajah. belum lagi produk ini juga memiliki kandungan UVA dan UVB dan sangat mudah untuk dibawa-bawa karena kemasannya yang sangat praktis.

Klaim

Citra Pearly White UV Tone Up Cream ini diklaim sebagai produk yang dapat mengatasi kulit kusam dalam waktu singkat. Tak hanya itu, Citra juga mengklaim bahwa produk ini memiliki kandungan yang dapat melawan UVA dan UVB serta menjaga kelembaban kulit. Tone up cream ini juga dapat membuat noda hitam di wajah menjadi lebih tersamarkan dan halus.

Benefit

  • Mencerahkan kulit dalam waktu yang singkat
  • Kulit terasa lebih halus
  • Noda hitam agak tersamarkan
  • Memiliki kandungan sunscreen
  • Kulit menjadi lebih lembab

Cara Pakai

Seperti yang kita tahu bahwa Citra Pearly White UV Tone Up Cream ini adalah produk pencerah kulit. Maka kamu bisa memakai produk tone up cream ini setelah memakai seluruh rangkaian skincare di pagi hari. Mulai dari toner, essence, oil, serum baru lah memakai Citra Pearly White UV Tone Up Cream di tahap akhir. Agar lebih jelas, berikut langkah-langkahnya:

  1. Bersihkan wajah dari kotoran hingga bersih
  2. Pastikan tangan dalam keadaan bersih sebelum menyentuh kulit
  3. Gunakan seluruh rangkaian skincare pagi
  4. Buka tutup Citra Pearly White UV Tone Up Cream, keluarkan sedikit semi sedikit cream-nya ke jari.
  5. Oleskan cream ke seluruh permukaan wajah dan leher hingga merata
  6. Diamkan selama 1-3 menit agar cream lebih meresap dan merata di kulit
  7. Setelah itu bisa diteruskan dengan memakai makeup seperti biasa.

Kemasan

Review Citra Pearly White UV Tone Up Cream_Kemasan

Citra Pearly White UV Tone Up Cream ini dikemas dalam botol berbentuk tube, sehingga sangat mudah untuk mengeluarkan cream-nya. Botol tubenya juga sangat lembut dan hal terpenting pembuka tube-nya ini sangat kokoh tapi mudah untuk dibuka.

Berbicara mengenai desain dari kemasannya, bisa di bilang desainnya ini sangat girly dan terlihat mewah. Untuk dus-nya, Citra memilih warna putih, pink dan biru muda sebagai warna yang ditonjolkan. Salah satu yang khas dari Citra adalah selalu menyelipkan gambar mutiara di setiap kemasan yang memiliki kandungan mutiara di dalamnya.

Sedangkan untuk kemasan tube produknya, Citra memberikan satu warna lain yang memberikan kesan mewah produknya yaitu silver dengan desain depan yang sama dengan dus.

Sementara itu untuk bagian belakang tube dan dus, terdiri dari klaim dan bahan-bahan unggul yang digunakan Citra untuk produk ini. Sedangkan di bagian sisi dus, terdapat daftar bahan-bahan apa saja yang digunakan dalam produk ini.

Ingredients List

Selain mengandalkan kandungan ekstrak mutiara, ternyata ada bahan-bahan lain yang menunjang kualitas Citra Pearly White UV Tone Up Cream ini. Untuk tahu lebih lengkapnya, yuk cari tahu ingredients produk ini!

Full Ingredient

Review Citra Pearly White UV Tone Up Cream_Full Ingredient

Water, Titanium Dioxide, Cyclopentasiloxane, Dimethicone, Stearic Acid, Niacinamide, Glycerin, Isohexadecane, Pearl Extract, Oryza Sativa (Rice) Powder, Tocopheryl Acetate, Sodium Ascorbyl Phosphate, Aluminium Starch Octenylsuccinate, Ethylhexyl Methaxycinnamate, Methylene Bis-Benzotriazolyl Tetramethylbutylphenol, Triethanolamine, Phenoxyethanol, Cetyl Alcohol, PEG-100 Stearate, Carbomer, Perfume, Dimethiconol, Methylparaben, Aluminum Hydroxide, Propylparaben, Acrylates/C10-30 Alkyl Acrylate, Crosspolymer, Sodium Hydroxide, Disodium EDTA, Decyl Glucoside, Cyclotetrasiloxane, Sodium carbonate, Caprylic/Capric Triglyceride, Propylene Glycol, BHT, Xanthan Gum, Butylene Glycol, Sodium Chloride.

Key Ingredient

  • Titanium Dioxide

Titanium dioxide adalah salah satu bahan yang sangat populer untuk digunakan dalam berbagai produk sunscreen. Alasannya tentu karena zat ini memiliki efek yang cukup kuat untuk menangkal pancaran sinar UVA dan UVB. Sayangnya, kekurangan dari zat ini ternyata dapat merangsang produksi radikal bebas di kulit.

Kandungan yang memiliki khasiat serupa seperti titanium dioxide adalah ethylhexyl methoxycinnamate dan Methylene Bis-Benzotriazolyl Tetramethylbutylphenol. Dimana kedua kandungan ini dapat menangkal hal buruk yang terjadi pada kulit akibat terkena sinar UV.

  • Niacinamide

Bahan yang paling sering di temukan di berbagai produk skincare dan kosmetik yaitu niacinamide. Hal ini karena niacinamide dikenal akan kemampuan untuk meningkatkan kesehatan kulit. Selain itu niacinamide berfungsi untuk mengurangi kerutan, bersifat anti-inflamasi dan mengurangi jerawat di wajah.

  • Oryza Sativa (Rice) Powder

Kalian sudah tahu dong, kalau beras memang memiliki kandungan yang baik untuk kulit. Oryza sativa (rice) powder adalah beras yang memiliki kandungan tinggi akan amino acid, vitamin e dan ferulic acid.

Biasanya bahan ini digunakan agar kulit menjadi lebih cerah dan membantu menenangkan kulit yang sensitif. Kelebihan lainnya dari oryza sativa (rice) powder ini juga memiliki fungsi sebagai agen mattifier untuk kulit.

  • Pearly Extract

Memang sudah menjadi keunggulan Citra yang menggunakan ekstrak mutiara di banyak produknya termasuk Citra Pearly White UV Tone Up Cream. Ekstrak mutiara ini ternyata memiliki kandungan protein, asam amino, kalsium dan masih banyak lagi.

Selain itu ekstrak mutiara juga dipercaya dapat melindungi kulit dari kerusakan karena terkena sinar matahari dan membuat kulit tampak bercahaya.

Impresi

Dari penjelasan mengenai Citra Pearly White UV Tone Up Cream di atas pasti sudah penasaran dong dengan reviewnya. Apakah benar kalau produk tone up Citra ini memang bagus? lalu ada tidak sih kekurangan dari produk ini? Jawabannya akan kamu dapatkan di bawah ini.

Tekstur

Review Citra Pearly White UV Tone Up Cream_Tekstur

Hal pertama yang akan saya bahas adalah tekstur dari Citra Pearly White UV Tone Up Cream. Dari yang saya rasakan, memang tekstur dari Citra Pearly White UV Tone Up Cream ini sangatlah creamy. Saya sempat berpikir apakah cream ini akan sulit untuk diratakan di kulit? Tapi ternyata creamnya sangat mudah untuk di ratakan di kulit.

Pasalnya saat saya mulai meratakan cream ke kulit wajah, saya merasa creamnya dengan cepat berubah tekstur menjadi lebih watery. Dengan beberapa kali usapan di wajah, creamnya dapat merata dan meresap dengan sempurna di kulit wajah.

Wangi

Beralih ke wangi, sudah menjadi salah satu ciri khas Citra memiliki wangi yang cukup menyengat di setiap produk skincare-nya. Hal ini juga berlaku pada Citra Pearly White UV Tone Up Cream yang memiliki cukup kuat. Dari yang saya rasakan, wangi dari produk tone up Citra ini mengarah ke wangi bedak tabur.

Wanginya yang cukup kuat ini memang wajar, karena Citra Pearly White UV Tone Up Cream memang memiliki kandungan fragrance/parfum di dalamnya. Sebenarnya kandungan fragrance untuk kulit tidaklah bagus, apalagi jika kamu memiliki kondisi kulit yang sensitif.

Pasalnya fragrance/parfum ini bisa membuat kulit beresiko terkena iritasi. Meski memang ada beberapa jenis fragrance yang baik untuk digunakan tapi tetap saja harus diwaspadai.

Warna

Berbicara mengenai warna, kebanyakan produk tone up memang memiliki warna cream yang putih. warna putih ini pun menjadi warna dari Citra Pearly White UV Tone Up Cream. Saat di aplikasikan ke kulit wajah, warna putih dari tone up cream Citra ini secara perlahan akan membuat kulit menjadi lebih cerah. Tapi jika kamu memiliki warna kulit yang agak gelap, mungkin akan beresiko terlihat abu-abu.

Aplikasi

Saya sendiri memang sudah sejak lama menjadi penggemar produk Citra, terutama face wash dan moisturizer-nya. Tapi ini kali pertama saya mencoba produk tone up yang di keluarkan Citra, jadi saya cukup memiliki ekspektasi yang tinggi.

Sebelum saya menggunakan Citra Pearly White UV Tone Up Cream ke wajah, pertama-tama saya memakai rangkaian skincare yang biasa saya gunakan. Mulai dari toner, essence, face oil hingga serum wajah. barulah setelah menyelesaikan seluruh rangkaian perawatan wajah di pagi hari, saya mulai memakai Citra Pearly White UV Tone Up Cream.

Pertama-tama saya mengeluarkan cream-nya ke jari telunjuk, lalu mengoleskan cream-nya ke bagian pipi, dahi, dagu, hidung dan leher. Lalu satu persatu, saya mulai meratakan cream ke seluruh area wajah hingga merata. Meratakan cream-nya juga sangatlah mudah karena tekstur cream ini seketika berubah menjadi watery saat di usap.

Hal yang paling mencolok yang saya rasakan adalah kulit wajah memang terlihat lebih cerah dalam waktu yang sangat singkat. Namun karena tekstur cream yang berubah jadi watery ini juga membuat saya merasakan kelembaban di kulit, meski tidak begitu kuat.

Performa

Review Citra Pearly White UV Tone Up Cream_Performa

mari kita bicarakan mengenai performa dari Citra Pearly White UV Tone Up Cream. Dari yang saya rasakan produk tone up Citra ini memang dapat mengatasi keluhan kulit wajah kusam. Pasalnya memang harus diakui bahwa kemampuan tone up dari produk ini sangat bagus.

Tentu saja hal ini tidak aneh karena produk ini berbahan 100% natural rice powder dan natural Korean pearl essence.Dimana kedua bahan ini dapat membantu untuk mencerahkan, menghaluskan dan menyamarkan noda hitam di wajah.

Meski memiliki kandungan sunscreen di dalamnya, tapi tidak diketahui berapa banyak kandungan SPF-nya. Jadi sangat di sarankan untuk memakai sunscreen lagi agar kulit lebih terlindungi lagi. Overall sebenarnya Citra Pearly White UV Tone Up Cream ini terasa ringan di kulit.

Tapi yang sangat saya sayangkan adalah ternyata produk ini memiliki resiko kulit berkomedo. Pasalnya produk ini mengandung kandungan silikon dari cyclopentasiloxane dan dimethicone. Pemakaian silikon dalam produk skincare ini memang dapat mengunci kelembaban dan melembutkan kulit. Tapi silikon juga dapat membuat minyak dan kotoran terkunci di kulit dan memicu terjadinya komedo.

Saya sendiri memang merasakan bahwa komedo di area hidung agak meningkat setelah memakai produk ini. Tapi tidak sampai yang parah, mungkin karena saya kurang teliti saat membersihkan wajah kala itu.

Saya juga tidak merekomendasikan produk ini untuk kulit yang kondisinya sensitif atau berjerawat. Karena terdapat kandungan sodium chloride, alasannya bahan ini beresiko membuat kulit iritasi. Begitu pula dengan butylene glycol meski memiliki banyak manfaat untuk kulit, tapi bahan ini juga memiliki resiko membuat kulit iritasi di kulit yang sensitif.

Untuk kulit yang normal ke kering, produk ini akan cocok digunakan untuk aktivitas sehari-hari. Tapi saya menyarankan untuk lebih teliti saat membersihkan wajah di malam hari. Karena resiko berjerawat dan komedo, jadi sangat penting untuk memastikan kulit benar-benar bersih.

Tips Pemakaian

Sebenarnya tidak ada yang spesial untuk menggunakan Citra Pearly White UV Tone Up Cream ini. tapi saya menyarankan untuk menunggu 1-3 menit sebelum memakai makeup. Alasannya karena saya merasa produk tone up ini membutuhkan waktu untuk meresap dan menghaluskan kulit.

Harga & Tempat Membeli

Review Citra Pearly White UV Tone Up Cream_Harga

Produk yang dapat mencerahkan wajah dalam waktu singkat ini dibanderol dengan harga yang sangat murah. Citra Pearly White UV Tone Up Cream ini di jual dengan harga mulai Rp18.000 hingga Rp30.000 saja. Harga yang ditawarkan ini sangatlah affordable untuk produk tone up kemasan 20 gram.

Saya sendiri membeli Citra Pearly White UV Tone Up Cream ini di salah satu online shop. Hingga sekarang saya jarang melihat produk tone up ini di jual di minimarket. Tapi di beberapa toko kosmetik sudah menyediakan Citra Pearly White UV Tone Up Cream.

Kesimpulan

Review Citra Pearly White UV Tone Up Cream_Kesimpulan

Akhirnya, sampai ke bagian terakhir dari review Citra Pearly White UV Tone Up Cream yang kita bahas sebelumnya. Saya sendiri sebenarnya menyukai produk ini, alasannya karena produk dapat membuat kulit jadi glowing dan cerah dengan sangat bagus. Tapi yang perlu di garis bawahi adalah pastikan untuk membersihkan wajah dengan teliti agar tidak meninggalkan resiko berjerawat atau komedo.

Akan tetapi, saya sangat tidak menyarankan produk ini untuk digunakan tipe kulit yang berjerawat dan sensitif. Pasalnya produk ini memang memiliki kandungan-kandungan yang beresiko untuk memperburuk kondisi kulit. Sebut saja parfum, sodium chloride, cyclopentasiloxane dan dimethicone ini memang tidak disarankan untuk kondisi kulit tersebut.

Pros

  • Mencerahkan wajah
  • Menghaluskan kulit
  • Memberikan kelembapan
  • Terdapat kandungan sunscreen
  • Menyamarkan noda hitam

Cons

  • Berpotensi comedogenic
  • Tidak cocok untuk fungal acne
  • Tidak cocok untuk kulit sensitif
  • Tidak cocok untuk kulit berjerawat
  • Terdapat kandungan fragrance yang beresiko iritasi
  • Disarankan tetap memakai sunscreen sebagai double protect

Citra Pearly White UV Tone Up Cream ini sebenarnya sangat nyaman digunakan untuk sehari-hari. Apalagi dengan harga murah, produk ini juga praktis dan mudah untuk dibawa-bawa kemana saja. Sayangnya memang produk ini tidak kami sarankan untuk kamu yang memiliki kondisi kulit damage dan sensitif.  

Kategori:
Tag:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram